Nagan Raya : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya, Provinsi Aceh, mengikuti kegiatan Verifikasi Lapangan Hybrid dalam rangka Evaluasi Kabupaten Layak Anak (KLA) yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Kementerian PPPA) secara virtual melalui aplikasi Zoom Meeting, Senin (21/4/2025). Kegiatan ini berlangsung di Aula Inspektorat, Kompleks Perkantoran Suka Makmue.
Pada kesempatan tersebut, Bupati Nagan Raya, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H., menyampaikan apresiasi kepada Kementerian PPPA atas pelaksanaan verifikasi tersebut.
TRK, sapaan akrab Bupati Nagan Raya menyatakan bahwa program Kabupaten Layak Anak merupakan langkah strategis untuk memastikan bahwa pembangunan daerah berorientasi pada kepentingan terbaik anak.
“Dua tahun berturut-turut kami telah memperbaiki layanan dalam pemenuhan hak anak dan mendapatkan penghargaan dari Kementerian PPPA, yakni kategori Pratama dan terakhir Madya,” ujar TRK.
“Semoga tahun ini Kabupaten Nagan Raya dapat meningkatkan prestasinya dari Madya menjadi Nindya,” sambungnya penuh harap.
Lebih lanjut, Bupati menekankan pentingnya verifikasi kali ini sebagai momentum untuk memperoleh masukan dari Tim Kementerian PPPA guna mempercepat pembangunan berkelanjutan yang berpihak pada anak-anak di Kabupaten Nagan Raya.
“Kepada Ketua dan Tim Verifikasi, atas waktu dan dedikasinya, kami siap memberikan dukungan berupa data, informasi, serta akses lapangan yang diperlukan. Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan menghasilkan rekomendasi yang konstruktif,” pungkas TRK yang merupakan Pimpinan DPR Aceh pada periode 2019-2024 itu.
Dalam kesempatan yang sama, Asisten Deputi Koordinasi Pelaksanaan Kebijakan Pemenuhan Hak Anak Wilayah III Kementerian PPPA, Rr. Endah Sri Rejeki, S.E., M.IDEA, Ph.D., mengatakan bahwa kegiatan verifikasi ini merupakan bagian dari evaluasi tahunan guna menilai implementasi kebijakan dan program pemenuhan serta perlindungan hak anak di daerah.
“Komitmen semua pihak di daerah sangat diperlukan untuk memenuhi hak anak. Jika data dukung sudah lengkap, Insya Allah Kabupaten Nagan Raya dapat naik predikat dari kategori Madya ke Nidya, bahkan Utama,” kata Endah.
Kegiatan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab antara Tim Verifikasi dan jajaran Pemkab Nagan Raya. Masing-masing pertanyaan dijawab oleh perwakilan perangkat daerah terkait berdasarkan klaster yang menjadi tanggung jawabnya. Para camat pun turut aktif memberikan jawaban atas pertanyaan tim verifikasi.
Acara ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Raja Sayang, unsur Forkopimda, Sekda beserta para Asisten, kepala SKPK, para camat, Tim Gugus Tugas KLA Nagan Raya, serta perwakilan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Provinsi Aceh. ( Red )