Gayo Lues, Baranews | Musibah kebakaran yang terjadi di kampung Kutelintang kecamatan Blangkejeren kabupaten Gayo Lues pada tanggal 31-januari -2024 munculkan rasa solidaritas antara sesama salah satunya dari kampung Sangir kecamatan Dabun Gelang yang turut merasakan kepedihan korban kebakaran yang menghanguskan rumah lebih kurang 48 unit rumah sebagai wujud kepedulian masyarakat kampung Sangir menyalurkan bantuan untuk para korban musibah kebakaran tersebut pada Kamis (1/02/2024) kepala desa Kampung Sangir Tamrin pihaknya melakukan penggalangan dana di seluruh masyarakat kampung Sangir di Kecamatan Dabun Gelang hasil penggalangan dana tersebut di salurkan kepada korban kebakaran melalui pihak pemuda dan pemudi dan kepala desa kampung Sangir hasil dari penggalangan dana tersebut berupa uang, beras dan pakaian layak pakai.
Semoga kejadian serupa tidak terulang kembali sebut Tamrin.
Tamrin menambahkan penggalangan dana tersebut bertujuan untuk meringankan kan beban korban bencana kebakaran kampung Kutelintang yang ada di Kecamatan Blang Kejeren Kabupaten Gayo Lues.
Kami dari masyarakat kampung Sangir sekali gus penanggung jawab penggalangan dana bantuan ini mengucap kan terima kasih atas partisipasinya dalam melakukan aksi galang dana dan penyaluran bantuan untuk korban kebakaran ini ucap Tamrin kepada para pemuda pemudi kampung Sangir kamis 1-pebruari 2024 untuk mengetahui musibah kebakaran terjadi di kampung Kutelintang kecamatan Blangkejeren menyebabkan 48 unit rumah warga terdampak hingga hangus terbakar habis oleh api yang terjadi pada hari Rabu tanggal 31-januari 2024 sekitar pkl 04:00 wib pagi. (Amj)