Seleksi Wawancara Calon PPK Pilkada 2024: Profesional dan Transparan

Redaksi Bara News

- Redaksi

Senin, 13 Mei 2024 - 18:13 WIB

50241 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Baranews – Blangkejeren (13/05/2024) Kantor KIP Gayo Lues telah menyelesaikan tahapan penting dalam proses seleksi calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pilkada tahun 2024. Tahapan seleksi wawancara berlangsung mulai 11 hingga 13 Mei 2024, dihadiri oleh peserta dari berbagai kecamatan di wilayah Gayo Lues.

Pada 11 Mei 2024, peserta dari Kecamatan Blangkejeren, Pining, dan Terangun menghadapi proses wawancara. Kemudian, pada tanggal 12 Mei 2024, giliran peserta dari kecamatan Dabun Gelang, Tripe Jaya, Blangjerango, dan Kutapanjang untuk menjalani wawancara. Sedangkan pada 13 Mei 2024, proses wawancara diarahkan kepada peserta dari kecamatan Blangpegayon, Pantan Cuaca, Puteri Betung, dan Rikit Gaib.

Kelima komisioner KIP Gayo Lues secara langsung bertanggung jawab dalam menjalankan proses wawancara. Setiap peserta diberikan kesempatan untuk diwawancarai oleh kelima komisioner secara bergantian dalam ruangan khusus yang telah disiapkan.

Harun, salah satu peserta dari kecamatan Rikit Gaib, menyampaikan pengalamannya, “Sebelum wawancara, kami diberikan arahan teknis oleh komisioner KIP. Kami diwawancarai secara bergantian oleh kelima komisioner dalam ruangan yang disiapkan.”

Peserta merasa puas dengan profesionalitas dan transparansi tahapan seleksi calon PPK Pilkada 2024 yang dilakukan oleh KIP Gayo Lues. Heriman, peserta calon PPK dari Kecamatan Pining, menyatakan, “KIP Gayo Lues telah menjalankan tahapan seleksi dengan profesional dan terbuka. Pertanyaan dalam wawancara berkisar pada wawasan kepemiluan dan integritas, mencerminkan keseriusan KIP dalam memilih calon PPK yang berkualitas.”

Saat ini, peserta calon PPK menunggu pengumuman hasil seleksi dan tahapan pelantikan. Tahapan ini diharapkan dapat dilaksanakan dengan lancar untuk memastikan terselenggaranya Pilkada yang berkualitas dan transparan di Gayo Lues (Amj).

Berita Terkait

Sukseskan Swasembada Pangan, Babinsa Dampingi Petani Tanam Padi
Babinsa ciptakan keakraban dengan Warga Binaan melalui Komsos 
Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang bantu warga membuat lantai pertapakan
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Melalui kegiatan Komunikasi Sosial Babinsa ELALUI GIAT ciptakan situasi yang baik dengan warga Binaan
Polres Gayo Lues Gelar Tradisi Pedang Pora Dalam Rangka Sertijab Kapolres
Babinsa Ramil 09/Putri Betung Kodim 0113/Gayo Lues Bergotong Royong Bersama Warga Sebagai Wujud Kepedulian Sosial
Mengenang Jasa Pendiri, Pemkab Gayo Lues Lakukan Ziarah ke Makam Pendiri Kabupaten Gayo Lues
https://xml.qualiclicks.com/redirect?feed=0&auth=&url=https://baranewsaceh.co&subid=