Faisal A Qubsy Mantan Ketua DKA Nagan Raya Sah Jadi Anggota KIP Periode 2024 -2029

Redaksi Nagan Raya

- Redaksi

Selasa, 23 April 2024 - 00:33 WIB

50135 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue – Aceh : Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas, AP., S.Sos.,M.Si secara resmi melantik dan mengambil sumpah lima Anggota Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Nagan Raya Provinsi Aceh Periode 2024-2029.

Pelantikan tersebut berlangsung di Anjungan Pendopo Bupati, Kompleks Perkantoran Suka Makmue, Kabupaten setempat Senin (22/4/2024) malam.

Adapun lima Anggota KIP yang dilantik sesuai Keputusan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia dengan Nomor : 417 Tahun 2024 yaitu Adam Sani, Danda Runtala, Faisal A Qubsy, Juni Safriadi dan Tantawi Usman.

Dalam sambutannya, Pj Bupati Fitriany berharap agar para Anggota KIP Nagan Raya untuk tetap memegang prinsip transparansi dan integritas dalam melaksanakan tugas dan menyelesaikan tahapan-tahapan Pilkada kedepan sesuai jadwal.

Baca Juga :  Pemkab Nagan Raya Gelar FGD Penyusunan Naskah Akademik Rancangan Qanun CPPD.

“Bekerjasamalah dengan baik dalam koridor regulasi yang telah ditetapkan, saling berkoordinasi baik internal maupun eksternal, karena tanpa ada kerja sama yang baik tidak akan mendapat hasil yang maksimal,” ucapnya.

Fitriyani Farhas.AP .S.Sos.M.SI Pj Bupati Nagan Raya
Fitriyani Farhas.AP .S.Sos.M.SI Pj Bupati Nagan Raya

Fitriyani Farhas Pj Bupati satu satunya perempuan pertama di Provinsi Aceh itu menambahkan, sesuai dengan dinamika dan tuntutan masyarakat, Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) bertujuan untuk memilih kepala daerah agar terbentuk pemerintahan yang demokratis, kuat dan memperoleh dukungan masyarakat.

Baca Juga :  Satreskrim Polres Nagan Raya Serahkan Pelaku Pelanggaran ITE Ke JPU

“Tugas dan tanggung jawab anggota KIP sangatlah besar, bukan hanya kepada negara tetapi juga kepada Allah Yang Maha Kuasa,” kata Fitriany.

Selain itu, KIP juga harus mampu menjawab harapan masyarakat yang menginginkan penyelenggaraan Pilkada yang berkualitas, bermartabat serta dapat dipertanggungjawabkan atas kinerjanya.

“Saya juga meminta agar seluruh Anggota KIP dapat menjaga netralitas sebagai penyelenggara. Mudah-mudahan Pilkada Nagan Raya berjalan aman dan lancar,” harap Pj Bupati Fitriany.

Usai acara pelantikan, Pj Bupati Fitriany Farhas bersama tamu undangan lainnya menyampaikan ucapan selamat kepada para Anggota KIP yang baru dilantik.(*)

Berita Terkait

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.
Peringatan HGN 2024, Sekda Ardimartha Bacakan Pidato Mendikdasmen
PJ Bupati Nagan Raya Lepaskan Mobil Distribusi Logistik Pilkada Tahun 2024.
Forkopimda Nagan Raya Gelar Rapat Konsolidasi Kesiapsiagaan Pilkada 2024
Untuk Mencegah Money Politik Dan Kampanye Terselubung Panwaslih Nagan Raya Patroli Keliling.
Logistik Pilkada akan didistribusi Ke Kecamatan Panwaslih Nagan Raya akan Awasi
Dinas Perhubungan Nagan Raya Gelar Sosialisasi Safety Riding di SMA Negeri 1 Seunagan
KIP Nagan Raya Gelar Bintek Pemantapan Tungsura dan Penggunaan Aplikasi SIREKAP Pilkada Nagan Raya Tahun 2024

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 16:45 WIB

Polres Subulussalam Lakukan Pengamanan Pendistribusian Logistik Surat Suara Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 16:25 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Rakor Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024

Kamis, 21 November 2024 - 19:51 WIB

Selamatkan Generasi Muda, Polres Subulussalam Laksanakan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan dan Anti Narkoba

Kamis, 21 November 2024 - 06:36 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Polres Subulussalam Tanam Jagung Serentak

Senin, 18 November 2024 - 04:56 WIB

Quick Respon Brimob Aceh Dalam Penanganan Banjir Di Desa Danau Tras Kota Subulussalam

Minggu, 17 November 2024 - 03:57 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Salah Satu Paslon Walikota

Sabtu, 16 November 2024 - 19:17 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Akbar Salah Satu Paslon Walikota

Minggu, 10 November 2024 - 09:10 WIB

Ketua PSI Kaesang Pengarep Akan Turun ke Subulussalam Bantu Pemenangan Bintang – Faisal

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB