BANDA ACEH| Pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 masih berlangsung disetiap kecamatan dalam wilayah hukum Polresta Banda Aceh.
Dalam hal ini, Kapolresta Banda Aceh Kombes Pol Fahmi Irwan Ramli mengucap terimakasih kepada masyarakat, yang sudah ikut menjaga kondisi kemananan dan ketertiban masyarakat atau Kamtibmas.
Dengan demikian, berarti Pemilu serentak 2024 berjalan lancar, aman, dan damai.
Selain itu, partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2024 dalam seluruh gampong di 19 Kecamatan dalam delapan kecamatan di Pidie Jaya wilayah hukum PolrestaBandaAceh juga tergolong sangat tinggi.
“Kami mengucapkan terimakasih atas kesadaran masyarakat yang menjaga kondisi Kamtibmas. Walaupun jumlah TPS sebanyak 1.323 dengan pengerahan 654 personel, dianggap sudah memadai, karena wilayah hukum Polresta Banda Aceh tidak ada dalam kategori sangat rawan,” tambah Fahmi.
Jadi, dengan demikian pelaksanaan pesta demokrasi itu berjalan lancar sebagaimana diharapkan.
Saya juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus memelihara kerukunan dan persatuan, serta tetap mendukung upaya-upaya dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif di kabupaten tercinta ini,” ucapnya.
Kapolresta Banda Aceh juga mengucapkan terimakasih mendalam kepada personel gabungan Polri baik dari Mapolres, Kodim 0101/KBA yang sudah ikut bersama-sama menjaga kondisi keamanan. (RED)