Tamsil dan TPG Belum Dibayar, Ratusan Guru Geruduk Gedung DPRK Aceh Tenggara

Redaksi Bara News

- Redaksi

Selasa, 25 Februari 2025 - 22:01 WIB

501,551 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KUTACANE -Ratusan guru yang terdiri dari guru TK, SD dan SMP melakukan aksi unjuk rasa di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Tenggara. Selasa 25 Februari 2025.

Dalam aksi tersebut, guru meminta tunjangan penghasilan tambahan (Tamsil) dan tunjangan profesi guru (TPG) tahun 2023 dan 2024 dibayarkan.

Koordinator aksi Aliansi Guru Aceh Tenggara, Arabi mengatakan, aksi ini terjadi dikarenakan sudah beberapa kali perwakilan guru melakukan audensi ke pemerintah dan di janjikan akan segera dibayarkan. Namun hingga saat ini baik itu Tamsil dan TPG belum juga dibayarkan.

“Kami sudah beberapa kali menuntut hak guru kepada pemerintah, hingga sekarang belum juga dibayarkan,” kata Arabi dalam orasinya, Selasa 25 Februari 2025.

Kekinian Arabi menjelaskan adapun Tamsil dan TPG guru yang belum dibayarkan di tahun 2023 sebanyak 50 persen, untuk tahun 2024 yang belum dibayarkan 100 persen.

“Bagaimana kami tidak menuntut, sudah dua tahun hak guru belum ditunaikan,” sebutnya.

Arabi menjelaskan seharusnya guru mencerdaskan anak bangsa untuk kemajuan Indonesia khususnya Aceh Tenggara, akan tetapi masih juga hak hak guru belum juga dibayarkan.

“Kami hanya meminta hak kami segera ditunaikan atau dibayarkan, tidak ada yang lain. Jangan sampai Tamsil dan TPG untuk tahun 2025 terulang kembali tidak dibayarkan,” ungkapnya.

Menanggapi aksi tersebut, Ketua Komisi D DPRK Aceh Tenggara, Marwan Husni, mengatakan bahwa pihaknya sudah berkoordinasi dengan bupati Aceh Tenggara terkait Tamsil dan TPG yang saat ini belum dibayarkan dan akan secepatnya dibayarkan setelah anggaran APBK disah kan.

“Setelah pengesahan anggaran, hak guru yang belum ditunaikan akan jadi prioritas utama untuk dibayarkan,” ungkapnya.

Marwan menggunakan terkait keterlambatan pembayaran Tamsil dan TPG guru, mungkin ada sesuatu hal yang terjadi, sehingga ada keterlambatan pembayaran.

“Untuk Tamsil dan TPG guru yang belum dibayarkan dari tahun 2023 dan 2024 akan dibayarkan semuanya di tahun 2025,” ujarnya.

(Laporan Salihan Beruh)

Berita Terkait

Kasat Reskrim Polres Aceh Tenggara Imbau Hapus Video Kekerasan Anak: “Jangan Tambah Luka dengan Sebaran di Medsos”
Bupati Gayo Lues Minta Camat dan Pengulu Bekerja dengan Hati untuk Wujudkan Perubahan Nyata
Yudisium FKIP Universitas Gunung Leuser, Langkah Awal Menuju Wisuda 2025
Pimpin Apel Kesiapsiagaan, Bupati Aceh Tenggara Serukan Sinergi Hadapi Ancaman Bencana Alam
Bupati Fakhry Tegaskan Pentingnya Pelayanan Cepat dan Tepat dalam Urusan Pertanahan
Jalan Mulus, Warga Desa Lesten Ucapkan Terima Kasih kepada Bupati Gayo Lues
Terungkap, Pria di Aceh Tenggara Perkosa Anak Kandung Usai Ibu Temukan Bercak Darah
Keluarga Besar Baranews Sampaikan Bela Sungkawa atas Wafatnya Hj. Sri Wahyuny binti Muhammad Jacub

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 17:57 WIB

LIRA Desak Dinas Perizinan Aceh Segera Segel Kembali PT HOPSON yang Diduga Masih Tetap Beroperasi

Kamis, 6 November 2025 - 17:28 WIB

KPK Serahkan Tanah Rampasan Negara untuk Pemerintah Aceh: Bukti Nyata Komitmen Antikorupsi

Kamis, 6 November 2025 - 12:46 WIB

Bunda Ana, Istri Mualem Gubernur Aceh, Apresiasi Inovasi Keumamah Katsuobushi PT Suree Aceh

Rabu, 5 November 2025 - 22:20 WIB

Bea Cukai Aceh Gelar Edukasi Kesehatan, Dorong Pegawai Tingkatkan Kepedulian terhadap Pencegahan Kanker dan Tumor

Rabu, 5 November 2025 - 14:58 WIB

Prof. Marniati: Negara Jangan Abai, Tuntaskan Kasus Kematian Pemuda Aceh di Sibolga!

Rabu, 5 November 2025 - 11:09 WIB

Aceh Siap Kirim Pemain ke Eropa! Akademi Sepak Bola ASSIPA-SIS Resmi Dibuka Januari 2026

Rabu, 5 November 2025 - 01:32 WIB

Pelantikan dan Pelatihan Dasar Organisasi serta Rapat Kerja Himabis Periode 2025–2026

Rabu, 5 November 2025 - 01:30 WIB

Pelantikan BEM FKIP & FISIP Universitas Al Washliyah Darussalam Banda Aceh Periode 2025/2026

Berita Terbaru