Polisi Selidiki Orang Tua Pembuang Bayi di Lam Ujong Baitussalam Aceh Besar

Redaksi Bara News

- Redaksi

Selasa, 12 September 2023 - 07:35 WIB

50480 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH  BESAR , BARANEWS – Warga Gampong Lam Ujong, Kecamatan Baitussalam, Aceh Besar digegerkan dengan temuan sesosok bayi mungil berjenis kelamin perempuan.

Bayi itu ditemukan di kawasan Komplek Perumahan Arab, Dusun Ujong Blang, Baitussalam, Aceh Besar, Minggu (10/9/2023) siang.

Kapolresta Banda Aceh, Kombes Fahmi Irwan Ramli melalui Kapolsek Baitussalam Iptu Endang Sulastri membenarkan temuan bayi perempuan tersebut.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh Nuriati (51) dan Abdul Hadi (54) warga setempat,” ucap Endang.

Berdasarkan kronologi penemuan, bayi tersebut ditemukan sekitar pukul 13.30 WIB. Dimana saat itu Nuriati pemilik rumah hendak menutup pintu pagar depan yang terbuka, sambungnya.

Saat hendak menutup pagar, ia terkejut melihat sesosok bayi mungil tidak berdosa itu diletakkan di sebuah kursi yang berada di teras depan rumah miliknya.

” Bayi perempuan tersebut diletakkan di kursi yang berada diteras rumah Nuriati,” tambah Endang.

Kemudian ia (Nuriati) langsung menghubungi Keuchik Gampong dan juga perangkat Gampong untuk memberitahukan kejadian tersebut.

“Setelah Keuchik Gampong dan perangkat Gampong tiba dan melihat bayi tersebut, mereka langsung menghubungi pihak Polsek Baitussalam dan pihak Puskesmas Baitussalam,” kata Endang

Personil Polsek Baitussalam dan bidan Puskesmas Baitussalam pun tiba di lokasi kejadian. Setelah melihat keadaan bayi dan berkoordinasi serta mengumpulkan bahan keterangan.

“Kami akan menelusuri orang tua bayi tak berdosa itu, dan mengharapkan kepada warga bila mengetahui, segera melaporkan kepada pihak berwajib,” pintanya.

Pihak Kepolisian Sektor Baitussalam dan Bidan Puskesmas Baitussalam membawa bayi tersebut ke Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Kota Banda Aceh pada pukul 15.00 WIB untuk perawatan oleh tim kesehatan.

“Di sekitar bayi tersebut ditemukan barang bukti berupa selembar selimut bayi. Bayi perempuan tersebut ditemukan dalam keadaan sehat,” pungkasnya.

Berita Terkait

Puluhan Tahanan Kabur Klas Lapas Kuta Cane Anggota DPR RI Kunker
Hakim PN Idi Vonis Hukuman Mati Terdakwa Narkoba
Polsek Indra Makmu Ringkus Dua Pengedar Sabu
Dua Tersangka perambah Hutan Ilegal Logging di Aceh Tenggara, Diamankan Polisi
Diduga Residivis Ali Basra Alias Nandong Diringkus Tim Sat Reskrim Polres Aceh Singkil
Diduga Gara-gara Dipukul Oknum Kepsek MTsN Lawe Sigala, Siswi Dibawah Umur Akhir Meninggal Dunia
Selain Bantah Memiliki Lokasi Judi, Koptu HB Ternyata Tidak Terlibat Dengan Kematian Sempurna Pasaribu
Tidak Punya Uang Bayar Kredit, Perempuan di Nagan Raya Ini Nekad Menyekat Mulut Korban Sedang Tidur Untuk Mencuri Perhiasan

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 00:46 WIB

Ali Sadikin Anggota DPRK Nagan Raya, Hadiri Penutupan Safari Ramadhan DDII

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:37 WIB

Detik Detik Berbuka Puasa Kapolres Nagan Raya Berbagi Takjil Untuk Keluarga Pasien.

Jumat, 14 Maret 2025 - 11:11 WIB

Di Acara Buka Puasa KNPI, Bupati Nagan Raya Tegaskan Dirinya Tidak Anti Kritik

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:23 WIB

TRK Bupati Nagan Raya Serahkan Secara Simbolis Paket Pasar Murah Menjelang Idul Fitri 1446.H.

Rabu, 12 Maret 2025 - 15:39 WIB

Pemkab Nagan Raya Tanda Tangan Perjanjian Optimalisasi Pemungutan Pajak dengan Kemenkeu

Selasa, 11 Maret 2025 - 18:49 WIB

Raja Sayang Wabup Nagan Raya Buka Secara Resmi Forum Konsultasi Publik RPJMK 2025-2029

Senin, 10 Maret 2025 - 23:18 WIB

14 Peserta MTR XXIV Nagan Raya Tahun 2025 Siap Bertarung. Ini Pesan Bupati.

Kamis, 6 Maret 2025 - 17:06 WIB

Bupati Nagan Raya Cek Ketersediaan Dan Stabilitas Harga Bahan Pokok Di Pasar Impres SP4.

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Semarak Ramadhan KMK UIN AR-RANIRY Bersama Anak Panti Asuhan

Sabtu, 15 Mar 2025 - 15:48 WIB