Redelong : Baranewsaceh.co | Pj. Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si hadiri penerbangan perdana subsidi udara perintis Maskapai Susi Air Tahun 2024 di Bandara Rembele, Kabupaten Bener Meriah, Rabu (20-03-2024).
Penerbangan perdana subsidi udara perintis Maskapai Susi Air tersebut juga ikut di hadiri oleh Pj. Bupati Aceh Tengah T. Mizwar., Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah Sayutiman, SE.,MM., Kadis Perhubungan Bener Meriah ABD. Gani, SP., M.Si., Kadis KPTSP., Kasatpol PP dan WH Bener Meriah., Kadis Perhubungan Aceh Tengah Jauhari, ST.
Pj. Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si didampingi Pj. Bupati Aceh Tengah T. Mizwar mengucapkan Alhamdulillah, karena penerbangan perdana pesawat Maskapai Susi Air rute Bener Meriah-Blang Kejeren-Medan ini bisa terwujud.
“Semua ini bisa terwujud tidak lepas dari kerjasama dan kolaborasi dan dukungan dari kita semua. Semoga dengan diberlakukannya rute penerbangan dari Bener Meriah ini bisa memudahkan segala urusan , dan tentunya yang kita harapkan penerbangan ini berdampak untuk ekonomi masyarakat,” harap Pj. Bupati Bener Meriah itu.
Selain itu, Haili Yoga juga mengatakan, untuk memajukan Bandara yang dimiliki oleh daerah Bener Meriah itu perlu adanya dukungan dari semua. ” Saya harap kepada semua OPD dilingkungan Pemkab Bener Meriah serta masyarakat jika nantinya hendak melakukan tugas dan urusan ke Belang Kejeren ataupun ke Medan bisa memanfaatkan penerbangan yang telah di buka di Bandara Rembele,” harapnya.
Sebelumnya Subhan Kepala UPBU Rembele menyebutkan, jadwal penerbangan yang akan nantinya diberlakukan adalah Takengon (Bener Meriah)-Gayo Lues pada hari Rabu-Sabtu berangkat 08:53, tiba 09:10. Sementara itu, untuk rute penerbangan Gayo Lues-Takengon (Bener Meriah) pada hari Rabu dan Sabtu berangkat pukul 08:18 dan tiba 08:43. Sementara untuk penerbangan Gayo Lues – Medan berangkat pukul 09:28, tiba 10:13. Untuk rute Medan-Gayo Lues berangkat pukul 10:43, tiba 11:28.
Pantauan saat itu, penerbangan perdana subsidi udara perintis Maskapai Susi Air Rute Takengon (Bener Meriah)- Gayo Lues dipiloti oleh Capt Zakaria, Co-Pilot Capt Amaren. Tampak setiba di Bandar Rembele Pj. Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si dan Pj. Bupati Aceh Tengah T. Mizwar berikan bingkisan kepada pilot dan co-pilot Maskapai Susi Air.(Tim ProkopimBM) (Ril)