Mualem Minta PA dan KPA Aceh Tamiang Menangkan Armia Pahmi-Ismail

Redaksi Bara News

- Redaksi

Sabtu, 16 November 2024 - 01:34 WIB

50221 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Ketua Umum Partai Aceh (PA), Muzakir Manaf atau yang akrab disapa Mualem menginstruksikan jajaran PA dan Komite Peralihan Aceh (KPA) di Aceh Tamiang untuk mendukung dan memenangkan pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati Armia Pahmi-Ismail.

Mualem juga menegaskan pentingnya menjaga kesolidan dalam mendukung pasangan calon yang diusung Partai Aceh. Menurutnya, memenangkan Armia Pahmi-Ismail dan pasangan lain yang didukung PA merupakan prioritas utama yang harus diperjuangkan secara kolektif.

“Kita semua harus komitmen memenangkan pasangan Armia Pahmi-Ismail, begitu pula dengan calon-calon lain yang diusung Partai Aceh. Ini adalah tanggung jawab bersama untuk menciptakan kemenangan bagi PA,” ujar Mualem, kepada awak media, Jumat, 15 November 2024.

Selain itu, Mualem meminta seluruh elemen PA di Aceh Tamiang bekerja maksimal dalam mendukung kampanye pasangan Armia Pahmi-Ismail. Dia yakin, bahwa kemenangan Armia Pahmi-Ismail akan membawa perubahan positif bagi masyarakat Aceh Tamiang.

Lebih lanjut, Mualem mengatakan bahwa visi, misi, dan program pasangan tersebut sangat sejalan dengan visi, misi, dan program kandidat gubernur dari PA, yaitu dirinya bersama Fadhlullah atau Dek Fadh. Program-program tersebut mencakup hal-hal konkret demi masa depan Aceh, terutama dalam hal syariat Islam, keistimewaan Aceh, ekonomi, dan pembangunan. Visi, misi, dan program Armia Pahmi-Ismail juga dinilai selaras dengan hal tersebut.

“Visi, misi, dan program Armia Pahmi-Ismail sangat sejalan dengan program pasangan calon gubernur Muzakir Manaf dan Fadhlullah, khususnya terkait syariat Islam, keistimewaan Aceh, ekonomi, serta pemerataan pembangunan,” ujar Mualem.

Terakhir, Mantan Panglima GAM itu kembali menekankan pentingnya soliditas kader dan simpatisan PA serta KPA di Aceh Tamiang untuk memenangkan Armia Pahmi-Ismail sebagai bagian dari instruksi yang harus dijalankan demi kepentingan bersama.

“Ini adalah arahan untuk tetap solid dan kompak dalam memenangkan kandidat yang diusung Partai Aceh. Oleh karena itu, jajaran KPA, PA, kader, dan simpatisan di Aceh Tamiang harus konsisten dan komit mendukung kemenangan Armia Pahmi-Ismail,” tutup Mualem.

Sementara itu, Armia Pahmi juga mengatakan, dirinya bersama tim juga akan berupaya semaksimal mungkin untuk memenangkan Muzakir Manaf dan Fadhlullah atau Dek Fadh sebagai gubernur dan wakil gubernur Aceh pada Pilkada 2024.

“Terima kasih atas dukungan Mualem kepada Paslon Armia Pahmi-Ismail. Kami bersama tim juga akan bekerja keras memenangkan Mualem-Dek Fadh,” demikian, katanya.

Berita Terkait

SAPA Soroti Anggaran Publikasi Pokir DPRK Banda Aceh Rp4,5 Miliar yang Dinilai Berlebihan dan Rentan Konflik Kepentingan
Bea Cukai Aceh Terima Kunjungan PT Rosin Trading Internasional, Bahas Pemanfaatan Fasilitas KITE Pembebasan untuk Dorong Daya Saing Ekspor Gondorukem dari Gayo Lues
Pengaruh Globalisasi terhadap Kebudayaan Lokal
Bea Cukai Meulaboh Pelajari Strategi Penguatan Hubungan Media di Kanwil Bea Cukai Aceh
PLN Dinilai Gagal Total, LSM KOMPAK Desak Pemerintah Aceh Bertindak
Keributan Warnai Rapat DPRA, Dua Anggota Terlibat Aksi Lempar Benda
GEBYAR PAI III 2025 Resmi Ditutup Dengan Megah
Pembukaan Gebyar PAI III 2025 Berlangsung dengan Sukses dan Meriah

Berita Terkait

Kamis, 20 November 2025 - 23:22 WIB

Peredaran Rokok Ilegal di Mataram Meningkat, KPK-PD NTB Desak Bea Cukai Bertindak Tegas

Kamis, 20 November 2025 - 03:05 WIB

Transparansi Zakat ASN Ogan Ilir Disoal: Potensi Rp8 Miliar per Bulan, Pelayanan Baznas Dinilai Berbelit dan Tak Berpihak pada Rakyat Miskin

Selasa, 18 November 2025 - 02:22 WIB

Negara yang Terperosok dalam Jaring Gelap Kekuasaan

Rabu, 8 Oktober 2025 - 21:47 WIB

IWOI DPW Jateng Walk Out Dari Rapat Pemkab Jepara, Jawaban PLN dan Pemdes Dinilai Tidak Sesuai dan Penuh Kejanggalan

Selasa, 7 Oktober 2025 - 17:24 WIB

Kebakaran SMA di Tebing Tinggi, DPRD Riau Minta Pemerintah Segera Bertindak

Rabu, 1 Oktober 2025 - 22:48 WIB

Kapolda Riau Ajak Polwan Tingkatkan Integritas dan Pelayanan Inklusif

Rabu, 1 Oktober 2025 - 21:15 WIB

Kabid SMA Riau Klarifikasi Isu Seragam: “Tidak Pernah Tunjuk Penjahit, Itu Tanggung Jawab Orang Tua”

Rabu, 24 September 2025 - 17:17 WIB

Mifa Bersaudara Konsisten Dorong Kemajuan Ekonomi Aceh.

Berita Terbaru