Ini Cara Kodim Abdya Jaga Disiplin Prajurit Dalam Berlalu Lintas

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 12 Juli 2023 - 03:30 WIB

50559 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Abdya- Kodim 0110/Abdya menggelar apel pemeriksaan kendaraan dinas dan pribadi prajurit, berlangsung di lapangan Makodim setempat, Desa Keude Paya Kecamatan Blangpidie, Selasa (11/7/2023).

Apel pengecekan kendaraan dilaksanakan secara mendadak dipimpin Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Roqich Hariadi melalui Plh. Pasi Intel Kapten Inf Fajar Setyawan didampingi Pasilog Kapten Inf Edi Mailiswar, tim Intelijen dan provost.

Dalam gelaran tersebut, satu persatu kendaraan dinas dan pribadi milik prajurit diperiksa kelengkapannya mulai dari dokumen STNK, BPKB, SIM, helm serta kelengkapan standar kendaraan lainnya.

Baca Juga :  Akmal Al-Qarasie : Perpanjangan SK Pj Bupati Darmansyah Sudah Tepat

Dandim 0110/Abdya Letkol Inf Roqich Hariadi melalui Pasi Intel Kapten Inf Fajar Setyawan mengatakan apel pengecekan ini dilakukan dalam rangka memelihara kedisiplinan prajurit dalam berlalu lintas.

Dandim mengaku bangga, dari hasil pemeriksaan tersebut seratusan kendaraan roda dua dan empat baik dinas maupun pribadi seluruhnya telah tertib sesuai aturan. Ia meminta disiplin ini dapat terus dijaga dan ditingkatkan.

“Saya minta kepatuhan ini juga dapat ditularkan pada keluarga masing-masing dan masyarakat umum lainnya. Sehingga resiko terhadap pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas dapat dieliminir,” katanya.

Baca Juga :  Pengurus SEMMI Abdya Periode 2024-2025 Dilantik

Sebagai informasi, Kepolisian jajaran Aceh kembali menggelar operasi Keselamatan Seulawah 2023. Operasi lalu lintas ini berlaku mulai Senin (10/7) hingga Minggu (23/7). Output dari operasi ini untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas serta mengeliminir angka kecelakaan di jalan raya.

Gelar operasi Kepolisian ini juga melibatkan personel gabungan dari TNI dan Dinas Perhubungan (Dishub) wilayah setempat

Berita Terkait

Ketua Dekfadh Center Abdya Imbau Relawan Bekerja Serius dan Bijak dalam Memenangkan H. Muazakir Manaf (Mualem) dan H.Fadhlullah.SE Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh 2025-2030
Sekjen Dekfadh Center Abdya, Tgk. Hirman, S.Pd 10 Relawan Hebat di Abdya Siap Menangkan Mualem dan Dek Fadh di Pemilu 2024
Mahasiswa STIAPEN Nagan Raya Berdayakan UMKM di Blang Pidie melalui KKN Tematik
Ketua FORKASGEMADYA Kecam Mubes Ilegal
Rakor Pilkada Damai, Danpos Ramil Setia Ajak Tingkatkan Silaturahmi
Jelang HUT ke-79 RI, Dandim Abdya Pimpin Ziarah dan Tabur Bunga di Makam Teungku Peukan
Akmal Al-Qarasie : Abdya Butuh Pikiran Mendesain Kesejahteraan; Mas Adi Tokoh Muda Memiliki Kompetensi di Tingkat Nasional.
Pegiat Muda Sebut Mas Adi Tepat untuk Cawabup Abdya, Ini Alasannya

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:42 WIB

Pantau Situasi Pasar Tradisional Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Komsos dengan Pembeli dan Pedagang

Senin, 25 November 2024 - 15:24 WIB

Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya

Senin, 25 November 2024 - 15:23 WIB

KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan

Senin, 25 November 2024 - 08:54 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Minggu, 24 November 2024 - 14:00 WIB

Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 22:09 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah

Sabtu, 23 November 2024 - 18:02 WIB

Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 23 November 2024 - 17:11 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB