Waled Akan Prioritaskan Pembangunan untuk Kecamatan Trienggadeng

HW

- Redaksi

Minggu, 13 Oktober 2024 - 20:26 WIB

50229 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Trienggadeng – Calon Bupati Pidie Jaya, Dr. Said Muliadi, akan memprioritaskan pembangunan di Kecamatan Trienggadeng jika diberikan Amanah oleh Rakyat. Bersama pasangannya, Saiful Anwar, pasangan dengan julukan “Mulia” ini bertekad untuk memajukan sektor UMKM, pariwisata, serta infrastruktur sebagai fokus utama pembangunan di kawasan Trienggadeng

Dalam sebuah pernyataan yang disampaikan oleh Heri Safrijal SP, salah satu Pemuda Trienggadeng dan bagian dari tim pemenangan pasangan Mulia, ia menjelaskan bahwa kecamatan ini sudah menjadi perhatian utama Said Muliadi sejak periode kepemimpinannya yang lalu. “Saat Waled memimpin sebelumnya, Trienggadeng sudah banyak mengalami perkembangan, dan ini akan dilanjutkan ke depannya,” ujarnya.

Sektor UMKM di Trienggadeng akan mendapatkan dorongan lebih besar, dengan harapan mampu mengangkat perekonomian masyarakat setempat. Heri menambahkan bahwa pembangunan infrastruktur, seperti perbaikan jalan dan fasilitas umum, juga akan menjadi prioritas utama untuk mendukung pengembangan sektor pariwisata di daerah tersebut.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Selain sektor ekonomi, pembangunan sumber daya manusia juga akan menjadi perhatian pasangan ini. “Waled sangat peduli dengan pengembangan SDM, dan ini terbukti dari berbagai program pelatihan Soft Skill yang telah dilakukan sebelumnya. Ini akan diteruskan untuk menciptakan generasi yang lebih produktif dan kompeten,” kata Heri.

Waled juga melihat potensi besar pariwisata di Trienggadeng yang belum sepenuhnya tergarap. Dengan memajukan sektor ini, diharapkan dapat menciptakan lebih banyak lapangan pekerjaan dan meningkatkan pendapatan daerah.

Masyarakat Trienggadeng menyambut baik semangat tersebut, melihatnya sebagai harapan untuk melanjutkan pembangunan yang belum selesai. Heri Putra mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung pasangan Mulia dalam Pilkada kali ini. “Mari kita bersama-sama mendukung Waled untuk melanjutkan pembangunan yang masih kurang agar menjadi lebih sempurna di masa mendatang,” ajaknya.

Pasangan Said Muliadi-Saiful Anwar dianggap sebagai sosok berpengalaman yang dapat membawa keberlanjutan positif, untuk Daerah, Tutupnya.

Berita Terkait

Abu Razak Berpulang, Tarmizi Age: Selamat Jalan, Pejuang dan Pemimpin Kami
JP-BARSELA Sampaikan Duka yang Sangat Mendalam Atas Berpulangnya Abu Razak
ARAH Berlangsungkawa Atas Meninggalnya Sang Pejuang Abu Razak
PLN UID Aceh Salurkan Donasi untuk Gaza Melalui LAZNAS YAKESMA
Dewan Komisaris, DPS, Direksi, Karyawan/ti Bank Aceh  TURUT BERDUKA CITA Atas Berpulangnya Ke Rahmatullah H.Kamaruddin Abu Bakar
JP-BARSELA Turut Berduka Atas Meninggalnya Abu Razak Di Mekkah
RUPS 17 Maret Sah, Rahmad Rinaldi: Tidak Ada Dualisme Kepemimpinan di Bank Aceh
Ketua Komisi III Dukung Muallem Tunjuk Fadhil Ilyas Plt. Dirut Bank Aceh Syariah

Berita Terkait

Kamis, 20 Maret 2025 - 01:50 WIB

Kapolres Pidie Jaya Sidak Pasar dan SPBU: Pastikan Stok Sembako dan BBM Stabil Selama Ramadhan

Senin, 17 Maret 2025 - 23:04 WIB

Semangat Profesionalisme! Kapolres Pidie Jaya Pimpin Upacara HKN dan Beri Reward untuk Personel Terbaik

Senin, 17 Maret 2025 - 23:03 WIB

Terawih & Ceramah Nuzulul Qur’an 1446 H, Kapolres Pidie Jaya Ajak Masyarakat Perkuat Iman & Taat Hukum

Senin, 17 Maret 2025 - 23:01 WIB

Polres Pidie Jaya & Pemkab Gelar Pasar Murah: Beli Kebutuhan Pokok Lebih Hemat!

Senin, 17 Maret 2025 - 22:58 WIB

Kapolres dan Bupati Pidie Jaya Hadiri Prosesi Peusijuk Pimpinan Baru Ponpes Darul Munawwarah

Senin, 17 Maret 2025 - 22:58 WIB

Solidaritas Ramadhan: Kapolres Pidie Jaya dan Polsek Meurah Dua Sebar 200 Kotak Takjil Gratis

Senin, 17 Maret 2025 - 22:56 WIB

Sinergi Polres Pidie Jaya dan HMI: 400 Paket Takjil Dibagikan untuk Pengguna Jalan

Senin, 17 Maret 2025 - 22:54 WIB

Safari Subuh Kapolres Pidie Jaya: Perkuat Silaturahmi dan Jaga Kamtibmas di Bulan Ramadhan

Berita Terbaru

BANDA ACEH

ARAH Berlangsungkawa Atas Meninggalnya Sang Pejuang Abu Razak

Kamis, 20 Mar 2025 - 02:09 WIB