Gotong Royong Satgas TNI Perbaiki Sekolah Rimba Disambut Antusias Warga Mumugu

Sumber Infopublik.id

- Redaksi

Rabu, 17 Juli 2024 - 01:15 WIB

5047 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Mumugu Nduga, PenKoopsTNI – Satuan Tugas Batalyon Infanteri (Satgas Yonif) Para Raider 503/Mayangkara Kostrad, sebagai salah satu Satuan Jajaran Komando Operasi TNI (KOOPS TNI) di Papua, tengah melaksanakan tugas Operasi Pengamanan Perbatasan (Opspamtas) Mobil RI-PNG, khususnya di wilayah Kabupaten Nduga, Provinsi Papua Pegunungan. Pada hari Selasa, 16 Juli 2024, Satgas Yonif 503 Kostrad menyelesaikan kegiatan gotong royong dengan warga Mumugu dalam memperbaiki sebuah Sekolah Darurat yang dinamakan oleh warga sekitar dengan istilah “Sekolah Rimba”.

Kegiatan gotong royong terselenggara hasil Komunikasi Sosial (Komsos) yang secara aktif terus diselenggarakan oleh Satgas Yonif 503 Kostrad. Menurut Komandan Satgas Letkol Inf Gurbasa Samosir, Komsos merupakan salah satu realisasi komitmen TNI dalam melaksanakan Komsos inklusif dengan seluruh warga wilayah Papua. Realisasi Komsos kali ini dilakukan para Prajurit TNI Pos Batas Batu pimpinan Lettu Inf Galih Widiharyo di awal pertemuan dengan Bapak Daniel Menjeh selaku Pimpinan Desa Mumugu. Hasil Komsos tersebut menyetujui rencana perbaikan bangunan Sekolah Rimba yang mengalami kerusakan di beberapa bagian seperti lantai serta dinding yang terbuat dari kayu dan saat ini kondisinya telah rapuh. Selanjutnya, Pembinaan Teritorial yang terjalin baik antara Prajurit TNI dengan Pimpinan dan Tokoh Masyarakat Kampung Mumugu, menghasilkan pelaksanaan gotong royong yang berjalan dengan aman dan lancar serta melibatkan banyak pihak yang dapat mempercepat proses perbaikan sekolah tersebut.

Baca Juga :  Aksi Serangan OPM di Distrik Alama Telah Mencederai Upaya Wujudkan Perdamaian di Papua

Proses perbaikan memakan waktu 5 hari lamanya dan dilakukan melalui kegiatan gotong royong antara warga Mumugu dengan para Prajurit TNI Pos Batas Batu. Para warga Mumugu antusias menyambut inisiatif Satgas Yonif 503 Kostrad dalam memperbaiki kondisi bangunan Sekolah Rimba, mengingat keterbatasan yang dimiliki oleh warga dalam menyediakan bahan material bangunan. Akhirnya hari Selasa siang, proses perbaikan sekolah dapat selesai dengan baik. Merespon selesainya perbaikan tersebut, Bapak Daniel Menjeh dengan antusias berkata, “Terima kasih Komandan 503. Sekolah Rimba Mumugu sudah diperbaiki. Tuhan memberkati Bapak-Bapak Tentara.\”

Usai menerima laporan kegiatan, Panglima KOOPS TNI, Brigjen TNI Lucky Avianto, menyampaikan, “Inisiatif Satgas Yonif 503 Kostrad mengajak masyarakat bergotong royong memperbaiki Sekolah Rimba di Kampung Mumugu merupakan realisasi TNI dalam melakukan Komunikasi Sosial yang inklusif dengan seluruh stakeholder dalam rangka mendukung percepatan pembangunan di wilayah Papua.”

#tniprima
#profesional
#responsif
#integratif
#modern
#adaptif

Autentikasi:
Dansatgas Media KOOPS TNI, Letkol Arh Yogi Nugroho

Berita Terkait

Aksi Serangan OPM di Distrik Alama Telah Mencederai Upaya Wujudkan Perdamaian di Papua

Berita Terkait

Rabu, 1 Januari 2025 - 13:36 WIB

Anggota Komisi III DPR – RI Apresiasi Polres Bireuen Ungkap Sejumlah Kasus Besar

Rabu, 1 Januari 2025 - 13:36 WIB

Polres Bireuen Gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2024, Sejumlah Kasus Kriminal Berhasil Diungkap

Rabu, 1 Januari 2025 - 04:44 WIB

Ini Dia Pemenang Sayembara Logo dan Branding Universitas Islam Aceh

Senin, 30 Desember 2024 - 04:39 WIB

Polres Bireuen Gelar Rakor Ketahanan Pangan, Siap Wujudkan Swasembada Pangan Nasional

Senin, 30 Desember 2024 - 04:37 WIB

Polres Bireuen Gelar Jum’at Berkah Dimasjid Baitull Izzah Peusangan

Senin, 30 Desember 2024 - 04:25 WIB

Polres Bireuen Gelar Self Healing Traning, Penguatan Mental Spiritual Personil

Senin, 30 Desember 2024 - 04:19 WIB

Polres Bireuen Bekuk Tiga Pelaku Pencuri Modul Baseband BTS Tower Telkomsel

Rabu, 25 Desember 2024 - 23:53 WIB

Sebanyak 91 Karya Masuk dalam Sayembara Logo Universitas Islam Aceh

Berita Terbaru

NASIONAL

Letjen TNI Mohammad Fadjar Resmi Jabat Pangkostrad

Rabu, 1 Jan 2025 - 13:34 WIB