Fakultas Teknik USM Gelar Yudisium, Rektor: Berikan Kontribusi Positif di Berbagai Bidang

DENI

- Redaksi

Kamis, 29 Agustus 2024 - 21:01 WIB

50158 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama Rektor USM Dr. Teuku Abdurahman, SH., Sp.N., dan peserta Yusdisium (dok Humas USM)

Foto bersama Rektor USM Dr. Teuku Abdurahman, SH., Sp.N., dan peserta Yusdisium (dok Humas USM)

Banda Aceh – Fakultas Teknik Universitas Serambi Mekkah (USM) kembali melaksanakan Yudisium sarjana Gelombang XIX Semester Genap Tahun Akademik 2023/2024. Kegiatan yang berlangsung di Kampus B Fakultas Teknik Universitas Serambi Mekkah pada Kamis (29/8/24) turut dihadiri Rektor USM, Wakil Rektor Bidang Akademik, Dekan, Wakil Dekan, Ketua Program Studi, dosen, staf akademik, serta para mahasiswa peserta yudisium.

Dekan Fakultas Teknik USM, Dr. Ir. Elvitriana M.Eng, dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada seluruh peserta yudisium yang telah berhasil menyelesaikan studi mereka dengan baik.

“Yudisium ini bukan hanya sebuah perayaan kelulusan, tetapi juga sebuah awal baru bagi kalian semua untuk menghadapi tantangan di dunia kerja. Kami berharap para lulusan dapat terus menjaga integritas dan semangat belajar, serta mengaplikasikan ilmu yang telah didapatkan untuk berkontribusi kepada masyarakat,” ujar Dr. Elvitriana.

Baca Juga :  15 Mahasiswa FKIP USM Ikuti KN-MIPA Tingkat Wilayah

Pada kesempatan tersebut, Rektor USM Dr. Teuku Abdurahman, SH, Sp.N., menyampaikan harapan kepada Fakultas Teknik USM untuk dapat menghasilkan lulusan-lulusan yang berkompeten dan siap bersaing di dunia kerja.

“Semoga lulusan Fakultas Teknik USM dapat memberikan kontribusi positif di berbagai bidang dan menjadi duta-duta terbaik dari Universitas Serambi Mekkah,” pungkas Rektor

Kegiatan Yudisium yang diikuti oleh 25 orang mahasiswa dari program studi Teknik Komputer ini juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada lulusan terbaik. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas prestasi akademik yang luar biasa selama masa studi.

Salah seorang peserta Yudisium Reza, yang merupakan lulusan terbaik dari Program Studi Teknik Komputer, menyampaikan kesan dan pesannya di depan para peserta. Dalam pidatonya, ia berterimakasih kepada seluruh dosen dan staf Fakultas Teknik yang telah memberikan bimbingan dan dukungan selama masa studinya di USM.

Baca Juga :  Bank Aceh Mengucapkan Selamat & Sukses atas Pelantikan dan Pengucapan Sumpah/Janji Jabatan Pimpinan DPRA Periode 2024-2029

“Saya merasa sangat bangga dan bersyukur dapat menyelesaikan studi di Fakultas Teknik USM. Ini adalah hasil dari kerja keras dan doa yang tidak pernah putus. Saya berharap agar teman-teman semua bisa terus semangat dan membawa nama baik almamater di dunia profesional nanti,” ungkap Reza dengan penuh semangat.

Sebagai informasi Fakultas Teknik USM berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan dan mengembangkan inovasi-inovasi baru demi mencetak generasi unggul yang berdaya saing tinggi.

 

Berita Terkait

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi
Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024
Memasuki Masa Tenang, Mualem-Dek Fadh Ajak Jaga Kondusivitas Pemilu
Hasil Survei Mualem – Dek Fadh Sulit Dikejar Bustami – Fadhil
Abu Mudi: Ingatkan Pilih Aminullah-Isnaini, Pemimpin Laki-Laki yang Amanah dan Bersinergi dengan Ulama Aswaja
PUSDA Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim di Banda Aceh
YPSM Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H dan Doa Bersama
Ketua PWI Aceh Serukan Pantau dan Ungkap Kecurangan Pilkada

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 21:42 WIB

Pantau Situasi Pasar Tradisional Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Komsos dengan Pembeli dan Pedagang

Senin, 25 November 2024 - 15:24 WIB

Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya

Senin, 25 November 2024 - 15:23 WIB

KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan

Senin, 25 November 2024 - 08:54 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Minggu, 24 November 2024 - 14:00 WIB

Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 22:09 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah

Sabtu, 23 November 2024 - 18:02 WIB

Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 23 November 2024 - 17:11 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB