Ramadan Public Lecture: Merawat Sejarah dan Semangat Intelektual PMII

Redaksi Bara News

- Redaksi

Senin, 24 Maret 2025 - 02:23 WIB

50277 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua PC PMII Ciputat – Fauzan Bahasuan

Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Ciputat kembali menggelar kegiatan tahunan Ramadan Public Lecture. Tahun ini, tema yang diusung adalah “Optimalisasi Pemanfaatan Gas Bumi untuk Kemandirian Energi Nasional”, dengan menghadirkan Dr. Didik Sasono Setyadi, M.H. (Ketua Asosiasi Praktisi Hukum Migas dan Energi Terbarukan) serta perwakilan dari BPH Migas, Zuhelmi Thaib, yang mewakili Wahyudi Anas (Komite BPH Migas).

Kegiatan ini bukan sekadar diskusi intelektual, tetapi juga merupakan bentuk komitmen PMII Ciputat dalam melanjutkan warisan pemikiran almarhum Muhammad Rafsanjani, mantan Sekretaris Jenderal PB PMII yang juga kader PMII Ciputat. Semasa hidupnya, almarhum dikenal sebagai sosok yang gigih dalam mengadvokasi isu-isu strategis. Oleh karena itu, Ramadan Public Lecture tahun ini menjadi ajang refleksi sekaligus penghormatan atas perjuangan yang di tinggalkan almarhum Muhammad Rafsanjani.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua PMII Ciputat, Fauzan Bahasuan, dalam sambutannya menegaskan bahwa forum ini harus menjadi wadah bagi kader PMII untuk lebih aktif dalam memberikan sumbangsih pemikiran terhadap isu-isu kebangsaan. “Ramadan Public Lecture bukan hanya sekadar tradisi, tetapi juga menjadi bukti bahwa PMII Ciputat terus berkontribusi dalam mengawal kebijakan nasional. Kita ingin melanjutkan semangat almarhum Muhammad Rafsanjani, bahwa kader PMII harus berada di garda terdepan dalam memperjuangkan kepentingan rakyat,” ungkapnya.

Dalam diskusi, para pemateri mengulas bahwa sektor gas bumi memiliki peran strategis dalam mewujudkan ketahanan energi nasional. Namun, hingga saat ini, Indonesia masih menghadapi tantangan besar, seperti keterbatasan infrastruktur, ketidakseimbangan produksi dan konsumsi, serta tingginya ketergantungan pada impor energi. Padahal, dalam dokumen Asta Cita Prabowo-Gibran, sektor energi menjadi salah satu prioritas utama pemerintah dalam mewujudkan kemandirian nasional.

Selain itu, situasi geopolitik global yang semakin tidak stabil menjadi pengingat bahwa Indonesia tidak bisa terus bergantung pada impor energi. Diperlukan langkah konkret, seperti percepatan hilirisasi gas bumi, ekspansi jaringan distribusi, serta peningkatan efisiensi pemanfaatannya. Diskusi ini diharapkan mampu memberikan rekomendasi strategis bagi pemerintah dalam mencapai kedaulatan energi yang berkelanjutan.

Dengan terselenggaranya Ramadan Public Lecture ini, PMII Ciputat menegaskan komitmennya untuk terus melahirkan pemikiran-pemikiran kritis demi kepentingan bangsa. Harapannya, semangat intelektual dan perjuangan yang diwariskan oleh almarhum Muhammad Rafsanjani dapat terus hidup dalam setiap kader PMII. (*)

Berita Terkait

Gawat..!! Oknum Polisi Pamulang Berlagak PREMAN Lakukan Pemalakan Ke Pedagang
Baru Dilantik, Dedi Mulyadi Langsung Pecat Kepala SMAN 6 Depok
Penjaga Gudang Solar Ilegal Haji Ogon Menantang Awak Media untuk Diberitakan
Pemanfaatan Stellarium dalam Pembelajaran Tata Surya: Meningkatkan Minat Siswa di SDN Taman Pagelaran Bogor
Anggotanya Dipojokan, Syamsul Bahri ketua GWI Banten Angkat Bicara
Kasus Kekerasan Terhadap Jurnalis Mandek; Ada Apa Dengan Polres Metro Tangerang Kota?
Parah..!! Mobil Box Seludupkan BBM Bersubsidi Jenis Solar di SPBU Rest Area KM 13,5 Tangerang
Video Viral Warga Datangi Rumah Ibadah di Teluknaga, Kapolres: Itu Video Lama dan Sudah Kondusif

Berita Terkait

Selasa, 25 Maret 2025 - 15:46 WIB

Aksi Jilid II, Formasu Jakarta Desak KPK panggil & Periksa Bupati Labura Soal Proyek Peningkatan Jalan Senilai 102 Miliar

Jumat, 21 Maret 2025 - 15:41 WIB

Kecam Teror Kepala Babi ke Redaksi Tempo, Ketum IWO Dwi Christianto: Ini Ancaman Terhadap Kebebasan Pers

Kamis, 13 Maret 2025 - 04:04 WIB

Efisiansi RI menutup satu celah KORUPSI tetapi membuka ratusan pintu TIKUS KORUPTOR baru

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:35 WIB

Bulan Ramadan, Donasi Pegawai PLN Beri Sambungan Listrik Gratis Bagi 2.597 Keluarga Prasejahtera

Senin, 10 Maret 2025 - 20:15 WIB

Puncak Arus Mudik Diprediksi Mulai 28 Maret, Kapolri Dirikan 2.835 Posko Pengamanan

Selasa, 4 Maret 2025 - 01:54 WIB

Rampas menjaga Silaturahmi Mempererat Persaudaraan dan Memperkuat Persatuan Bangsa

Jumat, 28 Februari 2025 - 21:40 WIB

Rampas Setia 08, Marhaban Ya Ramadhan, Mari Sambut Ramadhan dengan Gembira

Kamis, 27 Februari 2025 - 23:48 WIB

Gugat Pj Gubernur Aceh dan Menteri ESDM, Miswar Uji Keabsahan Seleksi Kepala BPMA di PTUN Jakarta

Berita Terbaru

ADVENTORIAL BACK LINK

Simak Kelebihan dan Kekurangan On Cloud Drift Terbaru 2025 Ini

Rabu, 26 Mar 2025 - 03:00 WIB