Bikin Marah Warga, Seorang Ibu Muda Gendong Bayi & 3 Pria Mabuk Lem diamankan ke Polsek Tanah Jambo Aye

Redaksi Bara News

- Redaksi

Kamis, 1 Februari 2024 - 00:48 WIB

50408 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

LHOKSUKON – Personel Polsek Tanah Jambo Aye bersama personel Brimob Kompi 4 Sampoiniet mengamankan seorang ibu muda yang menggendong bayi beserta tiga pria lainnya ke Mapolsek setempat, Selasa Malam (30/1/2024). Hal itu dilakukan sebab tiga pria itu ditemukan dalam kondisi mabuk oleh warga di belakang pertokoan kawasan Masjid Raya Pase, kondisi itu membuat mereka sempat diamuk warga yang marah.

Mereka yang diamankan yakni Fajar Maulana (20), Rian Prayuda (18) keduanya merupakan pemuda asal Sigli, kemudian Ari (28) asal Aceh Selatan dan Istrinya Dinda (26) asal Medan yang menggendong bayi berumur satu bulan.

Kapolres Aceh Utara AKBP Deden Heksaputera S, S.I.K melalui Kapolsek Tanah Jambo Aye Iptu Herman Saputra, S.H mengungkapkan keberadaan mereka di Kota Panton Labu sudah sejak 4 hari yang lalu karena kehabisan ongkos untuk pulang, selama itu mereka diketahui tidur di belakang emperan toko.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Mereka sebelumnya menumpang truk dari kuala simpang, di Panton Labu mereka mencari uang dengan mengamen, saat ditemukan oleh warga, tiga pria itu berbicara ngelantur, satu diantaranya dalam kondisi muntah-muntah, dari pemeriksaan mereka mengaku mabuk karena menghisap lem,” ungkap Iptu Herman.

Ia menerangkan, saat itu Personel Polsek dan Brimob yang saat itu sedang bertugas mengamankan kampanye mendapat telpon dari perangkat Desa setempat yang mengabarkan ada 3 orang mabuk di belakang toko warga, saat polisi tiba dilokasi mereka sudah dikerumuni banyak orang, untuk menghindari hal buruk terjadi, 3 pria dan seorang perempuan yang membawa bayi itu diangkut menggunakan mobil brimob ke Polsek Tanah Jambo Aye.

“Semalam mereka kita inapkan di Polsek, pagi tadi sudah kita ongkosi untuk berangkat pulang ke tujuan mereka masing-masing, 2 orang ke sigli, dan dua lagi pasangan suami istri beserta bayinya kita berangkatkan ke Aceh Selatan,” Pungkas Iptu Herman.

Berita Terkait

Satresnarkoba Polres Aceh Tenggara Tangkap Pengedar Sabu di Desa Ngkeran, Lawe Alas
Kemenko Polkam Tegaskan Komitmen Perang Melawan Narkotika: 592 Kg Barang Bukti Dimusnahkan
Dari Parang Berdarah Hingga Sajadah Cokelat: Polisi Beberkan Barang Bukti Kasus Uning Sigugur
Brimob Polda Aceh Ungkap 25 Hektare Ladang Ganja, Sita 180 Ton Barang Bukti di Nagan Raya
Dalam Konferensi Pers Resmi, Kapolres Aceh Tenggara Beberkan Kronologi Pembantaian Sadis di Uning Sigugur
Pelaku Pembunuhan Lima Anggota Keluarga di Aceh Tenggara Ditangkap di Tanoh Alas, Polisi Gerak Senyap
Bea Cukai Fasilitasi Ekspor Perdana 6.499 Ton CPO oleh PT. Agro Murni dari Pelabuhan Krueng Geukueh sebagai Langkah Strategis Dorong Investasi dan Penerimaan Negara
Diduga Setubuhi Cucu Kandung Berusia 13 Tahun, Seorang Kakek di Aceh Tenggara Resmi Dilaporkan Keluarga ke Polisi

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 09:02 WIB

Bea Cukai Aceh Ungkap 4,5 Ton Narkotika Semester Pertama 2025, Separuh dari Total Nasional

Jumat, 11 Juli 2025 - 20:03 WIB

BenQ dan Datascrip Perkuat Pengadaan Digital Berbasis Produk Lokal di Aceh

Jumat, 11 Juli 2025 - 11:49 WIB

M Hawanis Ketua LSM Rambu Darat Apresiasi Dinas ESDM Aceh, Sumur Minyak Rakyat Menuju Legalitas

Jumat, 11 Juli 2025 - 01:48 WIB

Museum Tsunami Aceh Gelar Pameran Temporer, Ajak Masyarakat Siaga Hadapi Bencana

Rabu, 9 Juli 2025 - 16:22 WIB

Penerimaan Bea Cukai Aceh Semester I 2025 Tembus Rp1,13 Triliun, Naik Dua Kali Lipat

Selasa, 8 Juli 2025 - 10:31 WIB

KKN USM 2025: Dari Pembekalan Menuju Pengabdian Berdampak

Selasa, 8 Juli 2025 - 01:44 WIB

Bea Cukai Aceh Berikan Pembebasan Bea Masuk Lebih dari 1,5 Juta Dolar AS untuk Dukung Investasi Hulu Migas dan Ketahanan Energi Nasional

Minggu, 6 Juli 2025 - 22:46 WIB

Ribuan Warga Terima Sajikan Bubur Kanji Asyura untuk Warga Dari DPW GR Aceh

Berita Terbaru