Wyndham Casablanca Jakarta Rayakan Earth Hour 2025 dengan Pertunjukan “Save the Earth – Preserve the Culture”

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 26 Maret 2025 - 02:36 WIB

50469 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Untuk merayakan Earth Hour 2025, Wyndham Casablanca Jakarta Hotel menyelenggarakan pertunjukan seni dengan tema ‘Save the Earth – Preserve the Culture’. Perayaannya menampilkan berbagai tarian khas Indonesia, digelar di The Main Lobby Area hotel tersebut pada Sabtu (22/3/2025).

Pertunjukan Tari Seribu Tangan mengawali kemeriahan acara tersebut, sebuah penampilan memukau dengan gerakan yang melambangkan harmoni dan kebersamaan, sebuah hal yang dibutuhkan untuk mencapai keberlanjutan lingkungan. Indonesia Vaganza jadi pertunjukan ke duanya, sebuah tarian yang melambangkan keindahan dan keberagaman budaya Indonesia. Suasana hangat lilin dari kedua penampilan tersebut menghadirkan pengalaman ajaib yang tak terlupakan bagi para tamu.

General Manager Wyndham Casablanca Jakarta, Indra Budiman kepada awak media pada Rabu (26/3/2025) mengatakan, “Selain pertunjukan spektakuler, kami juga mengajak para tamu untuk mematikan lampu di kamar dari pukul setengah sembilan malam.”

Earth Hour 2025 merupakan momentum berkesan bagi Wyndham Casablanca Jakarta, karena bersamaan dengan pencapaiannya mendapatkan sertifikasi Wyndham Green Level 3. Wyndham Green adalah program dari Wyndham Hotel & Resorts untuk mendukung keberlanjutan dan pelestarian lingkungan terhadap seluruh anggota hotelnya di seluruh dunia.

“Saat ini, Wyndham Casablanca Jakarta telah memprioritaskan praktik berkelanjutan dalam operasionalnya, seperti penggunaan energi dan air secara efisien, serta pengurangan limbah,” kata Indra Budiman.

Lebih lanjut Indra Budiman mengatakan, Wyndham Casablanca Jakarta adalah tempat peristirahatan sempurna dari keramaian Ibu Kota dengan berbagai fasilitas terdepan. Adapun fasilitas tersebut, yaitu: kolam renang outdoor bergaya laguna, layanan pijat untuk meremajakan tubuh, pusat kebugaran lengkap, serta sauna yang menenangkan.

Wyndham Casablanca Jakarta memiliki dua restoran khusus yang dapat dinikmati sepanjang hari, termasuk bar and grill bergaya Barat, dan kafe yang menyediakan roti, kue, dan kopi. Wyndham Casablanca Jakarta juga menyediakan 12 ruang acara modern yang merupakan pilihan ideal untuk keperluan konferensi bisnis, resepsi pernikahan, dan berbagai perayaan lainnya.

“Untuk informasi lebih lanjut silakan hubungi Facebook @Wyndham Casablanca Jakarta, Instagram @wyndhamcasablancajakarta, @rivagrillnbar, @cafeonejkt & @thebakeryjakarta, Youtube @Wyndham Casablanca Jakarta, dan TikTok @wyndhamcasablancajakarta,” kata Indra Budiman.

(Dilaporkan oleh Muhammad Fadhli)

Berita Terkait

Prof Adjunct Marniati dan Ketua Umum Kowani Dorong Pemerintah Beri Perhatian pada Organisasi Perempuan
TRK Bupati Nagan Raya Berikan Cinderamata dari Batu Giok Untuk Mensos RI.
Perkuat Pembangunan Ekonomi dan SDM, Wakil Gubernur Aceh Bertemu Direktur Islamic Development Bank
Tidak ada Intervensi TNI saat Diskusi Mahasiswa di Semarang, PW GPA DKI Jakarta: Stop Penggiringan Opini Liar
PT. Omarah Berkahnugraha Internasional by Smartrie Kembali Lakukan MoU Bersama Muasasah, Minta Jamaah Patuhi Regulasi
Pabrik EsNow Resmi Diluncurkan: Kolaborasi Pengusaha Muhammadiyah Hadirkan Es Kristal Berkualitas Tinggi
Prof Marniati Temui Menteri PPA,Dorong Pembentukan Komisi Perempuan di Aceh
Mualem, Kepala Daerah Pertama di Terima AHY

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 00:56 WIB

Mantan Stafsus Bupati Aceh Selatan Apresiasi Program Penertiban Aset Agar Tepat Sasaran

Kamis, 17 April 2025 - 00:53 WIB

DPRK Aceh Selatan Apresiasi Gerak Cepat Bupati dan Dinas Pengairan Aceh Jawab Keluhan Petani di Labuhanhaji Barat

Kamis, 17 April 2025 - 00:52 WIB

Gerak Cepat, Bupati dan Dinas Pengairan Aceh Tinjau Intake Krueng Baru Aceh Selatan

Kamis, 17 April 2025 - 00:50 WIB

Pemkab Aceh Selatan Terima Audiensi Team Yayasan TPTN dan PT. Karunia Rotorindo Tani, Siap Jemput Dana Hibah dan CSR

Kamis, 17 April 2025 - 00:49 WIB

Gerak Bupati H Mirwan Wujudkan Program Ketahanan Pangan

Senin, 14 April 2025 - 23:56 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan Ajak Insan Pers Bersinergi Untuk Kemajuan Aceh Selatan

Senin, 14 April 2025 - 05:42 WIB

Plt Kadis Pertanahan : Bupati Aceh Selatan Sangat Profesional dalam Pengelolaan Aset Daerah

Minggu, 13 April 2025 - 21:11 WIB

Isu Mutasi Pejabat Dinilai sebagai Kontradiksi Pokok Dibalik Polemik Kebijakan Efesiensi Anggaran di Aceh Selatan

Berita Terbaru

BANDA ACEH

TA Khalid : Pupuk Subsidi Harus Dijual Dengan Harga HET di Aceh

Jumat, 18 Apr 2025 - 04:44 WIB