Ir. H. Ardimartha Sekda Nagan Raya Buka Secara Resmi Rakor Persiapan VLH Dan Evaluasi KLA 2024

Redaksi

- Redaksi

Rabu, 16 April 2025 - 19:40 WIB

50157 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya : Dalam rangka menyambut proses evaluasi Kabupaten Layak Anak (KLA) tahun 2024 oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) dan Persiapan Verifikasi Lapangan Hybrid (VLH) pada Rabu (16/04/2025), bertempat di Aula Bappeda, Kompleks Perkantoran Suka Makmue.

Kegiatan ini diinisiasi oleh Dinas Pemberdayaan Masyarakat, Gampong, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPMGP4) Nagan Raya dan secara resmi dibuka oleh Bupati Nagan Raya, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda), Ir. H. Ardimartha.

Dalam sambutannya, Sekda Ardimartha menegaskan bahwa Pemkab Nagan Raya menargetkan peningkatan peringkat dari Madya yang diperoleh pada tahun 2023, menuju peringkat Nindya dalam evaluasi KLA tahun 2024 sesuai dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Kabupaten (RPJMK).

“Untuk mencapai hal tersebut dibutuhkan komitmen, kerja sama, serta keseriusan dari seluruh Kepala SKPK untuk menindaklanjuti dan mengawal pelaksanaan indikator-indikator KLA bersama para penggerak yang telah ditunjuk,” ujar Sekda Ardimartha.

Lebih lanjut, Sekda menekankan bahwa seluruh kepala perangkat daerah yang terlibat dalam pemenuhan 24 indikator KLA harus hadir secara langsung pada saat pelaksanaan VLH yang dijadwalkan berlangsung pada Senin, 21 April 2025.

“Saya mewakili Bapak Bupati menyampaikan seluruh Kepala SKPK untuk mempersiapkan diri secara maksimal dan hadir langsung bersama para penggerak dari instansi masing-masing. Evaluasi ini bukan hanya kegiatan formalitas, namun bagian penting dari komitmen kita dalam memenuhi hak-hak anak,” tambahnya.

Adapun indikator Kabupaten Layak Anak yang menjadi fokus dalam verifikasi mencakup lima klaster utama, yaitu kelembagaan; hak sipil dan kebebasan; lingkungan keluarga dan pengasuhan alternatif; kesehatan dasar dan kesejahteraan; pendidikan, pemanfaatan waktu luang dan kegiatan budaya; serta perlindungan khusus.

Tak hanya itu, Sekda juga menyampaikan pentingnya perhatian terhadap KELANA (Kecamatan Layak Anak) dan DEKELA (Desa Layak Anak) sebagai upaya memperkuat posisi Kabupaten Nagan Raya sebagai Kabupaten Layak Anak.

Acara ini turut dihadiri oleh Ketua TP-PKK Nagan Raya, Cut Inda Ratna Safriati, S.E., Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesejahteraan Rakyat, Zulfika, S.H., Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik, Hj. Nila Kasma, S.H., para camat, kepala UPTD Puskesmas, relawan SAPA, unsur PWI, jajaran DPMGP4, serta tamu undangan lainnya.

Melalui rapat koordinasi ini, diharapkan seluruh perangkat daerah dan pemangku kepentingan terkait dapat menyelaraskan langkah dan strategi dalam menghadapi proses verifikasi, demi tercapainya predikat Kabupaten Layak Anak yang lebih tinggi dalam evaluasi KLA 2024. [@]

Berita Terkait

Siswa SMKN Nagan Raya Kujungan Ke PT BEL Belajar Praktis Dunia Industri
4 Desa Nagan Raya Masuk Verifikasi Penilaian Posyantek Tingkat Provinsi Aceh.
Baihaqi Husen Camat Seungan Timur Buka Secara Resmi Kegiatan Sosialisasi Peran Pemuda Dalam Kamtibmas.
Sekda Nagan Raya Pimpin Apel Kesadaran Nasional.Tekankan Kedisiplinan dan Dukung Visi – Misi TRK-Sayang
Diduga Ada Lokasi Tambang Batu Bara Tak Punyak Izin Sejumlah Anggota DPRK Nagan Raya Sidak Ke Lokasi.
Musrenbang RKPK Nagan Raya Tahun 2026 Resmi Dibuka Oleh Wabup.
Raja Sayang Wabup Nagan Raya Serahkan Bantuan Masa Panik Untuk Korban Kebakaran
Terkait Penyegelan Kantor Keuchik Blang Preh Dan Pergantian PJ Keuchik. Plt DPMGP4 Nagan Raya Menangapi.

Berita Terkait

Sabtu, 12 April 2025 - 19:49 WIB

Ketua Dewan Adat Gayo Bangun Jembatan Gantung Menuju Makam Reje Linge

Rabu, 9 April 2025 - 20:49 WIB

Terobosan Inovasi baru Bupati Aceh Tengah beserta wakil lounching program ALIB BATA (anak lahir bidan beri akta )

Rabu, 9 April 2025 - 03:19 WIB

Hadiri Panen Raya Padi Serentak, Ini Harapan Wakil Ketua DPRK Aceh Tengah

Senin, 7 April 2025 - 01:16 WIB

Ibnu Hasyim : Provinsi ALA Pasti Terwujud

Minggu, 30 Maret 2025 - 01:44 WIB

Bupati Aceh Tengah Haili Yoga Sosok Pemimpin Mengikuti Jejak Rasulullah

Sabtu, 29 Maret 2025 - 00:20 WIB

ALA Kembali Diperjuangkan, Tokoh Gayo Berkumpul di Linge Land

Kamis, 27 Maret 2025 - 14:22 WIB

Hidupkan Ramadhan KAMMI Daerah Gayo gelar kegiatan berbagi.

Selasa, 25 Maret 2025 - 01:53 WIB

Petani Kopi Aceh Tengah Terancam! Perubahan Iklim Hantui Kesejahteraan Mereka

Berita Terbaru

EKONOMI & BISNIS

Tarif Resiprokal Amerika dan Jalan Diplomasi Strategis Indonesia

Sabtu, 19 Apr 2025 - 03:55 WIB

JAKARTA

Wagub Aceh Bahas Rencana Investasi dengan Dubes UEA

Jumat, 18 Apr 2025 - 20:45 WIB