Pemerintah Gampong Aluesijuek Bagikan Tangki Semprot Kepada Masyarakat

Redaksi Bara News

- Redaksi

Sabtu, 29 Juni 2024 - 02:38 WIB

5056 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BIREUEN | Pemerintah Gampong Aluesijuek menunjukkan komitmen kuat dalam memperkuat ketahanan pangan di tingkat desa. Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan, Pemerintah Gampong Aluesijuek telah mengalokasikan Dana Desa (DD) tahun 2024 untuk membeli 151 tangki semprot yang akan dibagikan kepada masyarakat.

Program ketahanan pangan ini merupakan salah satu upaya strategis untuk memastikan ketersediaan pangan yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.

Kepada media, Zakariani selaku Keuchik Gampong Aluesijuek menyampaikan bahwa pembagian tangki semprot ini adalah bagian dari berbagai inisiatif yang telah direncanakan oleh pemerintah desa. Jum’at, (28/06/2024)

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami sangat memahami pentingnya peran petani dalam menjaga ketahanan pangan desa. Oleh karena itu, dengan adanya bantuan 151 tangki semprot ini, kami berharap dapat membantu para petani dalam proses perawatan tanaman. Kami percaya bahwa dengan alat yang memadai, produktivitas pertanian akan meningkat dan hasil panen akan lebih melimpah,” ujar Zakariani.

Zakariani juga menjelaskan bahwa program ketahanan pangan ini tidak hanya sebatas pembagian alat pertanian, tetapi juga mencakup berbagai inisiatif lain yang bertujuan untuk meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani.

Baca Juga :  Peduli Banjir, DPAC PKB kecamatan Peudada Antarkan Sembako untuk Korban Banjir Ke Desa Tanjong Seulamat

“Dengan kerjasama yang baik antara pemerintah desa dan masyarakat, kami optimis dapat mencapai ketahanan pangan yang kokoh. Semua program ini adalah investasi jangka panjang untuk kesejahteraan kita bersama,” tegas Keuchik.

Langkah-langkah yang diambil oleh Pemerintah Gampong Aluesijuek ini diharapkan dapat menjadi contoh bagi desa-desa lain dalam upaya memperkuat ketahanan pangan dari tingkat paling bawah. Dengan demikian, kemandirian pangan desa dapat terwujud, dan masyarakat dapat menikmati kesejahteraan yang berkelanjutan.

Sementara itu, Pendamping Desa Korcam Kecamatan Peudada M. Ahyar ST, dalam sambutannya menyampaikan harapannya agar program ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkuat ketahanan pangan.

“Kami berharap dengan adanya bantuan tangki semprot ini, para petani dapat lebih mudah dalam merawat tanaman mereka sehingga hasil panen dapat meningkat. Ini merupakan langkah awal untuk mencapai ketahanan pangan yang lebih baik di Gampong Aluesijuek,” ujar Ahyar.

Beliau juga menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menjaga keberlanjutan program-program pertanian. “Kerja sama yang baik antara pemerintah dan masyarakat sangat penting untuk mencapai tujuan kita bersama. Kami akan terus berupaya memberikan dukungan yang diperlukan agar sektor pertanian di Gampong Aluesijuek semakin maju,” tambahnya.

Baca Juga :  Rapat Konsolisadi BMU, Abiya Jeunieb : BMU Warisan Tu Sop Sepakat Dilanjutkan

Pun demikian dengan Masyarakat Gampong Aluesijuek yang menyambut baik program ini dan menyatakan terima kasih atas perhatian dan dukungan yang diberikan oleh pemerintah gampong. Sulaiman salah satu petani di gampong Aluesijuek menyampaikan rasa syukurnya atas bantuan yang diberikan.

“Kami sangat terbantu dengan adanya tangki semprot ini. Sebelumnya, kami kesulitan dalam perawatan tanaman karena peralatan yang terbatas. Dengan bantuan ini, kami yakin hasil panen tahun ini akan lebih baik,” kata Sulaiman.

Pembagian tangki semprot ini dilakukan di meunasah Gampong Aluesijuek, turut dihadiri, Tokoh Masyarakat, aparatur desa, Camat Peudada yang diwakili kasi DPMG, Kapolsek Peudada yang diwakili Bhabinkamtibmas, Danramil Peudada yang diwakili Babinsa, Korcam Pendamping Desa (PD) Kecamatan Peudada.

Berita Terkait

Jembatan Tutu Panyang Samalanga Diresmikan, Akses Antar Kabupaten Kini Lebih Mudah
Asesor LAMDIK Lakukan Asesmen Lapangan Magister PAI Universitas Islam Aceh
Turnamen Bola Voli UIA Perebutkan Total Hadiah 10 Juta
Wajah Baru Kepemimpinan BEM UIA, Resmi Ditetapkan
Ceulangiek Tinjau Proyek Mangkrak RS Regional Bireuen: Harapkan Pemerintah Prioritaskan Penyelesaian
Anggota Komisi III DPR – RI Apresiasi Polres Bireuen Ungkap Sejumlah Kasus Besar
Polres Bireuen Gelar Konferensi Pers Akhir Tahun 2024, Sejumlah Kasus Kriminal Berhasil Diungkap
Konwil PII Aceh ke XXXI, Mohd Rendi Nahkodai PII Aceh

Berita Terkait

Kamis, 6 Februari 2025 - 23:43 WIB

HAMAS Mendukung Atas Kinerja Komisi II DPRK Aceh Selatan yang Mengkritik PDAM Tirta Naga Aceh Selatan

Kamis, 6 Februari 2025 - 01:53 WIB

SMAN 1 Tapaktuan Gelar Feast III, Ini Tujuannya

Kamis, 6 Februari 2025 - 01:00 WIB

Masyarakat Aceh Selatan Merasa Malu Dan Marah Melihat Pemda Aceh Selatan Sampai “IMPOTEN” Ditipu Oleh Perusahaan Tambang PT PSU

Kamis, 6 Februari 2025 - 00:55 WIB

Karena “Bodoh” Pemda Kabupaten Aceh Selatan Ditipu Oleh PT PSU Puluhan Tahun Lamanya

Minggu, 2 Februari 2025 - 00:50 WIB

Lagi-lagi Akun Facebook Palsu Catut Nama dan Foto H Mirwan MS, Masyarakat Diminta Waspada

Kamis, 30 Januari 2025 - 21:31 WIB

Polres Aceh Selatan Gelar Binrohtal Rutin, Tingkatkan Keimanan dan Ketaqwaan Personel

Rabu, 29 Januari 2025 - 20:52 WIB

Ketum Barmas Apresiasi Penuh ITQANS 1 MUQ Aceh Selatan yang Sangat Meriah

Jumat, 17 Januari 2025 - 17:50 WIB

Tanggapi isu PMK, Novi Rosmita Kunjungi Langsung Kandang Ternak Masyarakat

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Fajarul Arwalis: Pelantikan Kadis Perkim Aceh Sudah Sesuai Aturan

Selasa, 11 Feb 2025 - 12:35 WIB

BANDA ACEH

Action Mobile Bank Aceh Semua Lebih Mudah

Selasa, 11 Feb 2025 - 09:33 WIB