GAYO LUES – Staf Intelijen Korem 011/Lilawangsa, melakukan pemeriksaan kelengkapan dan adimistrasi kendaraan dinas Kodim 0113/ Gayo Lues. Pemeriksaan kendaraan dilaksanakan di lapangan Makodim, jalan lintas Blangkejeren-Kutacane Ds. Penggalangan Kec. Blangkejeren Kab. Gayo Lues.
(Selasa, 5 Maret 2024)
Dandim 0113/ Gayo Lues melalui Dan Unit Inteldim 0113/ Gayo Lues, Lettu Inf S. Sitepu mengatakan Pengecekan kendaraan dinas bertujuan untuk mencegah terjadinya kecelakaan dan pelanggaran berkendara seminimal mungkin.
“Pengecekan kendaraan dinas dimulai dari kelengkapan surat dan SIM TNI serta pengecekan kelayakan kendaraan dinas mengacu pada 16 tugas pengemudi sebelum menjalankan kendaraannya,” tutur Dan Unit Inteldim.
Kegiatan ini merupakan harapan pimpinan, agar tidak adanya kecelakaan lalin yang dapat merugikan personel maupun satuan akibat dari kelalaian personel (human error) pada saat berkendaraan,” Jelasnya.
Pemeriksaan sepeda motor dan mobil dinas akan terus berlanjut dengan tujuan untuk mengantisipasi terjadinya laka-lalin, mewujudkan tertib berlalu-lintas dan tertib berkendaraan di lingkungan prajurit Kodim 0113/ Gayo Lues.
“Kita sebagai aparat Negara harus memberikan contoh kepada masyarakat, salah satunya mematuhi rambu-rambu lalu lintas di dalam berkendara, pungkas Dan Unit Inteldim. (RED)