KIP Gayo Lues Sosialisasikan Penyusunan Visi, Misi dan Program Calon Bupati dan Wakil Bupati Gayo Lues

Redaksi Bara News

- Redaksi

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 19:08 WIB

501,065 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues – Komisi Pemilihan Independen (KIP) Gayo Lues bersama dengan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Gayo Lues lakukan sosialisasi penyusunan visi, misi dan program bakal pasangan calon sesuai dengan rencana pembangunan jangka panjang (RPJP) Gayo Lues pemilihan Calon Bupati dan Calon Wakil Buapati Tahun 2024.

Selain Bappeda dan KIP, kegiatan tersebut juga turut menghadirkan dua narasumber lainnya yaitu dari Cabang Dinas Pendidikan Kabupaten Gayo Lues dan dari Polres Gayo Lues.

Kegiatan yang diadakan di Aula Dean Convetion Centre Raklunung, Jumat (16/08/2024) tersebut dihadiri oleh perwakilan partai pengusung Calon Bupati dan Wakil Bupati Gayo Lues.

Ketua KIP Gayo Lues Khairuddin, S.Pd mengatakan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mensosialisasikan visi, misi dan program bakal pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Gayo Lues, kemudian syarat-syarat lainnya yang harus dipenuhi para calon kandidat nantinya.

“Agar mereka paham apa yang harus mereka lakukan sebelum melaksanakan pendaftaran, tentunya visi misi ini nantinya harus kami terima setelah berkoordinasi bersama Bappeda dan tim dari kandidat yang bersangkutan. Akan ada kolaborasi antara Bappeda dan calon-calon yang akan mendaftar,” Jelasnya.

Plt Kepala Bappeda Gayo Lues Amrin, ST., MM mengatakan, Sesuai dengan surat Mendagri para calon kandidat harus mempedomani RPJM yang dibuat Bappeda.

Artinya, tambahnya,  dalam RPJM itu calon Kepala Daerah menyampaikan permasalahan kedepan untuk diselesaikan, ketika nanti calon kandidat menjadi pemenang pemilihan. Permasalahan itulah yang harus diselesaikan yang tertuang dalam RPJM Kabupaten Gayo Lues Tahun 2024-2029.

“Ini masih teknokratik artinya masih pedoman awal daripada kandidat, begitu terpilih jadilah RPJM normatif. RPJM normatif inilah yang diawasi dan kalau sudah pelaksanaannya akan bekerjasama Inspektorat nanti,” Lanjutnya.

Tambahnya, terdapat empat kata visi yang telah ditetapkan dan para kandidat harus mengambil salah satunya. Ia berharap, visi misi daripada kandidat dapat menyelesaikan permasalahan yang ada di Kabupaten Gayo Lues lima tahun kedepannya.

Ketua KIP menambahkan, sesuai dengan PKPU No 7 tentang jadwal, pengumuman pendaftaran tentang calon akan dilakukan dari tanggal 24 sampai 26 Agustus 2024. Setidaknya penyelenggara akan menyampaikan pengumuman tersebut pada empat media massa.

“Pendaftaran akan kita laksanakan pada tanggal 27 sampai 29 Agustus 2024 mulai dari pukul 08.00 WIB. Kemungkinan akan dilakukan acara adat seperti melengkan. Mereka membawa petugas melengkannya dan kami pun akan menyiapkan nantinya,” Ucapnya.

Ia berharap, tim masing-masing bacalon akan menyampaikan jadwal pendaftarannya dan jika bisa jangan mendaftar secara bersamaan.

“Kami penyelenggara sangat-sangat berharap dengan kerendahan hati dan jangan membeda-bedakan kelompok masyarakat, ini akan menjadikan hal yang tidak mengenakan kedepannya,” Tutupnya. (Abdiansyah)

Berita Terkait

Kapolres Gayo Lues Ungkap 1,95 Ton Ganja, 2,7 Kg Sabu, dan Ladang 60 Hektare — Catat Sejarah Baru dalam Pemberantasan Narkoba
Irmawan Ajak Pesantren di Gayo Lues Jemput Anggaran Pusat, Dorong Kemenag dan Pemkab Terlibat Aktif
Bupati Gayo Lues Ajak Pesantren Kembangkan Kebun Kopi untuk Wujudkan Kemandirian
Irmawan Dorong Pesantren di Gayo Lues Miliki Kebun Kopi Sendiri untuk Dukung Kemandirian Ekonomi
Harimau Sumatera Terekam Warga Lesten, Kepanikan Melanda Permukiman
Polres Gayo Lues Gelar Donor Darah Dalam Rangka Hari Jadi Humas Polri Ke-74 Tahun 2025
Pacuan Kuda Tradisional Gayo Lues Hidupkan Semangat Budaya dan Ekonomi Rakyat
Gayo Lues dan Aceh Tamiang Sepakati Kerja Sama Pembangunan Jalan Strategis Lesten–Pulau Tiga

Berita Terkait

Kamis, 23 Oktober 2025 - 22:18 WIB

Pererat Ukhuwah dan Bertukar Pengalaman, Imam Masjid Kelantan Kunjungi Aceh

Kamis, 23 Oktober 2025 - 21:34 WIB

TTI: Gubernur Aceh Jangan Asal Tunjuk Direktur RS Zainoel Abidin

Kamis, 23 Oktober 2025 - 10:59 WIB

Universitas Ubudiyah Indonesia Lahirkan Generasi Cerdas dan Berkarakter, Siap Bersaing Global

Kamis, 23 Oktober 2025 - 10:37 WIB

Bea Cukai Banda Aceh Bersama Satpol PP dan WH Aceh Besar Gencarkan Operasi Pasar untuk Tekan Peredaran Rokok Ilegal

Kamis, 23 Oktober 2025 - 10:30 WIB

Dirjen Bea Cukai Apresiasi Sinergi Forkopimda Aceh dalam Penindakan dan Pemusnahan Barang Ilegal

Kamis, 23 Oktober 2025 - 10:23 WIB

Bea Cukai Aceh Gagalkan 80 Kasus Narkotika, Sita 5,89 Ton Barang Bukti Sepanjang 2025

Kamis, 23 Oktober 2025 - 10:14 WIB

Satgas Bea Cukai Aceh Berhasil Gagalkan Penyelundupan Barang Ilegal Senilai Rp6,97 Miliar

Kamis, 23 Oktober 2025 - 10:08 WIB

Bea Cukai Aceh Catat 665 Penindakan Senilai Rp25,6 Miliar Sepanjang 2025

Berita Terbaru