Plt Sekda Gayo Lues hadiri Rapat TIM PORA Kabupaten Gayo Lues

Redaksi Bara News

- Redaksi

Jumat, 23 Juni 2023 - 15:35 WIB

50571 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BLANGKEJEREN, BARANEWS  – Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Gayo Lues ikuti rapat Tim Pengawasan Orang Asing (TIM PORA) Kabupaten Gayo Lues di Gaterbas Coffee Rostery. Jumat (23/6/2023).

Plt Sekretaris Daerah H.Jata, SE., M.M dalam sambutannya menyambut baik serta mendukung kegiatan tersebut, karena hal tersebut merupakan salah satu wujud nyata kerjasama yang baik antar instansi terkait dalam pengawasan terhadap aktivitas orang asing di Kabupaten tersebut.

“Tentu saja kita berpedoman pada Undang-undang nomor 6 Tahun 2011 tentang keimigrasian. Menteri membentuk tim pengawasan orang asing baik di tingkat pusat maupun daerah,”katanya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tambahnya, hal tersebut dapat dimaklumi bersama bahwa pengawasan terhadap keberadaan dan kegiatan WNA sangat diperlukan guna mengantisipasi hal-hal yang dapat menggangu keamanan dan ketertiban dalam kehidupan bermasyarakat.

“Pengawasan orang asing memerlukan sinergi lintas sektoral, tidak hanya menjadi tanggung jawab kantor imigrasi saja. Saat ini akses transportasi keluar masuk orang asing ke daerah kita sangat mudah,”katanya.

Oleh karenanya, ia berharap, Instansi lainnya termasuk para aparatur di tingkat Kabupaten sampai kecamatan dapat bekerjasama dalam pengawasan orang asing guna memastikan tidak adanya imigran gelap yang masuk dan memanfaatkan fasilitas di Gayo Lues.

Ka Subseksi Teknologi Informasi, Intelijen dan Penindakan Keimigrasian, M. Satria Chandra, S.H dalam laporannya mengatakan, pengawasan orang asing yang ada di Indonesia umumnya juga menjadi perhatian saat rapat dengan Komisi III DPR-RI.

“Pada saat rapat tersebut, agar lebih di perketat terhadap kegiatan dan keberadaan orang asing. Yang mana sekarang banyak berita viral di medsos, orang-orang asing melakukan pelanggaran ketertiban umum di lingkungan masyarakat di daerah Indonesia,”katanya.

Ia meminta, untuk sinergitas di daerah tersebut, agar kejadian-kejadian viral yang ada di daerah-daerah lain tidak terjadi di Kabupaten Gayo Lues.

“Agar daerah kita tetap berjalan dengan tertib, tidak adanya gangguan-gangguan dari segi keamanan maupun ketertiban umum,”lanjutnya.

 

Release : Tim Prokopim Setdakab Gayo Lues

 

Berita Terkait

Jelang Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues, Tim Verifikasi Tiba Di Kodim 0113/ Gayo Lues
Cek harga sembako di Bulan Ramadhan, Babinsa Desa Sangir turun ke Pasar Tradisional
Babinsa 10/Pantan Cuaca Komsos Dengan Anak anak Di Desa Binaan
Kodim 0113/ Gayo Lues Bersama Forkopimda Melaksanakan Bazar Murah Dalam Rangka Menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H/ 2025 M
Berkah Ramadhan Kepala Desa Kampung Bener Digul, Manap Santuni Anak Yatim
Pemerintah Kampung Bustanussalam Gelar Musabaqoh Tilawatil Qur’an
Diduga Dana BOS Tahun 2024 SDN 8 Putri Betung Untuk Sarana Prasarana Terindikasi Sarat Penyimpangan
Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Bantu Warga Membangun rumah di desa Binaan

Berita Terkait

Kamis, 27 Maret 2025 - 15:10 WIB

CERI Apresiasi Pimpinan DPR dan Komisi 3 Cepat Respon Laporan Masyarakat

Minggu, 23 Maret 2025 - 02:21 WIB

Telkomsel Bungkam Soal Dugaan KTP Ganda Seorang Direkturnya, CERI: Pekan Depan Kami Laporkan ke Polda Metro Jaya

Jumat, 21 Maret 2025 - 03:25 WIB

Temukan Sejumlah Kejanggalan, Telkomsel Tak Kunjung Respon Konfirmasi CERI

Kamis, 20 Maret 2025 - 17:41 WIB

Laskar Merah Putih Siap Mendukung Dan Mensukseskan Program Pemerintah Presiden Prabowo – Gibran, Wujudkan Indonesia Emas 2045

Rabu, 19 Maret 2025 - 15:42 WIB

Kakanwil BPN Kepri Nurus Sholichin Dampingi Menko AHY, Menteri Iftitah Sulaiman dan Wamen Ossy Dermawan Dalam Penyerahan Sertipikat HM di Rempang Batam

Selasa, 18 Maret 2025 - 04:18 WIB

Mantan Direktur Kilang Pertamina Buka Suara, Uraikan Takaran Ambisi Kilang 1 Juta Barel Menteri ESDM

Senin, 17 Maret 2025 - 23:06 WIB

Buka Puasa TNI-Polri, Perkuat Soliditas dan Pertebal Keimanan

Minggu, 16 Maret 2025 - 02:13 WIB

Presiden Disarankan Non Aktifkan Erick Tohir Sebagai Menteri BUMN

Berita Terbaru