Kapolres Gayo Lues Himbau Warga Hati-hati Terhadap Pemicu Terjadinya Kebakaran

Redaksi Bara News

- Redaksi

Minggu, 28 Mei 2023 - 14:52 WIB

50496 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Kapolres Gayo Lues, Polda Aceh AKBP Efrianza SIK beserta jajarannya ikut berduka atas musibah kebakaran yang terjadi menjelang shalat Magrib, di dusun Jaring Halus, Desa Tunggel kecamatan Rikit Gaib kabupaten Gayo Lues.

Diketahui dalam musibah kebakaran di Desa Tungel kecamatan Rikit Gaib menyebabkan sekitar 10 unit rumah warga hangus terbakar rata dengan tanah.

Dan sejumlah rumah warga lainnya mengalami rusak, akibat kebakaran yang terjadi  Jumat (26/5/2023) sekitar pukul 18.00 WIB.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Gayo Lues mengatakan, masyarakat di kabupaten tersebut harus menjadikan musibah kebakaran yang terjadi itu sebagai pelajaran dan pengalaman terbaik.

Kapolres menghimbau, masyarakat diminta agar selalu berhati-hati terhadap hal-hal yang dapat memicu atau menyebabkan terjadinya kebakaran.

Seperti diketahui kebakaran yang melanda kawasan permukiman padat penduduk di desa Tunggel kecamatan Rikit Gaib ternyata disebabkan arus listrik dari power bank yang sedang dicash dan ditinggalkan begitu saja di rumah kosong.

Dikatakan, cas handphone atau power bank yang sedang di cas jangan ditinggal begitu saja, karena hal ini dapat memicu salah satu penyebab kebakaran.

Seperti kejadian kebakaran hebat yang melanda desa Tunggel kecamatan Rikit Gaib di kabupaten tersebut.

Lanjut Kapolres, selain itu warga juga dihimbau dan diminta, jangan pernah meninggalkan kompor di rumah dalam keadaan hidup.

Sebab hal itu juga dapat menyebabkan kompor meledak atau masakan akan gosong yang berdampak terjadinya kebakaran itu.

Sambungnya, masyarakat harus memastikan kompor mati dan mencabut cok di rumah sebelum berpergian atau meninggalkan rumah dalam keadaan kosong.

Hal itu salah satu upaya untuk menghindari dan mencegah terjadinya kebakaran secara bersama-sama.

“Bukan hanya itu saja, warga juga selalu dihimbau dan diingatkan jangan sembarangan membuang puntung rokok begitu saja dan membakar sampah terutama disaat musim kemarau panjang.

Sebab dapat memicu terjadinya kebakaran, baik kebakaran terhadap lahan gambut maupun perkebunan atau tempat tinggal seperti rumah dan yang lainnya,”sebutnya.  (Abdiansyah)

Berita Terkait

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa dan Warga Tinjau Irigasi
Sekda Gayo Lues Buka Rakor Penyusunan RPJMK tahun 2025-2029
Pemkab Gayo Lues Gelar Sidak Pasar Jelang Ramadan
Tarawih Perdana Ramadhan 1446 H, Jamaah Padati Masjid Agung Ash Shalihin Blangkejeren
Komsos Dengan kepala Desa Babinsa ajak jaga Keamanan dan Kebersihan Lingkungan
Kapolres Gayo Lues Serahkan Daging Meugang Kepada Insan Pers
PGRI Kunjungi dan Berikan Donasi Kepada Warga Desa Rejepudung yang Mengalami Musibah Kebakaran
Kodim 0113/ Gayo Lues Sambut Bulan Suci Ramadhan Dengan Kerja Bakti Pembersihan Mesjid
Tag :

Berita Terkait

Senin, 3 Maret 2025 - 22:36 WIB

Serah Terima Jabatan: Alwan Samri Berikan Mandat kepada Ahmad Farhan Ridwan sebagai PJ. Ketua MPM USM

Senin, 3 Maret 2025 - 19:51 WIB

Wagub Ajak Investor Berinvestasi di Aceh, Fadhlullah : kami Ingin Tingkatkan Ekonomi

Senin, 3 Maret 2025 - 14:46 WIB

50 Tahun Perumda Tirta Daroy Kota Banda Aceh “Mengabdi dan Melayani” 24 Februari 1975-24 Februari 2025

Minggu, 2 Maret 2025 - 22:15 WIB

Juru Bicara Mualem-Dek Fadh Tanggapi Surat Kepala BPH Migas

Minggu, 2 Maret 2025 - 22:13 WIB

Pj Gubernur Aceh Safrizal Dinilai Telah Lakukan Mall Praktek Dalam Penunjukan Kepala BPMA

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:40 WIB

BEA CUKAI BANDA ACEH DUKUNG PENGEMBANGAN ILMU PENGETAHUAN DAN TEKNOLOGI

Jumat, 28 Februari 2025 - 18:01 WIB

FKIP USM Sukses Gelar Yudisium, 46 Lulusan Siap Masuk Dunia Profesional

Jumat, 28 Februari 2025 - 14:32 WIB

Mengupas Kiprah KPI Aceh: Dari Regulasi hingga Inovasi Penyiaran Lokal

Berita Terbaru