14 Peserta MTR XXIV Nagan Raya Tahun 2025 Siap Bertarung. Ini Pesan Bupati.

Redaksi

- Redaksi

Senin, 10 Maret 2025 - 23:18 WIB

50707 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya : Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. secara resmi melepas Kontingen Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Nagan Raya untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) XXIV yang akan berlangsung di Kabupaten Aceh Barat mulai 12 hingga 17 Maret 2025.

Acara pelepasan ini dilaksanakan di halaman Kantor Bupati, Kompleks Perkantoran Suka Makmue pada hari Senin, 10 Maret 2025 (sore).

Dalam sambutannya, Bupati TR Keumangan menyampaikan apresiasi kepada pengurus Gerakan Pramuka Kwarcab Nagan Raya atas pembinaan yang telah dilakukan sehingga kontingen Pramuka Nagan Raya dapat berpartisipasi dalam MTR XXIV yang diselenggarakan oleh Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Aceh.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. secara resmi melepas Kontingen Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Nagan Raya untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) XXIV
Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. secara resmi melepas Kontingen Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Nagan Raya untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) XXIV

“Perlombaan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan iman dan takwa (Imtaq), khususnya bagi pemuda dan anggota Gerakan Pramuka di Kabupaten Nagan Raya,” ujar TRK, sapaan akrab Bupati Nagan Raya.

TRK berharap, dengan tekad dan semangat yang tinggi, kontingen Nagan Raya dapat memberikan yang terbaik dalam MTR XXIV Kwarda Aceh tahun 2025 ini . Ujar TRK Bupati Nagan Raya.

“Kami juga mengajak para peserta untuk menjadikan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi guna mempererat tali persaudaraan di tingkat provinsi serta mempromosikan kekayaan wisata Kabupaten Nagan Raya, termasuk wisata religi seperti Masjid Giok, satu-satunya masjid di dunia yang terbuat dari batu giok,” imbuh Bupati TRK.

Meskipun kegiatan ini berlangsung di bulan Ramadan, Bupati TRK mengingatkan para peserta agar tetap menjaga kesehatan, semangat bertanding, dan menjunjung tinggi sportivitas. Ia juga mengimbau peserta untuk menunjukkan kemampuan terbaik, menjaga disiplin, dan memperkuat kerja sama tim demi mengharumkan nama Kabupaten Nagan Raya.

“Jaga kesehatan selama perlombaan, tunjukkan yang terbaik meskipun sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga para peserta dari Kabupaten Nagan Raya dapat meraih prestasi yang membanggakan,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Kontingen Kabupaten Nagan Raya, Teuku Raja Pahlawan, S.P., M.Si., dalam laporannya menyampaikan bahwa kontingen Kabupaten Nagan Raya yang mengikuti MTR XXIV Provinsi Aceh sebanyak 14 peserta.

“Cabang tilawah penegak (1 putra dan 1 putri), tilawah penggalang (1 putra dan 1 putri), syarhil penegak (3 putra dan 3 putri), tahfiz penggalang (1 putra dan 1 putri), serta tahfiz penegak (1 putra dan 1 putri),” rincinya.

Sebagai informasi, MTR ini merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk mengasah kemampuan anggota Pramuka di bidang keagamaan, sekaligus sebagai bentuk pembinaan karakter yang berlandaskan nilai-nilai Al-Qur’an.

Kegiatan pelepasan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Nagan Raya Raja Sayang, Sekretaris Daerah Ir. H. Ardimartha, Kepala Dinas Pendidikan, Zulkifli, S.Pd., Para Pengurus Pramuka Nagan Raya, serta para pendamping, ofisial, dan peserta dari Kabupaten Nagan Raya. ( Red )

Berita Terkait

Raja Sayang Wakil Bupati Nagan Raya Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir
BKM Masjid Al- Ikhlas Keude Linteung Memperingati Malam Nuzulul Qur’an
Di Momentum Buka Puasa Bersama Partai Golkar Ini Kata TRK Bupati Nagan Raya.
Bupati Nagan Raya TRK Sidak Mendadak Ke RSUD SIM. Keluarga Pasien Sempat Dialog Dengan Bupati.
Ratusan Warga Gampong Lhok Nagan Raya Terima Sembako Gratis Dari Pemdes.
Ali Sadikin Anggota DPRK Nagan Raya, Hadiri Penutupan Safari Ramadhan DDII
Detik Detik Berbuka Puasa Kapolres Nagan Raya Berbagi Takjil Untuk Keluarga Pasien.
Di Acara Buka Puasa KNPI, Bupati Nagan Raya Tegaskan Dirinya Tidak Anti Kritik

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 00:00 WIB

Gelar Reses I Anggota DPRK Agara Abi Hasan Jemput Aspirasi Konstituen Dapil V

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:28 WIB

Musrenbang Terakhir Tingkat Kecamatan, Bupati Kembali Ingatkan Tumbuh Untuk Cita-cita Aceh Tenggara

Senin, 17 Maret 2025 - 16:35 WIB

Safari Ramadhan di Semadam Agara Diwarnai Ceramah, Dan Bantuan Anak Yatim

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:58 WIB

Akses Jalan Raje Bintang Pulonas Baru Sudah Dibuka

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:03 WIB

Dituding Gelembungkan Jumlah Siswa Untuk Dana BOS, Kepsek SMA 1 Lawe Sigala gala Bantah Hal Tersebut.

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:35 WIB

Selama Dua Tahun Lebih Menjadi Kapolres Aceh Tenggara, AKBP R. Doni Sumarsono, S.I.K, M.H: Banyak Prestasi dan Sukses Memberantas Narkoba

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:25 WIB

Safari Ramadhan TIM VI Pemkab Agara Buka Puasa dan Santuni Anak Yatim

Sabtu, 15 Maret 2025 - 18:33 WIB

Satu Lagi Napi Yang Kabur Menyerahkan Diri. Fakhry : Napi Yang Meyerahkan Diri Akan Diperlakukan Secara Manusiawi.

Berita Terbaru