Prodi Informatika Medis Fikom Umuslim Kuliah Lapangan ke RS.Bireuen Medical Center (BMC)

Redaksi Bara News

- Redaksi

Minggu, 3 Desember 2023 - 00:26 WIB

50318 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIREUEN | Puluhan mahasiswa Prodi Informatika Medis Fakultas Ilmu Komputer Universitas Almuslim melakukan Kuliah Lapangan ke RS.Bireuen Medical Center (BMC), Kmais (30/11/2023).
Menurut salah dosen pendamping kuliah lapangan Prodi Informatika Medis Fakultas Ilmu Komputer Universitas Almuslim Agustina, S.SiT., MKM didampingi Sri Raudhati, S.SiT., MKM, tujuan dilakukannya kegiatan ini adalah untuk menambah pengalaman dan wawasan mahasiswa terhadap dunia kerja dan lapangan kerja secara langsung.

Lokasi kuliah lapangan dilaksanakan di rumah sakit Bireuen Medical Center (BMC), yang merupkaan salah satu rumah sakit swasta favorit di Kabupaten Bireuen.

Kuliah lapangan merupakan salah satu bentuk implementasi mata kuliah Administrasi Data Kesehatan, sehingga kami memilih Rumah sakit menjadi objek yang sangat bagus untuk membantu mahasiswa dalam belajar dan menimba pengalaman di lapangan khususnya berkaitan dengan Sistem Informasi Manajemen Rumah Sakit (SIM-RS), ujar Agustina, S.SiT., MKM.

Pada saat kuliah lapangan mahasiswa mendapat penjelasan Muhammad Erwin, ST, kepala Komite Keselamatan dan Kesehatan Kerja Rumah Sakit (K3RS), kepala Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit (IPSRS), dan penunjang non medik.

Menurutnya RS.Bireuen Medical Center (BMC) telah menggunakan sistem informasi aplikasi SIMRS-GOS versi 2 dan 3 dan juga bagaimana suatu Pengelolaan dan Manajemen Rumah Sakit yang baik, jelasnya.
Selain itu rumah sakit tersebut juga sudah menggunakan sistem registrasi rawat jalan juga sudah menggunakan sistem teknologi online yaitu pasien yang ingin berobat jalan bisa langsung menggunakan Mobile JKN untuk melakukan registrasi.

Kemudian pada kesempatan tersebut Sri Raudhati, S.SiT.,menambahkan kegiatan lapangan, mahasiswa selain mendapat simulasi langsung tentang berbagai peralatan dan data base Rumah sakit juga melakukan peninjauan khusus ke lokasi unit kerja rumah sakit.

Pada kesempatan tersebut mahasiswa juga dibawa berkeliling keberbagai ruang serta mendapat penjelasan tentang alur layanan seperti pelayanan rawat jalan, rawat inap, UGD, bagian poli klinik, farmasi, bagian radiologi, dan sistem pelaporan data rekam medic(medical record) yang ada di Rumah Sakit tersebut.

Kemudia Ketua Himpunan Mahasiswa Jurusan Informatika Medis Fakultas Ilmu Komputer Universitas Almuslim Muhammad Fataya Bilaisthi usai melakukan kunjungan lapangan menyampaiakan, rasa senang dan bangga mengikuti kuliah lapangan langsung ke rumah sakit, adanya kuliah lapangan ini telah membuka wawasan dan pengalaman kami mahasiswa tentang prodi Informatika Medis, ujarnya. (ZK)

Berita Terkait

Wagub Fadhlullah Halal bi Halal ke Kediaman Abon Arongan
Menjelang Idul Fitri, KCA 99 Play Ground Resmi Dibuka di Bireuen
Prodi Magister PAI UIA Raih Akreditasi Baik Sekali dari LAMDIK
Samsul Admi Bagikan 500 Paket Sembako, Ringankan Beban Warga Jelang Ramadan
Rusyidi Mukhtar Ajak Lulusan Umuslim Jaga Almamater dan Terus Berkarya
Mengenal Pasar Modal Sejak Dini: KSPM Jeumpa UIA Buka Wawasan Investasi
Ikatan Mahasiswa KIP Kuliah UIA Lakukan Program Bagi Sembako
GenBI UIA Dorong Anggota Kuasai Jurnalistik Dasar

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 00:56 WIB

Mantan Stafsus Bupati Aceh Selatan Apresiasi Program Penertiban Aset Agar Tepat Sasaran

Kamis, 17 April 2025 - 00:53 WIB

DPRK Aceh Selatan Apresiasi Gerak Cepat Bupati dan Dinas Pengairan Aceh Jawab Keluhan Petani di Labuhanhaji Barat

Kamis, 17 April 2025 - 00:52 WIB

Gerak Cepat, Bupati dan Dinas Pengairan Aceh Tinjau Intake Krueng Baru Aceh Selatan

Kamis, 17 April 2025 - 00:50 WIB

Pemkab Aceh Selatan Terima Audiensi Team Yayasan TPTN dan PT. Karunia Rotorindo Tani, Siap Jemput Dana Hibah dan CSR

Kamis, 17 April 2025 - 00:49 WIB

Gerak Bupati H Mirwan Wujudkan Program Ketahanan Pangan

Senin, 14 April 2025 - 23:56 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan Ajak Insan Pers Bersinergi Untuk Kemajuan Aceh Selatan

Senin, 14 April 2025 - 05:42 WIB

Plt Kadis Pertanahan : Bupati Aceh Selatan Sangat Profesional dalam Pengelolaan Aset Daerah

Minggu, 13 April 2025 - 21:11 WIB

Isu Mutasi Pejabat Dinilai sebagai Kontradiksi Pokok Dibalik Polemik Kebijakan Efesiensi Anggaran di Aceh Selatan

Berita Terbaru

BANDA ACEH

TA Khalid : Pupuk Subsidi Harus Dijual Dengan Harga HET di Aceh

Jumat, 18 Apr 2025 - 04:44 WIB