14 Peserta MTR XXIV Nagan Raya Tahun 2025 Siap Bertarung. Ini Pesan Bupati.

Redaksi

- Redaksi

Senin, 10 Maret 2025 - 23:18 WIB

501,463 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya : Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. secara resmi melepas Kontingen Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Nagan Raya untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) XXIV yang akan berlangsung di Kabupaten Aceh Barat mulai 12 hingga 17 Maret 2025.

Acara pelepasan ini dilaksanakan di halaman Kantor Bupati, Kompleks Perkantoran Suka Makmue pada hari Senin, 10 Maret 2025 (sore).

Dalam sambutannya, Bupati TR Keumangan menyampaikan apresiasi kepada pengurus Gerakan Pramuka Kwarcab Nagan Raya atas pembinaan yang telah dilakukan sehingga kontingen Pramuka Nagan Raya dapat berpartisipasi dalam MTR XXIV yang diselenggarakan oleh Kwartir Daerah Gerakan Pramuka Provinsi Aceh.

Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. secara resmi melepas Kontingen Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Nagan Raya untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) XXIV
Bupati Nagan Raya, Provinsi Aceh, Dr. TR. Keumangan, S.H., M.H. secara resmi melepas Kontingen Gerakan Pramuka Kwartir Cabang (Kwarcab) Nagan Raya untuk mengikuti Musabaqah Tunas Ramadan (MTR) XXIV

“Perlombaan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan iman dan takwa (Imtaq), khususnya bagi pemuda dan anggota Gerakan Pramuka di Kabupaten Nagan Raya,” ujar TRK, sapaan akrab Bupati Nagan Raya.

TRK berharap, dengan tekad dan semangat yang tinggi, kontingen Nagan Raya dapat memberikan yang terbaik dalam MTR XXIV Kwarda Aceh tahun 2025 ini . Ujar TRK Bupati Nagan Raya.

“Kami juga mengajak para peserta untuk menjadikan kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi guna mempererat tali persaudaraan di tingkat provinsi serta mempromosikan kekayaan wisata Kabupaten Nagan Raya, termasuk wisata religi seperti Masjid Giok, satu-satunya masjid di dunia yang terbuat dari batu giok,” imbuh Bupati TRK.

Meskipun kegiatan ini berlangsung di bulan Ramadan, Bupati TRK mengingatkan para peserta agar tetap menjaga kesehatan, semangat bertanding, dan menjunjung tinggi sportivitas. Ia juga mengimbau peserta untuk menunjukkan kemampuan terbaik, menjaga disiplin, dan memperkuat kerja sama tim demi mengharumkan nama Kabupaten Nagan Raya.

“Jaga kesehatan selama perlombaan, tunjukkan yang terbaik meskipun sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga para peserta dari Kabupaten Nagan Raya dapat meraih prestasi yang membanggakan,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua Kontingen Kabupaten Nagan Raya, Teuku Raja Pahlawan, S.P., M.Si., dalam laporannya menyampaikan bahwa kontingen Kabupaten Nagan Raya yang mengikuti MTR XXIV Provinsi Aceh sebanyak 14 peserta.

“Cabang tilawah penegak (1 putra dan 1 putri), tilawah penggalang (1 putra dan 1 putri), syarhil penegak (3 putra dan 3 putri), tahfiz penggalang (1 putra dan 1 putri), serta tahfiz penegak (1 putra dan 1 putri),” rincinya.

Sebagai informasi, MTR ini merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk mengasah kemampuan anggota Pramuka di bidang keagamaan, sekaligus sebagai bentuk pembinaan karakter yang berlandaskan nilai-nilai Al-Qur’an.

Kegiatan pelepasan ini turut dihadiri oleh Wakil Bupati Nagan Raya Raja Sayang, Sekretaris Daerah Ir. H. Ardimartha, Kepala Dinas Pendidikan, Zulkifli, S.Pd., Para Pengurus Pramuka Nagan Raya, serta para pendamping, ofisial, dan peserta dari Kabupaten Nagan Raya. ( Red )

Berita Terkait

Ratusan Masyarakat Beutong Ateuh Sambut Kedatangan Bupati Nagan Raya. TRK Tampung Aspirasi Masyarakat
Sunah Menikah Di Bulan Syawal Yang Dianjurkan  Rasulullah SAW.
Dua Terduga Pelaku Pencurian Tas dan Handphone di Nagan Raya Berhasil ditangangkap 
Guru dan Pengusaha, Kisah Sukses Irwan Viria Alumni FKIP USM
TRK Bupati Nagan Raya Potong Padi Perdana Panen Raya Serentak 14 Provinsi
Breaking News Tim Gabungan Cari Korban Tenggelam Di Sungai Alue Waki Darul Makmur. Sampai Sekarang Belum Diketemukan.
Kaisyu Saifullah Seorang Pelajar Tergelam Di Bataran Irigasi Beutong Tak Bernyawa Lagi
Di Hari Kemenangan Idul Fitri 1446 Hijriah TRK Bupati Nagan Raya Gelar Open House Di Anjungan Pendopo

Berita Terkait

Sabtu, 12 April 2025 - 00:49 WIB

Mengenang Jasa Pendiri, Pemkab Gayo Lues Lakukan Ziarah ke Makam Pendiri Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 12 April 2025 - 00:37 WIB

Bupati Gayo Lues Lantik Pejabat Eselon III, Berikut Daftar 20 Namanya

Jumat, 11 April 2025 - 02:15 WIB

DPRK Gayo Lues Gelar Sidang Paripurna Istimewa Peringati HUT ke-23 Kabupaten Gayo Lues

Jumat, 11 April 2025 - 02:09 WIB

Donor Darah dan Pengobatan Gratis Diadakan Guna Memperingati HUT Gayo Lues

Jumat, 11 April 2025 - 02:06 WIB

Kerawang Gayo Warnai Apel Peringatan Hut Kabupaten Gayo Lues Ke-23

Jumat, 11 April 2025 - 02:04 WIB

Pawai Baju Adat Kerawang Gayo Lues Warnai Semarakkan HUT Kabupaten Gayo Lues ke-23

Kamis, 10 April 2025 - 02:01 WIB

Pastikan Pelayanan Masyarakat Berjalan Lancar, Bupati Gayo Lues Sidak Kantor Dinas Pasca Idulfitri

Rabu, 9 April 2025 - 06:48 WIB

Babinsa Melaksanakan Komunikasi Sosial Dengan Pemuda Desa, Cegah Kenakalan Remaja

Berita Terbaru