Buku Biografi “Langkah Teruji Sang Pengabdi” Terbit, Mengupas Karier Sjafii Ahmad Mulai Kepala Puskesmas Sampai Sekjen Kemenkes RI

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 6 Desember 2023 - 21:14 WIB

501,371 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BARANEWS – Buku biografi dr. Sjafii Ahmad Pasaribu, M.P.H. yang berjudul “Langkah Teruji Sang Pengabdi” terbit. “Alhamduliah, sudah selesai cetak dan bukunya pun sudah diterima Pak Sjafii pada hari Minggu yang lalu. Langkah Teruji Sang Pengabdi mengandung arti, seorang pengabdi untuk dapat menjadi pemimpin dituntut memiliki kapasitas pemimpin,” kata Prof. T. Silvana Sinar, Ph.D., penulis buku biografi “Sjafii Ahmad: Langkah Teruji Sang Pengabdi,” Rabu (6/12/2023)

Dilanjutkan Prof. Silvana, ada tiga hal penting yang harus dikuasai seorang pemimpin, yaitu managing of decision, managing of people, dan managing of time. “Siapa pun sosoknya, bagaimana pun tantangannya, pemimpin ditantang terlibat di dalam menentukan arah kebijakan yang memberikan manfaat bagi mayoritas publik, ” sebutnya.

Buku ini, jelasnya, merupakan upaya penulis untuk mengupas pengalaman Sjafii Ahmad, sejak berkarier sebagai Kepala Puskesmas di Rimba Kalimantan Barat sampai menjalani puncak karier sebagai Sekretaris Jenderal di Departemen Kesehatan. Jejak karier tersebut tetap berlanjut, di masa purnabhakti. “Penulis berusaha merekam persepsi atas peristiwa penting yang dialami Sjafii Ahmad sekaligus mengumpulkan testimoni dari berbagai pihak yang mengenal Sjafii Ahmad, baik secara pribadi maupun kedinasan. Apa yang terekam di dalam buku ini adalah pengalaman nyata,” tegas Prof. Silvana.

Buku biografi ini ditulis sejak tahun 2011 dan sempat terhenti. Yang mendorong penulis untuk menyelesaikan buku otobiografi ini, ungkapnya, karena besarnya kecintaan Sjafii terhadap dunia kesehatan di mana ia ditempa dan dibesarkan. “Tidak merasa waktunya terbuang untuk mengikuti dan menganalisa peristiwa peristiwa penting tentang kesehatan yang terjadi di tanah air. Buku ini diharapkan bisa bermanfaat untuk pembaca, khususnya analis dan perumus kebijakan, praktisi SDM, fasilitator/pengajar, pembuat keputusan, dan anak-anak milenial. Terlebih, yang sedang mengejar karier di kancah nasional maupun internasional,” sebutnya.

Buku “Sjafii Ahmad: Langkah Teruji Sang Pengabdi” yang diterbitkan Mahara Publishing (2023) tersebut, berukuran 17×24 cm, setebal 528 hal, terdiri dari sembilan bab. Bab 1 Pengabdian Meniti Karier di Departmen Kesehatan RI, Bab 2 Filosofi yang Mendasari Suatu Keputusan, Bab 3 Sjafii: Sosok Pemimpin Pribadi Positif, Akrab dengan Staf dan Mitra Kerja, dan Bab 4 Strategi Komunikasi Politik Sjafii Ahmad

Selanjutnya, Bab 5 Kiprah Sjafii Ahmad di Bidang Kesehatan di Bumi Khatulistiwa, Bab 6 Pengabdian Meniti Karier di Bumi Sriwijaya, Bab 7 Sjafii: Dokter yang Bercita-cita Menjadi Arsitek/Insinyur, Bab 8 Ikhlas Menghadapi Musibah, dan
Bab 9 Membuka Harapan Baru Bagi SDM Organisasi dan Masyarakat, tambah berbagai lampiran dan testimoni dari banyak pihak.

Berita Terkait

PUSPIDEK Bung Hatta Desak Evaluasi Nasional Penerapan Pasal 33 UUD 1945, Dukung KOPDES Merah Putih Sebagai Gerakan Ekonomi Gotong Royong Era Prabowo
PW FRN Minta Evaluasi Penanganan Perkara oleh Penyidik Polri
Permohonan Banding Paten IHI Corporation Ditolak Komisi Banding Paten
Bupati Gayo Lues Hadiri Rakornas TPAKD, Tegaskan Komitmen Perkuat Akses Keuangan Daerah
Pesan Mendalam Kakorlantas Kepada Jajaran Polantas, Maksimal Bantu Masyarakat
Prof Sutan Nasomal: Presiden Belum Tahu Siapa Big Bos Mafia BBM
Wakil Gubernur Aceh Hadiri Rakornas TPAKD 2025 di Jakarta
Menteri Nusron Lantik 804 Pejabat Pelantikan Berkala Cerminkan Organisasi yang Sehat

Berita Terkait

Kamis, 23 Oktober 2025 - 21:33 WIB

Sesuai Instruksi Gubernur, Bupati Aceh Selatan Didesak Evaluasi IUP KSU Tiega Manggis dan IUPK PT Pinang Sejati Utama

Rabu, 22 Oktober 2025 - 05:05 WIB

Keuchik Kuta Blang Samadua Cabut Rekomendasi untuk PT Empat Pilar Bumindo

Selasa, 21 Oktober 2025 - 01:18 WIB

Kisruh di MUQ Berakhir Damai, Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Selasa, 14 Oktober 2025 - 00:12 WIB

Kapolres Aceh Selatan Gelar Program “Sawaeu Kupi” Serap Aspirasi Masyarakat Aceh Selatan

Minggu, 12 Oktober 2025 - 04:27 WIB

Hadi Surya Serap Aspirasi Masyarakat Aceh Selatan dalam Reses III Tahun 2025

Rabu, 8 Oktober 2025 - 19:08 WIB

Desak Evaluasi IUP Tak Produktif, GeMPA Ingatkan Bupati Aceh Selatan Taat Instruksi Gubernur

Rabu, 8 Oktober 2025 - 00:37 WIB

Bupati Aceh Selatan Dinilai Abaikan Dua Instruksi Gubernur Aceh, Potensi Konflik dan Masalah Tata Kelola SDA Mengemuka

Rabu, 8 Oktober 2025 - 00:32 WIB

Ketua PeTA: Cukup Rp 2 Triliun dari Lebih Rp100 T Dana Otsus Telah Dikucurkan Dijadikan Tabungan Abadi, Semua Mantan Kombatan GAM Bisa Hidup Layak

Berita Terbaru