KLHK – RI Beri Penghargaan Adipura Tahun 2023 Untuk Kota Suka Makmue Nagan Raya

Redaksi Nagan Raya

- Redaksi

Selasa, 5 Maret 2024 - 22:04 WIB

50356 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta – Prestasi yang membanggakan diraih Pemerintah Kabupaten Nagan Raya dengan menerima Penghargaan Adipura Tahun 2023 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia (KLHK RI).

Penghargaan itu diserahkan langsung oleh Wakil Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Drs. Alue Dohong, M.Sc, Ph.D kepada Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, AP., S.Sos., M.Si di Auditorium Dr. Soedjarwo, Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta Pusat, Selasa, (5/3/2024).

“Penghargaan Adipura dari KLHK diberikan kepada Kota Suka Makmue Kabupaten Nagan Raya atas kinerja dalam pengelolaan sampah dan ruang terbuka hijau (RTH) wilayah kota tahun 2023,” ujar Pj. Bupati Fitriany Farhas.

Baca Juga :  Ratusan Warga Nagan Raya Menghadiri Hari Isra’ dan Mi'raj 1445. H. Di Masjid Giok Yang Digelar Oleh Pemkab

Pj. Bupati Fitriany Farhas juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Nagan Raya yang telah bekerja tanpa lelah dalam menjaga kebersihan.

“Penghargaan ini menjadi motivasi bagi kita semua dalam meningkatkan pengelolaan sampah dan RTH, sehingga Kota Suka Makmue semakin bersih, asri, dan nyaman,” tegas Pj. Bupati Fitriany.

Selain itu, Ia mengajak seluruh masyarakat Nagan Raya untuk terus menjaga dan meningkatkan kebersihan lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya dan ikut berperan dalam menjaga RTH.

Baca Juga :  Teuku Okta Randa Ajak Masyarakat Aceh Pusatkan Perhatian ke MK

“Mari bersama-sama kita jaga dan lestarikan lingkungan hidup serta bergotong royong untuk membersihkan lingkungan di sekitar kita,” pungkas Fitriany.

Diketahui, penghargaan Adipura 2023 ini merupakan yang pertama diraih oleh Kabupaten Nagan Raya sejak dimekarkan dari Kabupaten Aceh Barat pada tahun 2002 silam. Prestasi ini diharapkan dapat mendorong semangat dan komitmen semua pihak untuk terus menjaga dan meningkatkan kualitas lingkungan hidup di Kabupaten Nagan Raya. (red)

Berita Terkait

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.
Peringatan HGN 2024, Sekda Ardimartha Bacakan Pidato Mendikdasmen
Forkopimda Nagan Raya Gelar Rapat Konsolidasi Kesiapsiagaan Pilkada 2024
Dinas Perhubungan Nagan Raya Gelar Sosialisasi Safety Riding di SMA Negeri 1 Seunagan
DKPP Nagan Raya Peringati Hari Ikan Nasional, Gelar Acara Gemarikan
Pemkab Nagan Raya Gelar Bimtek Peta Proses Bisnis Tahun 2024
Sinkronisasi Data Sektoral, Diskominfo Nagan Raya Gelar Bimtek
Zulfika.SH Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesejahteraan Rakyat, Buka Secara Resmi Festival Profil Pelajar Pancasila

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:42 WIB

Pantau Situasi Pasar Tradisional Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Komsos dengan Pembeli dan Pedagang

Senin, 25 November 2024 - 15:24 WIB

Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya

Senin, 25 November 2024 - 15:23 WIB

KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan

Senin, 25 November 2024 - 08:54 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Minggu, 24 November 2024 - 14:00 WIB

Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 22:09 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah

Sabtu, 23 November 2024 - 18:02 WIB

Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 23 November 2024 - 17:11 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB