PEMKAB Nagan Raya Memperoleh Penghargaan APE Dari Kementerian PPPA – RI.

Redaksi Nagan Raya

- Redaksi

Jumat, 15 Desember 2023 - 23:54 WIB

50658 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya – Aceh : Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas, AP, S.Sos., M.Si memperoleh penghargaan Anugerah Parahita Ekapraya (APE) dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia (PPPA-RI).

“Alhamdulillah. Ini berkat kita bersama. Terima kasih saya ucapkan untuk kita semua, terutama masyarakat Kabupaten Nagan Raya yang telah berbuat untuk kemajuan daerah,” ucap Fitriany Farhas, Jum’at (15/12/2023).

Berdasarkan surat yang ditandatangani Plt Sekretaris Kementerian PPPA Titi Eko Rayahayu, disebutkan bahwa terdapat 12 kementerian atau lembaga, 25 provinsi, dan 237 daerah akan memperoleh penghargaan tersebut, salah satunya Pj Bupati Nagan Raya akan menerima penghargaan Parahita Ekapraya pada APE tahun 2023.

Baca Juga :  Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Serahkan Empat Mobil Ambulance Untuk Pukusemas.

Untuk daerah yang memperoleh penghargaan APE di Provinsi Aceh, Kementerian PPPA hanya memberikan penghargaan tersebut kepada Pj Bupati Nagan Raya dan Pj Walikota Sabang.

Penganugerahan Parahita Ekapraya didasarkan atas hasil evaluasi penyelenggaraan  Pengarusutamaan Gender (PUG) Tahun 2022 yang telah disampaikan oleh kementerian atau lembaga, pemerintah provinsi, dan pemerintah kabupaten dan kota.

Pada tahun 2023, terdapat 360 instansi (16 kementerian/lembaga, 28 provinsi dan 316 kabupaten/kota yang telah melaporkan hasil evaluasi penyelenggaraan PUG melalui evaluasi mandiri. Dari hasil evaluasi mandiri dilakukan verifikasi administrasi dan verifikasi lapangan (melalui sampling), kemudian dilakukan verifikasi akhir.

Baca Juga :  Panwaslih Nagan Raya Umumkan Hasil Tes Tulis Calon Anggota Panwaslihcam, Cek Link Nama-Nama Lulus

Diketahui bahwa, penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah Pusat kepada kementerian atau lembaga pemerintah daerah provinsi dan kabupaten/kota atas komitmennya dalam pencapaian pembangunan pengarusutamaan gender, pemberdayaan perempuan dan perlindungan serta memenuhi kebutuhan anak.

Pengarusutamaan Gender adalah strategi yang dilakukan secara rasional dan sistematis untuk mencapai kesetaraan dan keadilan gender dalam aspek kehidupan manusia melalui kebijakan dan program yang memperhatikan pengalaman, aspirasi, kebutuhan, dan permasalahan perempuan dan laki-laki untuk memberdayakan perempuan.

Dalam surat undangan itu juga disebutkan, penganugerahan pemenang nantinya akan dilakukan secara daring, serta pengambilan piala dan piagam pemenang dilaksanakan secara langsung di Kementerian PPPA RI. ( red)

Berita Terkait

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.
Peringatan HGN 2024, Sekda Ardimartha Bacakan Pidato Mendikdasmen
PJ Bupati Nagan Raya Lepaskan Mobil Distribusi Logistik Pilkada Tahun 2024.
Forkopimda Nagan Raya Gelar Rapat Konsolidasi Kesiapsiagaan Pilkada 2024
Untuk Mencegah Money Politik Dan Kampanye Terselubung Panwaslih Nagan Raya Patroli Keliling.
Logistik Pilkada akan didistribusi Ke Kecamatan Panwaslih Nagan Raya akan Awasi
Dinas Perhubungan Nagan Raya Gelar Sosialisasi Safety Riding di SMA Negeri 1 Seunagan
KIP Nagan Raya Gelar Bintek Pemantapan Tungsura dan Penggunaan Aplikasi SIREKAP Pilkada Nagan Raya Tahun 2024

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:42 WIB

Pantau Situasi Pasar Tradisional Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Komsos dengan Pembeli dan Pedagang

Senin, 25 November 2024 - 15:24 WIB

Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya

Senin, 25 November 2024 - 15:23 WIB

KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan

Senin, 25 November 2024 - 08:54 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Minggu, 24 November 2024 - 14:00 WIB

Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 22:09 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah

Sabtu, 23 November 2024 - 18:02 WIB

Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 23 November 2024 - 17:11 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB