Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya Berikan Bantuan untuk Sekretariat Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia Cabang Gayo Lues

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 7 Agustus 2024 - 02:22 WIB

501,081 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Dalam rangka meningkatkan kesejahteraan dan kemandirian para penyandang disabilitas, Kapolres Gayo Lues, AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, memberikan bantuan kepada kantor Sekretariat Persatuan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Cabang Gayo Lues. Acara penyerahan bantuan tersebut berlangsung di kantor Sekretariat PPDI Gayo Lues di Blangkejeren, Selasa 6 Agustus 2024.

AKBP Setiyawan Eko Prasetiya melalui Kasatbinmas Polres Gayo Lues Iptu Masjidul Hak menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan wujud perhatian dan komitmen Polres Gayo Lues untuk mendukung komunitas penyandang disabilitas dalam menjalani aktivitas sehari-hari. “Kami berharap bantuan ini dapat bermanfaat dan membantu Operasional Kesekretariatan teman-teman di PPDI Cabang Gayo Lues. Polres Gayo Lues akan terus berupaya memberikan dukungan bagi seluruh lapisan masyarakat, termasuk mereka yang memiliki kebutuhan khusus,” ujar Masjidul.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua PPDI Cabang Gayo Lues, Sopyan, mengungkapkan rasa terima kasih dan apresiasi yang tinggi atas bantuan yang diberikan oleh Kapolres Gayo Lues. “Bantuan ini sangat berarti bagi kami. Ini menunjukkan bahwa kami tidak sendirian dan ada pihak yang peduli terhadap kebutuhan kami. Semoga sinergi seperti ini terus terjalin untuk masa depan yang lebih baik,” kata Sopyan.

Bantuan yang diberikan berupa sejumlah Uang untuk memenuhi berbagai kebutuhan dasar kantor Sekretariatan seperti alat ATK, dan alat bantu mobilitas, Penyerahan bantuan ini diharapkan dapat memberikan semangat dan motivasi bagi para penyandang disabilitas untuk terus berkarya dan berkontribusi positif di tengah masyarakat.

Polres Gayo Lues berharap melalui kegiatan ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya inklusivitas dan kepedulian terhadap penyandang disabilitas. Diharapkan pula, kegiatan seperti ini dapat menginspirasi berbagai pihak untuk turut serta dalam membantu dan mendukung komunitas penyandang disabilitas.

Polres Gayo Lues selain bertugas menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Gayo Lues, juga berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh lapisan masyarakat dan berperan aktif dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, Tutup Kasatbinmas. (Abdiansyah)

Berita Terkait

Semarak Ramadhan KMK UIN AR-RANIRY Bersama Anak Panti Asuhan
Tular Nalar Mafindo Lakukan Survei Most Significant Change di Aceh Jelang Tular Nalar Summit 2025
Srikandi PLN UID Aceh dan PIKK Berbagi Kebahagiaan di Bulan Ramadhan
Ide Inspirasi : “Hamil Bawa Berkah, Jurus Jitu Usir Kemiskinan!”
Puluhan Pelajar dan Mahasiswa Aceh Tenggara Unjuk Rasa Di Gedung DPRA, Ini Tuntutannya
Bea Cukai Aceh Musnahkan Barang Impor Ilegal Berupa Bawang Merah dan Pakaian Bekas
Bupati Tagore Abubakar Hadiri Pembukaan Aceh Ramadhan Festival 2025 Di Banda Aceh
Alumni Pesantren Modern Misbahul Ulum Cabang Banda Aceh Adakan Buka Bersama

Berita Terkait

Minggu, 16 Maret 2025 - 02:13 WIB

Presiden Disarankan Non Aktifkan Erick Tohir Sebagai Menteri BUMN

Minggu, 16 Maret 2025 - 02:11 WIB

Dirdik Jampidsus Bungkam Ditanya Berbagai Kejanggalan Perkara Tata Kelola Impor Minyak Pertamina

Minggu, 16 Maret 2025 - 02:09 WIB

Mengenal Maestro Korupsi Pertamax Rasa Pertalite

Minggu, 16 Maret 2025 - 02:04 WIB

Mafia Migas Berhasil Rontokan Website Resmi CERI

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:40 WIB

Jokowi Dituding Kirim Utusan ke PDIP, Sekjen DPP Bara JP : Jangan Omon – Omon, Buktikan!

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:39 WIB

Polri Akan Tegas Tindak Preman Berkedok Ormas yang Ganggu Investasi

Jumat, 14 Maret 2025 - 18:02 WIB

Kejaksaan mulai Usut Korupsi PDNs hampir 1 Trilyun, ada yang Auto-Stress

Selasa, 11 Maret 2025 - 03:26 WIB

Puncak Arus Mudik Diprediksi Mulai 28 Maret, Kapolri Dirikan 2.835 Posko Pengamanan

Berita Terbaru

KORUPSI

Mengenal Maestro Korupsi Pertamax Rasa Pertalite

Minggu, 16 Mar 2025 - 02:09 WIB