Nagan Raya – Aceh : Pemerintah Gampong Keude Linteung Kecamatan Seunagan Timur Kabupaten Nagan Raya Provinsi Aceh, melaksanakan kegiatan Pelatihan Asistensi / Pendampingan Pengelolaan Laporan Keuangan Gampong.
Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Kantor Tuha Peut Setempat, dan dibuka oleh Keuchik, sebagai peserta Para Perangkat Desa, unsur Tuha Peut, PKK dan Pemuda. Sabtu, 25/5/2024.
Keuchik Gampong Keude Linteung Zainal Abidin mengatakan dalam sambutanya, kegiatan ini untuk mengetahui lebih dalam cara membuat Laporan Pertangung Jawaban (LPJ) dana Desa.
Tujuan dari kegiatan ini, untuk melakulan pelatihan dan pendampingan sistem keuangan desa yang merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk membantu pemerintah desa mengelola keuangan desa mulai dari tahap perencanaan hingga tahap pelaporan dan pertanggungjawaban dengan benar dan tepat.
Maka dengan kita buat kegiatan tersebut, guna untuk sama sama kita mengetahui cara pengunaan Dana Desa. Dan cara membuat Laporan yang baik. Ucap Zainal Abidin.
Sementara itu, Boy Marantika. Sebagai Nara sumber dari Infektorat Kabupaten Nagan Raya menjelaskan,
Adanya training dan asistensi sistem keuangan desa yang di gelar oleh Desa Keude Linteung Kecamatan Seunagan Timur Nagan Raya, guna untuk meningkatkan kecapakan aparatur Desa dalam pengelolaan keuangan desa dilakukan agar tata kelola dan administrasi keuangan desa yang dimulai dari perencanaan, pelaksanaan, penata usahaan, pelaporan, dan pertanggung jawaban lebih tertib, transparan dan akuntabel.
Undang-undang Nomor 6 Tahun 2014 mengamanahkan agar pemerintah desa bisa mandiri dalam mengelola sistem Pemerintahannya.
Dalam kesempatan itu, Boy berharap para Keuchik di Nagan Raya dan Kaur Keuangan benar benar dan jeli dalam membuat Laporan Keuangan. Juga termasuk kepada Team Pengolola Kegiatan ( TPK) . Kata Boy Marantika. (red)