Dipastikan Penipuan, Pesan Catut Nama Pj Wali Kota Lhokseumawe Beri Donasi Beredar

Redaksi Bara News

- Redaksi

Senin, 21 Agustus 2023 - 00:38 WIB

50428 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lhokseumawe |  Pemerintah Kota Lhokseumawe memberikan peringatan serius terhadap maraknya modus penipuan yang mengatasnamakan Nama Penjabat (Pj) Wali Kota Lhokseumawe, Dr. Drs. Imran, M.Si, MA.Cd, dengan memanfaatkan layanan pesan WhatsApp (WA). Pihak yang terlibat dalam penipuan ini telah mengirimkan pesan-pesan kepada sejumlah dayah di Kota Lhokseumawe dengan maksud meminta donasi dan mengatasnamakan Pj Wali Kota Imran.

Menyikapi hal ini, Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan (Prokopim) Setda Kota Lhokseumawe, Darius, S.Sn, memberikan pernyataan resmi bahwa modus penipuan ini telah dipastikan sebagai tindakan kriminal yang perlu diwaspadai. Pihaknya dengan tegas mengingatkan seluruh masyarakat untuk tidak pernah percaya pada pesan semacam ini.

Kasus penyalahgunaan nama Pj Wali Kota Imran terkuak setelah beberapa pengurus dayah di Kota Lhokseumawe menerima pesan dari nomor akun 082332369429 melalui layanan WhatsApp. Mereka segera melaporkan kejadian ini kepada Kabag Prokopim Darius dan juga melalui Akun Instagram resmi Pj Wali Kota Imran. Untuk memastikan keberhasilan modus penipuan, pelaku mencantumkan foto profil Pj Wali Kota Lhokseumawe dalam akun WhatsApp tersebut.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Darius menjelaskan lebih lanjut, tindakan oknum ini melibatkan proses komunikasi dengan beberapa pengurus dayah, dengan klaim bahwa dayah mereka terpilih untuk menerima donasi yang akan dicairkan oleh Pemko Lhokseumawe setiap lima tahun. Korban kemudian diminta untuk melakukan transfer uang sebagai konfirmasi.

Kabag Prokopim Darius mengkonfirmasi bahwa Pj Wali Kota Imran telah mengetahui penyalahgunaan namanya dalam tindakan penipuan ini. Pj Wali Kota Imran dengan tegas mengajak masyarakat yang menerima pesan WhatsApp serupa untuk mengabaikannya dan tidak memberikan respons kepada pelaku penipuan.

”Pemko Lhokseumawe saat ini tengah bekerja sama dengan aparat keamanan untuk mengidentifikasi dan menindak tegas para pelaku dalam modus penipuan ini. Kami himbau agar seluruh masyarakat untuk tetap berhati-hati dalam berkomunikasi elektronik dan transaksi daring”, tutup Darius.

Berita Terkait

Polri Buka Rekrutmen Anggota Baru 2025, Polres Lhokseumawe Ajak Generasi Muda Mendaftar
Polres Lhokseumawe Kerahkan Personel untuk Pengamanan Salat Tarawih
Polres Lhokseumawe Bagikan Takjil Gratis dan Berikan Himbauan Kamtibmas Jelang Berbuka
Sat Reskrim Polres Lhokseumawe Monitoring Stok Sembako Menjelang Bulan Suci Ramadhan 1446 H
Polres Lhokseumawe Gelar Gotong Royong di Sejumlah Masjid Sambut Ramadan
Kapolsek Muara Dua Hadiri Pembukaan Musabaqah Qiraatul Kutub ke-V di Dayah Sirajul Muna
Polsek Banda Sakti Saweu Dayah, Pererat Tali Silaturahmi dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat
Ikatan keluarga bilah hilir-sekitar Menyukseskan kegiatan Goes To School di 4 Kecamatan

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 04:52 WIB

Puluhan Pelajar dan Mahasiswa Aceh Tenggara Unjuk Rasa Di Gedung DPRA, Ini Tuntutannya

Kamis, 13 Maret 2025 - 19:11 WIB

Bupati Tagore Abubakar Hadiri Pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025 Di Banda Aceh

Kamis, 13 Maret 2025 - 17:28 WIB

Alumni Pesantren Modern Misbahul Ulum Cabang Banda Aceh Adakan Buka Bersama

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:42 WIB

Ribuan Masyarakat Serbu Program Pasar Sembako Murah PLN

Rabu, 12 Maret 2025 - 19:33 WIB

HMI Komisariat FSH UIN Ar-raniry : krisis kepemimpinan yang spirit dan berkualitas

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:01 WIB

Masyarakat Diminta Laporkan Siapa Pun yang Mengaku Bisa Meluluskan Rekrutmen Polri

Rabu, 12 Maret 2025 - 02:53 WIB

Setelah Kunjungan Kerja, Duta UEA Solat Bersama Dengan Wagub Aceh di Masjid Raya

Selasa, 11 Maret 2025 - 23:55 WIB

Dinas Pertanian dan Perkebunan Aceh Mengucapkan Marhaban ya Ramadhan Selamat Menunaikan Ibadah Puasa 1446 H

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

Kapolres Aceh Tenggara Dimutasi,, Digantkan AKBP. Yulhendri

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:41 WIB