Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya Berikan Bantuan untuk Sekretariat Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia Cabang Gayo Lues

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 7 Agustus 2024 - 02:22 WIB

501,087 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian para penyandang disabilitas, Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, memberikan bantuan kepada kantor Sekretariat Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Cabang Gayo Lues. Acara penyerahan bantuan tersebut berlangsung di kantor Sekretariat PPDI Gayo Lues di Blangkejeren, Selasa 6 Agustus 2024.

AKBP Setiyawan Eko Prasetiya melalui Kasatbinmas Polres Gayo Lues Iptu Masjidul Hak menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan wujud perhatian dan komitmen Polres Gayo Lues untuk mendukung komunitas penyandang disabilitas dalam menjalani aktivitas sehari-hari. “Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu Operasional Kesekretariatan teman-teman di PPDI Cabang Gayo Lues. Polres Gayo Lues akan terus berupaya memberikan dukungan bagi seluruh lapisan masyarakat, termasuk mereka yang memiliki kebutuhan khusus,” ujar Masjidul.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua PPDI Cabang Gayo Lues, Sopyan, mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas bantuan yang diberikan oleh Kapolres Gayo Lues. “Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Ini menunjukkan bahwa kami tidak sendirian dan ada pihak yang peduli terhadap kebutuhan kami. Semoga sinergi seperti ini terus terjalin untuk masa depan yang lebih baik,” kata Sopyan.

Bantuan yang diberikan berupa sejumlah Uang untuk memenuhi berbagai kebutuhan dasar kantor Sekretariatan seperti alat ATK, dan alat bantu mobilitas, Penyerahan bantuan ini diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi bagi para penyandang disabilitas untuk terus berkarya dan berkontribusi positif di tengah masyarakat.

Polres Gayo Lues berharap melalui kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya inklusivitas dan kepedulian terhadap penyandang disabilitas. Diharapkan pula, kegiatan seperti ini dapat menginspirasi berbagai pihak untuk turut serta dalam membantu dan mendukung komunitas penyandang disabilitas.

Polres Gayo Lues selain bertugas menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Gayo Lues, juga berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh lapisan masyarakat dan berperan aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, Tutup Kasatbinmas. (Abdiansyah)

Berita Terkait

Ketua BEM Fakultas Teknik Abulyatama Aceh Mendorong Rektorat Baru Segera Melaksanakan Pelantikan Dan Meminta Presma Unaya Mundur Dari Jabatannya.
Semarak Ramadhan KMK UIN AR-RANIRY Bersama Anak Panti Asuhan
Tular Nalar Mafindo Lakukan Survei Most Significant Change di Aceh Jelang Tular Nalar Summit 2025
Srikandi PLN UID Aceh dan PIKK Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadhan
Ide Inspirasi : “Hamil Bawa Berkah, Jurus Jitu Usir Kemiskinan!”
Puluhan Pelajar dan Mahasiswa Aceh Tenggara Unjuk Rasa Di Gedung DPRA, Ini Tuntutannya
Bea Cukai Aceh Musnahkan Barang Impor Ilegal Berupa Bawang Merah dan Pakaian Bekas
Bupati Tagore Abubakar Hadiri Pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025 Di Banda Aceh

Berita Terkait

Senin, 17 Maret 2025 - 17:27 WIB

Lambannya Tangani Kasus Pengeroyokan Anak Wartawan Di Sukorejo Wajib Audensi Oleh LSM Pasuruan Raya Di Polres Pasuruan

Senin, 17 Maret 2025 - 15:35 WIB

Sat Reskrim Polres Gayo Lues Bersama Disperindagkop Lakukan Pengecekan Volume “MINYAK KITA” yang Beredar di Wilayah Gayo Lues

Senin, 17 Maret 2025 - 13:21 WIB

Babinsa Desa Kendawi Pos Ramil Dabun Gelang Bantu Petani Tanam Padi

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:10 WIB

Sat Reskrim Polres Aceh Tengah Gagalkan Perdagangan Kulit Harimau Sumatra

Rabu, 12 Maret 2025 - 00:44 WIB

Kapolres Gayo Lues Kunjungi Lapas Kelas IIB Blangkejeren, Tinjau Keamanan dan Titik Rawan

Selasa, 11 Maret 2025 - 21:44 WIB

Puluhan Tahanan Kabur Klas Lapas Kuta Cane Anggota DPR RI Kunker

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:22 WIB

Hakim PN Idi Vonis Hukuman Mati Terdakwa Narkoba

Selasa, 4 Maret 2025 - 15:30 WIB

Personel Polwan Polres Gayo Lues Gelar Bagi Takjil Kepada Pengguna Jalan Yang Tertib Berlalu Lintas

Berita Terbaru