ACEH SELATAN, BARANEWS | Sejumlah pihak menyayangkan terjadinya kekosongan obat di RSUD Yuliddin Away Tapaktuan,Kabupaten Aceh Selatan, Provinsi Aceh. Kekosongan obat merupakan hal fatal dalam penanganankesehatan warga yang membutuhkan di wilayah setempat.
Ketua umum PPD Aceh selatan Imam barbara kuba menyoroti kekosongan obat di RSUD yulidin away Tapaktuan, Irwan mengatakan, kekosongan beberapa jenis obat obatan di RS Yuliddin Away Tapaktuan, membuat keluarga pasien terpaksa membeli obat diluar rumah sakit
“Ada beberapa jenis obat yang tidak tersedia dirumah sakit salah satunya seperti obat untuk pasien diabetes yang memerlukan insulin. Terpaksa para keluarga pasien membeli di luar rumah sakit” ucap irwan, Selasa, 27 Februari 2024.
Hal senada juga disampaikan Lembaga Pemuda Peduli Daerah Aceh Selatan koordinator ketua umum Imam barbara kuba. la mengatakan kelangkaan obat karena menyangkut nyawa warga.
“Persoalan kelangkaan obat ini jangan main main, inipersoalan nyawa manusia jika obat obat yang memang sangat urgent dibutuhkan namun tidakter sedia, dapat berakibat patal bagi pasien,” kata Imam.
Sementara, Menejemen Rumah Sakit BLUD RSUDYuliddin Away Tapaktuan melalui Kepala bidang pelayanan dr Ikram membenarkan, telah terjadi kekosongan beberapa jenis obat di Rumah Sakit tersebut. Pihaknya juga meminta maaf karena kekosongan obat, pelayanan kesehatan tidakmaksimal.
la menjelaskan, kekosongan obat, disebabkan kareketerlambatan penggunaan dana Silpa 2023.
“Sedang menunggu selesai Perbup terkaitpenggunaannya saat ini sedang proses penyelesaian, Kita akan target Perbup ini segera selesai secepatnya, ungkapnya. (AR/R)