Aceh Besar- SD IT Cendekia Darussalam adakan acara buka puasa bersama dan santunan anak yatim di Gedung SD IT Cendekia Darussalam Tungkop, Aceh Besar, Sabtu (30/03/2024).
kegiatan diawali dengan zikir bersama dilanjutkan kata Kepala Sekolah SD IT Cendekia Darussalam, Abdul Hafid, S.Sos.I., M.Ag.
Dalam sambutannya, Abdul Hafizd mengatakan momentum Ramadan sebagai bulan berbagi kepada sesama terutama anak yatim, selain itu
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kegiatan ini diadakan dengan tujuan memberikan sedikit kebahagiaan kepada anak-anak yang telah kehilangan orang tua, menjalin kasih sayang, memupuk nilai-nilai kemanusiaan dan mengajarkan pentingnya berbagi kepada sesama”, ujar Abdul Hafizd.
Pembaginan santunan anak yatim sebanyak 23 paket itu, diserahkan langsung oleh Kepala SD IT Cendekia Darussalam serta beberapa pewakilan dewan guru.
Selain itu, kegiatan tersebut diisi dengan rangkaian acara lainnya seperti pembagian hadiah kepada siswa dan guru serta berbagi takjil kepada masyarakat umum yang melintasi jalan raya di depan sekolah.
Kegiatan berbuka puasa bersama ditutup dengan doa dan sholat magrib berjamaah. Acara tersebut turut dihadiri tamu undangan, Ketua Yayasan, Komite Sekolah serta Pengawas sekolah.