Wujudkan Pemilu Damai, Aman dan Kondusif

Redaksi Bara News

- Redaksi

Kamis, 25 Mei 2023 - 09:55 WIB

50475 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sukabumi – Pemilu 2024 adalah pemilihan umum yang diselenggarakan pada tahun 2024 untuk memilih pemimpin rakyat secara demokrasi. Pemilu 2024 dilakukan serentak di berbagai tingkat, mulai dari kabupaten atau kota, provinsi, hingga nasional.

Wakil Ketua Umum Gerakan Kebangsaan (Gerbang) Indonesia, Denny Agiel Prasetyo mengatakan bahwa, saat ini kita memasuki tahun politik 2024 dengan agenda besar yaitu memilih para penyelenggara negara dari tingkat pusat dan daerah.

Pemilihan Umum ini merupakan amanat dari Undang-Undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu. Dan pelaksanaannya diatur dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Tahun 2022. Hal ini sebagai konsekuensi negara demokrasi.

“Pemilu memiliki rangkaian dan mekanisme dalam keberlangsungan pemerintah. Pada 14 Februari 2024 nanti merupakan tahap Pemilu Presiden dan Wapres yang dipilih secara langsung oleh semua WNI baik di dalam maupun di luar negeri,” kata Agiel melalui keterangannya di Jakarta, Kamis (25/4).

Dijelaskan, Pemilu yang berlangsung damai sesuai dengan asas dan hukum niscaya akan menghasilkan pemimpin yang cakap, legitimate, dan membawa bangsa kita pada kematangan berdemokrasi.

“Pemilu membutuhkan kerjasama baik dari penyelenggara, peserta, pemilih, hingga pengawas untuk menciptakan Indonesia yang damai dan berkeadilan,” sambung Agiel.

Selain itu, Pesta Demokrasi tidak hanya memilih Presiden dan Wakil Presiden, namun seluruh wakil rakyat dari Pusat hingga Daerah, baik DPR DPRD hingga Gubernur. Untuk itu dibutuhkan kesiapan yang matang. Masyarakat perlu memiliki kriteria dalam menentukan pilihaan tanpa dibayangi dengan Politik Identitas, SARA, maupun hal-hal yang mengancam persatuan lainnya.

“Pemilu bukan menjadi hal yang menakutkan dan menegangkan, hal yang perlu di pahami adalah pemilu kedepannya merupakan proses untuk mencapai kemakmuran, mewujudkan kesejahteraan rakyat dan menciptakan keadilan sosial,” jelas Denny Agiel.

Pemilu yang damai, bermartabat, berkeadilan, penuh manfaat hendaknya hal-hal yang menyangkut Politik Identitas, SARA, yang menyangkut golongan tidak perlu terjadi. Hal ini menandakan kemunduran demokrasi yang tidak sejalan dengan Pancasila.

“Pancasila harus menjadi dasar karena nilai-nilai yang terkandung seperti sosiodemokrasi (demokrasi yang berkemanusiaan), sosionasionalis, dan ketuhanan membimbing demokrasi berjalan dengan aman dan damai. Norma dan moral harus dikedepankan,” ucap Agiel.

Salah satu indikator kematangan berdemokrasi adalah kemampuan menghargai perbedaan dan menerima hasil pemilu dengan lapang dada. Menghargai perbedaan dapat dilakukan dengan cara menghindari politisasi suku, agama, ras dan antargolongan.

Agiel menghimbau kepada masyarakat agar dapat memfilter dan menyeleksi informasi khususnya berita yang bersifat provokatif hoaks yang merugikan bangsa khusunya menyangkut Pemilu 2024.

“Mari kita ciptakan Pemilu 2024 yang aman, damai, dan kondusif,” pungkasnya. (Red)

Berita Terkait

Reshuffle Kabinet dan Harapan Baru Investasi
Relly Reagen: Roy Suryo Ngaca Dulu, Apakah Dirinya Sudah Bersih dari Pelanggaran Pidana
Penetapan Nilai Kurs untuk Pelunasan Bea Masuk dan Pajak Periode 16-22 April 2025
Menteri LH Ingatkan 343 Pemda Wajib Kelola Sampah agar Tak Kena Pidana
Polisi Pastikan Kasus Gratifikasi FB Masih Berjalan
Wakil Ketua Komisi III DPR Apresiasi Pengungkapan Penyelundupan Sabu Jaringan Internasional oleh Polri
Giliran Legal PT. Wilmar Tersangka Baru Kasus Suap Onslag PN Jakarta Pusat
3 Oknum Hakim PN Jakarta Pusat Ditetapkan Tersangka
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 13:19 WIB

Masyarakat dan Kawasan Bebas Sabang

Selasa, 18 Maret 2025 - 15:30 WIB

Mengenal Sabang sebagai Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas (KPBPB)

Sabtu, 8 Februari 2025 - 23:42 WIB

Proyek Pembangunan Dermaga Kapal Cepat BPKS Diduga Sarat Permainan

Kamis, 30 Januari 2025 - 18:25 WIB

Presiden Adam Depok Buka Suara Soal Tudingan Komdis Aceh

Sabtu, 18 Januari 2025 - 13:38 WIB

Pj. Keuchik Krueng Raya Pimpin Verifikasi Keluarga Penerima Manfaat BLT Dana Desa 2025

Senin, 30 Desember 2024 - 16:45 WIB

PLN Perkuat Perekonomian dan Pariwisata Aceh melalui Program “Desa Berdaya PLN”

Sabtu, 28 Desember 2024 - 11:10 WIB

Prodi Pendidikan Kimia FKIP USM Gelar PKM di Gampong Jaboi Kota Sabang

Sabtu, 28 Desember 2024 - 01:14 WIB

Kapolda Aceh Cek Pos Pelayanan Ops Lilin Seulawah 2024 di Sabang

Berita Terbaru

ACEH UTARA

Surat Pindah Anak Sekolah Ditahan, Warga Geram

Sabtu, 19 Apr 2025 - 14:01 WIB

NASIONAL

Reshuffle Kabinet dan Harapan Baru Investasi

Sabtu, 19 Apr 2025 - 13:23 WIB

GAYO LUES

Babinsa ciptakan keakraban dengan Warga Binaan melalui Komsos 

Sabtu, 19 Apr 2025 - 10:18 WIB