Bupati Nagan Raya Bersama Wabup Ikuti Penutupan Retret Kepala Daerah di Akmil Magelang

Redaksi

- Redaksi

Jumat, 28 Februari 2025 - 22:20 WIB

501,437 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Magelang : Bupati Nagan Raya, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H., bersama Wakil Bupati, Raja Sayang, mengikuti penutupan Orientasi Kepemimpinan (Retret) Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Tahun 2025 yang berlangsung di Akademi Militer (Akmil) Magelang, Jawa Tengah, pada Jumat, 28 Februari 2025.

Retret ini ditutup secara resmi oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, dan dihadiri oleh sejumlah menteri dari Kabinet Merah Putih, serta para pejabat negara lainnya.

Menurut Bupati TR. Keumangan, dalam acara penutupan tersebut, Presiden Prabowo Subianto menyampaikan arahan mengenai pentingnya kekompakan, hilirisasi, industrialisasi, serta semangat patriotisme dan nasionalisme sebagai kunci percepatan pembangunan daerah dan kemakmuran rakyat.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Alhamdulillah, kami telah selesai mengikuti acara retret ini bersama para kepala daerah dan wakil kepala daerah lainnya dari seluruh Indonesia,” ujar Bupati TR. Keumangan.

TR. Keumangan mengungkapkan bahwa kegiatan retret ini merupakan langkah awal untuk membangun sinergi antar pemerintah daerah serta memperkuat komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah pusat.

“Selain menambah ilmu dan wawasan, dalam momen retret ini kami juga dapat berkomunikasi langsung dengan bapak/ibu para menteri dari Kabinet Merah Putih,” sebutnya.

Ia menegaskan bahwa hasil dari retret ini akan diterapkan dalam memimpin Kabupaten Nagan Raya dengan menyelaraskan program-program pemerintah daerah dengan program-program pemerintah pusat.

“Kami siap melaksanakan semua arahan Bapak Presiden dalam membangun Kabupaten Nagan Raya tercinta menuju Nagan Raya yang mandiri dan madani,” tegas TR. Keumangan.

Selain itu, Bupati TR Keumangan menyampaikan komitmennya untuk mendukung penuh
Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk mewujudkan visi “Bersama Indonesia Maju Menuju Indonesia Emas 2045”.

“Kami juga mendukung penuh pelaksanaan program prioritas Presiden Prabowo untuk mempercepat pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia,” imbuhnya.

Sebagai informasi, retret kepala daerah ini dilaksanakan di Akmil Magelang, Jawa Tengah, mulai 21 hingga 28 Februari 2025, sementara para wakil kepala daerah menyusul pada 27 Februari 2025. ( Red )

Berita Terkait

Jaksa Agung : “Negara Masih Ada”
Detik Detik Berbuka Puasa Kapolres Nagan Raya Berbagi Takjil Untuk Keluarga Pasien.
Sudah Saatnya Presiden RI Ganti Jaksa Agung
Breaking News. Hujan Deras Air Krung Kulu Meluap Anggota RAPI Nagan Raya Turut Monitor.
Kasus Mega Korupsi Pertamina, Tuntut Erick Thohir Non Aktif Sebagai Menteri BUMN
Pj Gubernur Aceh Safrizal Dinilai Telah Lakukan Mall Praktek Dalam Penunjukan Kepala BPMA
Hadiri HUT Gerindra, Reda Dinilai Halalkan Segala Cara Demi Kursi Jaksa Agung
Menteri Desa Patut Masuk Orbit Reshuffle

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 00:00 WIB

Gelar Reses I Anggota DPRK Agara Abi Hasan Jemput Aspirasi Konstituen Dapil V

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:28 WIB

Musrenbang Terakhir Tingkat Kecamatan, Bupati Kembali Ingatkan Tumbuh Untuk Cita-cita Aceh Tenggara

Senin, 17 Maret 2025 - 16:35 WIB

Safari Ramadhan di Semadam Agara Diwarnai Ceramah, Dan Bantuan Anak Yatim

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:58 WIB

Akses Jalan Raje Bintang Pulonas Baru Sudah Dibuka

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:03 WIB

Dituding Gelembungkan Jumlah Siswa Untuk Dana BOS, Kepsek SMA 1 Lawe Sigala gala Bantah Hal Tersebut.

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:35 WIB

Selama Dua Tahun Lebih Menjadi Kapolres Aceh Tenggara, AKBP R. Doni Sumarsono, S.I.K, M.H: Banyak Prestasi dan Sukses Memberantas Narkoba

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:25 WIB

Safari Ramadhan TIM VI Pemkab Agara Buka Puasa dan Santuni Anak Yatim

Sabtu, 15 Maret 2025 - 18:33 WIB

Satu Lagi Napi Yang Kabur Menyerahkan Diri. Fakhry : Napi Yang Meyerahkan Diri Akan Diperlakukan Secara Manusiawi.

Berita Terbaru