PKBM Badar Indah Siap Luluskan 40 Peserta Didik

Zulkifli,S.Kom

- Redaksi

Rabu, 7 Mei 2025 - 22:39 WIB

501,332 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kutacane_Setelah mengikuti Ujian Pendidikan Kesetaraan (UPK) Paket A, B dan C di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) Badar Indah Kecamatan Badar Kabupaten Aceh Tenggara. Rabu (7/5/2025). 40 Peserta Didik siap diluluskan.

40 siswa yang mengikuti UPK pada 5-7 Mei 2025, Ketua Pengelola Sekolah Kesetaraan, Zainudin Hakim, S.T., M.Si., mengatakan siswa yang mengikuti ujian, siap segera diluluskan pada 27 Mei 2025 mendatang. Sebab 40 peserta didik tersebut sudah dilakukan proses pengelolaan dan verifikasi nilai dan dinyatakan semua melewati ambang batas nilai yang ditentukan.

Zainudin Hakim juga mengungkapkan bahwa Sekolah Pendidikan Kesetaraan adalah salah satu bentuk komitmen untuk memberikan akses pendidikan yang adil dan merata bagi masyarakat. Ia juga menjelaskan pembelajaran tersebut juga tidak memandang usia dan latar belakang.

“Ujian akhir yang dilaksanakan merupakan wujud evaluasi terhadap capaian belajar peserta didik, sekaligus bukti bahwa setiap individu berhak dan mampu meraih pendidikan yang layak.” Lanjutnya

Zainudin juga mengucapkan rasa syukur nya dan merasa bangga atas terselenggaranya kegiatan pembelajaran dan ujian, yang merupakan bagian penting dalam proses pendidikan nonformal, khususnya Program Kesetaraan Paket A, B, dan C.

“Saya mengapresiasi kerja keras para peserta didik yang telah menunjukkan dedikasi dan semangat belajar yang luar biasa. Ujian ini bukan hanya menjadi penentu kelulusan, tetapi juga bagian dari proses pembentukan karakter dan kemandirian.” Ungkap Zainudin

Selanjutnya, kepada para tutor, staf pengajar, panitia, serta seluruh pihak yang telah mendukung suksesnya program UPK, Zainudin Hakim juga mengucapkan rasa terimakasih. “Semoga keberhasilan yang diraih menjadi bekal yang bermanfaat bagi masa depan peserta didik, baik untuk melanjutkan pendidikan maupun memasuki dunia kerja.” Tutup Zainudin.

Diketahui peserta didik yang mengikuti UPK Paket C 24 Peserta didik, Paket B 12, dan Paket A 4 Peserta Didik.

(Fenra)

Berita Terkait

Bupati Aceh Tenggara: Santri Harus Jadi Garda Terdepan Jaga Nilai Keislaman dan Kebangsaan
Bupati Aceh Tenggara Serahkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran Ponpes Badrul Ulum
Bupati Gayo Lues Dukung Pemanfaatan Pelabuhan Aceh untuk Dorong Ekonomi Lokal
Wakil Bupati Aceh Tenggara Bahas Usulan Infrastruktur Prioritas Bersama Tim Bappenas
Kontes Kakao Aceh Tenggara Hebat : Petani Bangkit Menuju Coklat Kelas Dunia
Santri Dayah Darul Isti Qomah Meriahkan Pawai Hari Santri Nasional di Aceh Tenggara
Pemprov Aceh Anggarkan Rp80 Miliar Bangun Jalan Tembus Muara Situlen–Gelombang
Bupati Aceh Tenggara Hadiri Tabligh Akbar dan Peringatan Hari Santri ke-10 yang Penuh Semangat Kebersamaan

Berita Terkait

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 20:56 WIB

Bupati Aceh Tenggara: Santri Harus Jadi Garda Terdepan Jaga Nilai Keislaman dan Kebangsaan

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 20:52 WIB

Bupati Aceh Tenggara Serahkan Bantuan Masa Panik untuk Korban Kebakaran Ponpes Badrul Ulum

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 20:43 WIB

Bupati Gayo Lues Dukung Pemanfaatan Pelabuhan Aceh untuk Dorong Ekonomi Lokal

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 20:05 WIB

Wakil Bupati Aceh Tenggara Bahas Usulan Infrastruktur Prioritas Bersama Tim Bappenas

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 00:30 WIB

Santri Dayah Darul Isti Qomah Meriahkan Pawai Hari Santri Nasional di Aceh Tenggara

Jumat, 24 Oktober 2025 - 13:07 WIB

Pemprov Aceh Anggarkan Rp80 Miliar Bangun Jalan Tembus Muara Situlen–Gelombang

Jumat, 24 Oktober 2025 - 13:00 WIB

Bupati Aceh Tenggara Hadiri Tabligh Akbar dan Peringatan Hari Santri ke-10 yang Penuh Semangat Kebersamaan

Jumat, 24 Oktober 2025 - 12:56 WIB

Tabligh Akbar dan Doa Bersama Warnai Peringatan Maulid Nabi dan Hari Santri di Aceh Tenggara

Berita Terbaru