Ciri Hamil Down syndrome dan juga Cara Untuk Mencegahnya

Redaksi Bara News

- Redaksi

Senin, 23 Oktober 2023 - 22:15 WIB

50643 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BARANEWS | Down syndrome adalah keadaan ketika tumbuh kembang anak terhambat, sehingga kesulitan belajar dan memengaruhi kecerdasannya di sekolah.

Hingga saat ini, tidak diketahui pasti penyebab down syndrome. Oleh karena itu, penting untuk mengetahui tanda hamil bayi down syndrome sejak dini untuk mencegah dampak jangka panjang.

Ada beberapa faktor pemicu down syndrome yang perlu diwaspadai, misalnya malnutrisi saat hamil atau kelainan genetik. Dokter dapat mengidentifikasi gejala fisik pada Si Kecil saat trimester tertentu.

Anak dengan down syndrome cenderung tumbuh lebih lambat jika dibandingkan dengan anak sebayanya. Hal ini disebabkan karena ototnya kurang terbentuk dengan sempurna.

Namun demikian, postur tubuhnya tergolong proporsional. Kondisi ini juga biasanya menyebabkan kelainan medis lainnya, termasuk gangguan jantung dan gangguan saluran cerna.

Agar terhindar dari dampak jangka panjang, ketahui beragam ciri-ciri hamil down syndrome berikut.

Faktor Risiko Bayi Down Syndrome

Ketika jumlah kromosom berlebih karena pembelahan sel abnormal di kromosom ke-21, maka terjadilan down syndrome.

Keadaan ini berisiko mengganggu pertumbuhan dan kemampuan belajar anak, sehingga perkembangannya terhambat. Berikut beberapa faktor yang meningkatkan risiko down syndrome:

Baca Juga :  Media Online Bara News Beserta Jajaran Mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional 2024

1. Usia ibu hamil

Wanita hamil usia di atas 35 tahun berisiko melahirkan anak dengan down syndrome. Hal ini diduga karena penurunan kualitas sel telur seiring bertambahnya usia, sehingga mengganggu pembentukan komponen DNA saat pembuahan.

Meski demikian, tidak menutup kemungkinan wanita hamil usia di bawah 35 tahun melahirkan bayi down syndrome.

2. Malnutrisi saat hamil

Asupan gizi yang tercukupi saat hamil penting untuk mencegah down syndrome. Oleh karena itu, ibu hamil dianjurkan untuk rutin mengonsumsi beragam jenis makanan yang kaya akan protein, folat, zat besi, omega-3, dan vitamin D.

3. Riwayat medis dengan kelainan kromosom

Ibu atau ayah pengidap kelainan kromosom berisiko memiliki bayi dengan down syndrome. Penelitian juga menemukan bahwa risiko ayah atau ibu dengan down syndrome memiliki anak yang juga down syndrome meningkat hingga 35 persen.

Tanda Tanda Hamil Bayi Down Syndrome

Dikutip dari Science Daily, tanda-tanda hamil bayi down syndrome bisa dipastikan melalui hasil USG. Ciri-ciri yang terdeteksi selama pemeriksaan USG trimester kedua dan berpotensi sebagai down syndrome, yaitu:

Baca Juga :  Civitas Akademika Universitas Teuku Umar Mengucapkan Selamat & Sukses Atas Pengukuhan Prof.Dr.Drs Ishak Hasan, M.Si Sebagai Guru Besar Universitas Syah Kuala

– Bintik-bintik terang di jantung.

– Ventrikel otak melebar.

– Tulang paha lebih pendek.

– Pembengkakan ginjal ringan.

– Berat dan panjang tubuh di bawah standar.

– Tulang hidung rata dan bentuknya kecil.

– Bentuk kepala kecil.

Pencegahan Ibu Hamil Bayi Down syndrome

Untuk mengetahui apakah ada potensi down syndrome, ibu hamil dianjurkan untuk rutin melakukan pemeriksaan ke dokter kandungan. Jika diketahui bayi berpotensi down syndrome, berikut pencegahan yang bisa diterapkan:

– Perbanyak asam folat

Asam folat adalah nutrisi penting untuk Anda yang berencana hamil atau sedang hamil. Kebutuhan asam folat yang tercukupi penting untuk mencegah komplikasi kehamilan sejak dini, termasuk down syndrome.

Untuk mencukupi asam folat harian, ibu hamil bisa mengonsumsi kacang-kacangan, biji-bijian, sayuran hijau, buah-buahan, dan susu.

– Mengubah kebiasaan

Mengubah kebiasaan adalah kunci untuk mencegah down syndrome sejak dini.

Beberapa kebiasaan yang dianjurkan adalah mencukupi asupan gizi saat hamil, tidak merokok, tidak minum alkohol, dan tidak mengonsumsi makanan siap saji.

Bumil juga perlu rutin berolahraga, istirahat yang cukup, dan mengelola stres dengan tepat.

 

Berita Terkait

HMI FKH USK Kritik terhadap Kebijakan Pemerintah “Memperlicin” Regulasi Impor 2 Juta Sapi
Review AC Samsung Terbaru Dengan Berbagai Tipe
6 Rekomendasi Jam Tangan Tissot Wanita Terbaik 2024
Bank Aceh Mengucapkan Selamat & Sukses atas Pelantikan dan Pengucapan Sumpah/Janji Jabatan Pimpinan DPRA Periode 2024-2029
Mau Tahu Berapa Harga Sister ann Perfect Slim Eye Pencil?
DPD Tani Merdeka Kab. Bireuen Mengucapkan Selamat & Sukses Atas Dilantiknya Bapak  Prabowo Subianto & Gibran Rangkabuming Raka Sebagai Presiden RI & Wakil Presiden RI Masa Bakti 2024-2029
DPW Tani Merdeka Provinsi Aceh Mengucapkan Selamat & Sukses Atas Dilantiknya Bapak Prabowo Subianto & Gibran Rangkabuming Raka Sebagai Presiden Ri & Wakil Presiden RI Masa Bakti 2024-2029
Keluarga Besar PT BANK ACEH SYARIAH Mengucapkan “DIRGAHAYU TNI” Ke-79

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 16:45 WIB

Polres Subulussalam Lakukan Pengamanan Pendistribusian Logistik Surat Suara Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 16:25 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Rakor Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024

Kamis, 21 November 2024 - 19:51 WIB

Selamatkan Generasi Muda, Polres Subulussalam Laksanakan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan dan Anti Narkoba

Kamis, 21 November 2024 - 06:36 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Polres Subulussalam Tanam Jagung Serentak

Senin, 18 November 2024 - 04:56 WIB

Quick Respon Brimob Aceh Dalam Penanganan Banjir Di Desa Danau Tras Kota Subulussalam

Minggu, 17 November 2024 - 03:57 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Salah Satu Paslon Walikota

Sabtu, 16 November 2024 - 19:17 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Akbar Salah Satu Paslon Walikota

Minggu, 10 November 2024 - 09:10 WIB

Ketua PSI Kaesang Pengarep Akan Turun ke Subulussalam Bantu Pemenangan Bintang – Faisal

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB