Pemkab Nagan Raya Terima Penghargaan Dari BPJS.

Redaksi

- Redaksi

Kamis, 16 Mei 2024 - 14:30 WIB

506,882 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Medan : Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nagan Raya Provinsi Aceh menerima penghargaan dari Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) atas kontribusinya dalam menyukseskan program jaminan kesehatan.

Penghargaan ini diserahkan oleh Gustaf Kasfin Kasmiri, Kasubdit pada Direktorat Pajak Daerah Redistribusi Daerah Kementerian Keuangan, kepada Plt. Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah (BPKD) Kabupaten Nagan Raya, Mahlil.

Penyerahan penghargaan berlangsung dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Penerimaan Iuran Pemerintah Daerah Tahun 2024, Sosialisasi Implementasi PMK Nomor 143 Tahun 2023 dan PMK Nomor 110 Tahun 2023 di Hotel Santika Dyandra, Medan, Kamis (16/5/2024).

Plt. Kepala BPKD Mahlil didampingi Kepala Bidang Perbendaharaan Musiddiq mengatakan bahwa penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas komitmen Pemkab Nagan Raya dalam mendukung program jaminan kesehatan.

“Hal ini dibuktikan dengan pembayaran iuran yang tepat waktu dan tepat jumlah, serta hubungan kemitraan yang harmonis dengan BPJS,” kata Mahlil.

“Selama ini kita juga sudah menggunakan Aplikasi Rekonsiliasi Iuran Pemda (ARIP) untuk memudahkan dan menjamin keakurasian data dan ketepatan waktu perhitungan JKN Pemerintah Daerah,” tambahnya.

Ia juga menyampaikan apresiasi kepada BPJS atas sinergi yang terjalin baik selama ini. “Kami berharap sinergi ini dapat terus terjaga sehingga program jaminan kesehatan dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat,” ujarnya.

Secara terpisah, Pj Bupati Nagan Raya Fitriany Farhas menyampaikan terima kasih kepada masyarakat Nagan Raya dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan program jaminan kesehatan.

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Nagan Raya yang telah berpartisipasi dalam program jaminan kesehatan. Semoga ke depannya pelayanan BPJS semakin baik sehingga masyarakat Nagan Raya semakin sejahtera,” tuturnya.

Selain penyerahan penghargaan kepada sejumlah pemerintah daerah, dalam acara Rakor ini juga dilaksanakan diskusi panel yang menghadirkan narasumber dari Kementerian Dalam Negeri dan Kementerian Keuangan. (red)

Berita Terkait

Bapas Nagan Raya Lakukan Penandatanganan Komitmen Bersama Jajaran Pemasyarakatan
Kapolda Aceh Irjen Pol Drs. Marzuki Ali Basyah, M.M  Kunker Ke Nagan Raya Tekankan Jangan Sakiti Hati Rakyat
Pemkab Nagan Raya Gelar Seleksi Terbuka 14 JPT Pratama. Ini Kata Bupati TRK 
Sekda Nagan Raya Ir. H. Ardimartha Paparkan Inovasi Digital dan Non Digital
Raja Sayang Wabup Nagan Raya Hadiri Pembukaan Pekan Kebudayaan Aceh Barat 2025
Menteri Nusron Lantik 804 Pejabat Pelantikan Berkala Cerminkan Organisasi yang Sehat
Dana CSR Fokuskan Untuk Pembangunan Masjid GIOK Hingga 2029. Ini Kata TRK Bupati Nagan Raya
Memperingati Bulan Rabiul Akhir : Forum Keuchik Kecamatan Beutong Peusijuk Bupati Dan Ketua DPRK Nagan Raya

Berita Terkait

Rabu, 8 Oktober 2025 - 18:37 WIB

HIMAKO Universitas Malikussaleh Gelar Rapat Kerja Kabinet Bimantara Periode 2025/2026: Wujudkan 51 Program Kerja Melalui Semangat Tanggung Jawab dan Kolaborasi Inovatif

Selasa, 7 Oktober 2025 - 16:49 WIB

Pengurus HIMAKO Periode 2025/2026 Resmi Dilantik

Selasa, 7 Oktober 2025 - 16:48 WIB

Pengurus HIMAKO Unimal Gelar Pelatihan Dasar Organisasi (PDO) 2025

Kamis, 2 Oktober 2025 - 14:37 WIB

LPM Al-Kalam Kembali Selenggarakan Kegiatan PJTD: Asah Kemampuan Siswa dalam Jurnalistik

Kamis, 2 Oktober 2025 - 01:08 WIB

Listrik Padam Berhari-hari, HMI FISIP USK Desak PLN Bertanggung Jawab atas Pemadaman Listrik Aceh

Kamis, 2 Oktober 2025 - 00:01 WIB

Pemadaman Listrik Meluas di Aceh, Akademisi Nilai PLN Gagal Tangani Krisis dan Minim Penjelasan Publik

Sabtu, 27 September 2025 - 20:38 WIB

Prof Dr Sutan Nasomal Minta Presiden Peringatkan Ketum Partai Tindak Anggota Buat Kegaduhan Diproses Hukum

Jumat, 26 September 2025 - 16:34 WIB

Bea Cukai Lhokseumawe Bersama Disperindag Aceh Gelar Coaching Ekspor untuk UMKM, Dorong Produk Lokal Tembus Pasar Internasional

Berita Terbaru

BANDA ACEH

TTI: Gubernur Aceh Jangan Asal Tunjuk Direktur RS Zainoel Abidin

Kamis, 23 Okt 2025 - 21:34 WIB