Jonniadi Mantan Ketua DPRK Nagan Raya Serahkan Secara Simbolis Bantuan Siswa PIP

Redaksi Nagan Raya

- Redaksi

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 14:48 WIB

50195 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya: Warga Kabupaten Nagan Raya Provinsi Aceh,sambut bahagia saat mengikuti Acara Sosialisasi dan penyerahan beasiswa Program Indonesia Pintar(PIP) Kemendikbud RI usulan Pokok Pikiran (Pokir) dari Anggota DPR-RI Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya.

Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Gedung serba Guna, Alun-Alun Kota Suka Makmue, Nagan Raya Pada hari Sabtu, 26 Oktober 2024.

Program Indonesia Pintar (PIP ) ini merupakan usulan Teuku Riefky Harsya melalui kemendikbud RI tahun 2024 untuk Siswa-siswi yang sedang menempuh pendidikan di tingkat SD,SMP, SMA dan SMK.

Acara ini dihadiri oleh Aidil Mashendra (Tenaga ahli teuku riefky harsya), Ardiansyah. S.Pd.M.Pd Wakil Ketua Majelis Perwakilan Dareah ( MPD ) Nagan Raya. Zaini. SP.d (Perwakilan Dinas Pendidikan) Edi wanda (Pimpinan kampus STIAPEN Nagan Raya,Edy Kamal Ketua DPC Partai Demokrat Nagan Raya serta Ridwan (kordinator tim TRH Nagan Raya).

Aidil Mashendra mengatakan dalam sambutannya .Beasiswa ini salah satu program unggulan Teuku Riefky harsya dalam meningkatkan mutu dan kualitas di sektor pendidikan.

“untuk menciptakan generasi unggulan di aceh bapak TRH berkomitmen dan telah menyalurkan beasiswa tiap tahunnya yang sudah berjalan dari sejak tahun 2015 hingga saat ini” ucapnya

Baca Juga :  Muhammad Khaidir Ketua MAA Nagan Raya Resmi Membuka Kegiatan Keluarga Meuadap Dan Adat Perkawinan.

Ramli salah seorang wali siswa mengungkapkan rasa bahagianya ketika anaknya yang tengah menempuh pendidikan di salah satu sekolah tingkat atas ( SMA ) di kabupaten Nagan Raya menerima bantuan tersebut.Ia juga mengucapkan rasa terimakasih kepada sekjend DPP Partai Demokrat itu.

“Saya sangat berterima kasih untuk bapak trh, beliau sangat perduli untuk anak-anak kami di nagan raya,saya tidak bisa membalas kebaikan bapak, saya Cuma bisa berdoa buat pak riefky agar dimudahkan segala urusan dan diberi umur panjang” ucap ramli.

Rasa bahagia juga dirasakan oleh orang tua siswa lainnya yaitu mawaddah, ia menyampaikan ribuan terimakasih untuk Teuku Riefky harsya beserta tim yang telah bekerja dan membantu menyalurkan program pip guna membantu memenuhi kebutuhan sekolah.

“jujur saya sangat bahagia dengan bantuan pip ini, bapak trh bekerja dengan baik di jakarta, sehingga mampu membawa pulang program-program untuk membantu masyarakat” ucapnya.

Asnawi Salah seorang tenaga pengajar smp di Nagan Raya mengatakan beasiswa pip ini sangat membantu murid-murid disekolahnya untuk memenuhi kebutuhan sekolah, ia juga berharap nantinya beasiswa ini tetap berlanjut meski Teuku Riefky Hasya baru saja menjabat sebagai menteri ekonomi.

Baca Juga :  Pj Bupati Nagan Raya Ajak Pemerintah Dan Swasta Dukung Program Amanah

“harapan saya untuk bapak riefky kedepannya beasiswa ini tetap berlanjut meski bapak tidak menajabat di DPR RI , karena Program beasiswa ini sangat bermanfaat untuk menunjang siswa siswi aceh” imbuhnya.

Sementara itu Jonniadi,SE,M.Si yang juga Politisi Partai Demokrat mengatakan bahwa dirinya selalu melakukan usulan bea siswa setiap tahunnya melalui Teuku Riefky Harsya dan selaku ketua DPRK Nagan Raya Periode 2019-2024 kemaren selalu mengusulkan penambahan kuota untuk kabupaten Nagan Raya.

“Alhamdulillah setiap tahunnya terus kita minta kuota tambahan kepada pak TRH, dan kami punya komitmen yang sama akan terus memperjuangkan bea siswa ini dari anggaran APBN untuk kemajuan Putra Putri Nagan Raya”.kata Jonniadi.

“Insya Allah program bea siswa ini memang sudah menjadi program khusus bagi kami dari kader partai Demokrat dan apabila nantinya kami diberikan amanah oleh masyarakat Nagan Raya untuk memimpin Kabupaten ini 5 tahun kedepan,akan kami perjuangkan lebih banyak lagi bea siswa untuk putra putri kita bahkan sampai kejenjang Perguruan tinggi sehingga akan lahir SDM yang handal di kabupaten Nagan Raya”.tutup Jonniadi. (*)

Berita Terkait

Peringatan HGN 2024, Sekda Ardimartha Bacakan Pidato Mendikdasmen
PJ Bupati Nagan Raya Lepaskan Mobil Distribusi Logistik Pilkada Tahun 2024.
Forkopimda Nagan Raya Gelar Rapat Konsolidasi Kesiapsiagaan Pilkada 2024
Untuk Mencegah Money Politik Dan Kampanye Terselubung Panwaslih Nagan Raya Patroli Keliling.
Logistik Pilkada akan didistribusi Ke Kecamatan Panwaslih Nagan Raya akan Awasi
Dinas Perhubungan Nagan Raya Gelar Sosialisasi Safety Riding di SMA Negeri 1 Seunagan
KIP Nagan Raya Gelar Bintek Pemantapan Tungsura dan Penggunaan Aplikasi SIREKAP Pilkada Nagan Raya Tahun 2024
Ketua Relawan Batavia FOR JOZ Apresiasi Kehadiran Riuan Masyarakat Nagan Raya Ikut Kampanye Akbar Pasangan JOZ

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 15:24 WIB

Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya

Senin, 25 November 2024 - 15:23 WIB

KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan

Senin, 25 November 2024 - 08:54 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Minggu, 24 November 2024 - 14:00 WIB

Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 22:09 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah

Sabtu, 23 November 2024 - 18:02 WIB

Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 23 November 2024 - 17:11 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Sabtu, 23 November 2024 - 10:01 WIB

Ketua LSM PMK Soroti Pernyataan Anggota DPR RI Komisi II Terkait Tudingan Tidak Netral Kepada Pj Bupati Gayo Lues

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 11:05 WIB

DAERAH

HM Dadang Naser Bantah Soal Body Shaming

Selasa, 26 Nov 2024 - 10:08 WIB