Misbahul Ulum Raih Juara Umum Kejuaraan Pencak Silat Tapak Suci Persimu Cup XVI Se-Aceh dan Sumatera Utara

Redaksi Bara News

- Redaksi

Kamis, 31 Oktober 2024 - 13:05 WIB

50214 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lhokseumawe – kejuaraan Pencak Silat Tapak suci Persimu Cup XVI se-Aceh dan Sumatera Utara telah memasuki babak final dan pengumuman pemenang laga sekaligus penutupan. (31/10/2024).

Pertandingan tersebut berlangsung selama tiga hari terhitung dari tanggal 28-30 Oktober 2024, dan Kompetisi ini ditutup pada rabu 30 Oktober 2024.
Penutupan terselenggara denagan khidmat di Aula Teuku Umar, Komplek Pesantren, Paloh, kec. Muara satu, Kota Lhokseumawe.

Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Pimpinan Pesantren, Ketua PIMDA 138 Tapak Suci Lhokseumawe, Dewan Pendekar, majelis guru, seluruh perangkat panitia, dan segenap atlet silat yang bertanding di Persimu Cup XVI.

Selanjutnya, setelah memasuki babak final, seluruh peserta pertandingan memasuki acara seremonial penutupan dan pengumuman.

Ustadz Martunis selaku Pimpinan pesantren, dalam orasinya beliau memberikan apresiasi kepada 14 kontingen karena telah bersedia mengikuti dan memeriahkan Persimu Cup XVI.

“kami merasa senang karena telah dikunjungi oleh saudara-saudara, dan kami sangat berterima kasih kepada 14 kontingen yang telah sudi untuk berpartisipasi memeriahkan Persimu Cup XVI ini” kata ustadz martunis.

Kemudian, martunis berpesan kepada para atlet agar selalu memjunjung tinggi sportivitas dalam berkompetisi.

Baca Juga :  Projo Kecamatan Muara Satu Deklarasi Pemenangan Prabowo-Gibran Satu Putaran

“saya harapkan kepada seluruh atlet silat ini agar selalu menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas dalam berkompetisi. Bagi para pemenang, tetaplah merendahkan hati jangan menjadi manusia yang sombong. Dan bagi yang belum beruntung tetaplah semangat dalam mengukir prestasi, jangan berkecil hati” pungkasnya.
Sejalan dengan itu, Dipenghujung acara, sekretaris Pertandingan Wydo Wahyudi Siregar mengumumkan perolehan medali pada kejuaran Pencak Silat Tapak Suci Persimu Cup XVI .

Peringkat 3 berhasil diraih oleh Kontingen Jabal Nur A aceh Utara dengan perolehan dua medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu dengan jumlah point 275.
Sementara itu, peringkat 2 berhasil diraih oleh kontingen Ar-Raudhatul Hasanah Medan dengan perolehan tiga medali emas, satu medali perak, dan satu medali perunggu dengan jumlah nilai 375.
Dan Peringkat 1 berhasil diraih oleh kontingen Misbahul Ulum A dengan perolehan dua medali emas, dua medali perak, dan empat medali perunggu dengan jumlah point 400.

Berdasarkan jumlah prestasi dan perolehan point terbanyak maka, Pesantren Modern Misbahul Ulum dinobatkan sebagai juara umum pada ajang Kejuaran Pencak Silat Tapak Suci Persimu Cup XVI Tahun 2024.

Baca Juga :  Investasi Migas Di Aceh Akan Terhambat Jika Keamanan Daerah Tidak Kita Jaga Bersama

Kemudian, setelah pembacaan pengumuman pemenang, Piala bergilir diserahkan kepada Uswaturridha dan Ustadz Hasballah selaku pelatih dan Pembina silat dari Pesantren Modern Misbahul Ulum.

Piala tersebut langsung diserahkan oleh Ketua Pimda 138 Kota Lhokseumawe Ustadz Zainuddin Amir, S.Ag kepada Kontingen Misbahul Ulum.
Ustwaturrdiha selaku pelatih Tapak Suci pesantren Modern Misbahul Ulum mengatakan bahwa ini merupakan hasil dari kerja keras dan konsistensi seluruh peserta serta dukungan dari semua pihak khususnya Yayasan Misbahul Ulum.
“terimakasih atas dukungan yang telah diberikan, sehingga Santri Misbahul Ulum dapat meraih prestasi juara umum” tegasnya.

Dipenghujung acara, Wydo Wahyudi Siregar tak lupa menyebutkan penghormatan kepada Almarhum Ustadz syukri Ali sebagai pelatih terdahulu yang telah meninggalkan kita semua.

Wydo mengatakan, meski Ustadz Syukri telah tiada, namun Almarhum telah meninggalkan legacy dan warisan penerus Silat Tapak Suci di Pesantren Modern Misbahul Ulum. Jasa beliau telah membuahkan hasil bahkan banyak atlit yang telah berprestasi di kancah Nasional.
“mari kita sedekahkan bacaan Al-Fatihah kepada Almarhum” Pungkasnya.(MAH)

Berita Terkait

Wakapolda Aceh Tinjau Kesiapan Pilkada di Kota Lhokseumawe
Kunjungan DEMA UIN Ar-Raniry ke IAIN Lhokseumawe: Dialog Intrakampus Perkuat Sinergi Mahasiswa Aceh
Ir. Armia Hadiri Deklarasi Aliansi Milenial TagAr, Kota Lhokseumawe dan Aceh Utara
Kabid Propam Polda Aceh Tingkatkan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) Dilingkungan Polisi
Aceh Bersatu, Pilkada Damai: Menyongsong Pemimpin Baru dengan Semangat Demokrasi
Sat Lantas Patroli Kawasan Tertib Lalu Lintas (KTL)
50 Mahasiswa IAI Almuslim Aceh Terima Beasiswa Bank Indonesia 2024
Diduga Dianiaya Sampai Meninggal Dunia, Polisi Olah TKP Penemuan Mayat Istri Dokter di Ruko Praktek

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 15:24 WIB

Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya

Senin, 25 November 2024 - 15:23 WIB

KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan

Senin, 25 November 2024 - 08:54 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Minggu, 24 November 2024 - 14:00 WIB

Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 22:09 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah

Sabtu, 23 November 2024 - 18:02 WIB

Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 23 November 2024 - 17:11 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Sabtu, 23 November 2024 - 10:01 WIB

Ketua LSM PMK Soroti Pernyataan Anggota DPR RI Komisi II Terkait Tudingan Tidak Netral Kepada Pj Bupati Gayo Lues

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 11:05 WIB

DAERAH

HM Dadang Naser Bantah Soal Body Shaming

Selasa, 26 Nov 2024 - 10:08 WIB