15 Jenazah Korban Kekejaman KKB Telah Dievakuasi, 12 Di Antaranya Sudah Diserahkan ke Keluarga

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 16 April 2025 - 01:09 WIB

50193 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Yahukimo. Tim Gabungan Operasi Damai Cartenz bersama Polres Yahukimo dan TNI berhasil mengevakuasi 15 jenazah korban kekejaman Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) yang menamakan diri sebagai Kodap XVI Yahukimo dan Kodap III Ndugama. Proses evakuasi dilakukan di sejumlah lokasi wilayah pendulangan emas yang menjadi area kekerasan.

Evakuasi terbaru dilakukan terhadap tiga jenazah yang ditemukan di Area 22 pendulangan emas Yahukimo, Area 33 pendulangan emas Yahukimo, dan Tanjung Pamali. Ketiganya saat ini berada di RSUD Dekai untuk proses identifikasi lanjutan oleh Tim Dokkes Polri dan Tim DVI Polri.

Selain jenazah, tim juga berhasil menyelamatkan dua korban, yakni Johanis Adu dan Suwito, yang ditemukan di Tanjung Pamali. Keduanya telah dievakuasi ke Dekai dan kini sedang menjalani perawatan medis serta mendapatkan pendampingan psikologis.

Pernyataan Resmi Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz 2025, Kombes Pol. Adarma Sinaga, S.I.K., M.Hum., menjelaskan bahwa proses evakuasi berjalan dengan lancar meski kondisi medan cukup berat.

“Selama proses evakuasi, situasi berjalan dengan aman. Kami akan terus berupaya menemukan korban lainnya dan mengejar pelaku kekejaman ini,” ujarnya, Senin (14/4/2025).

Kasatgas Humas Operasi Damai Cartenz 2025, Kombes Pol. Yusuf Sutejo, S.I.K., M.T., menambahkan bahwa pihak keluarga dilibatkan secara aktif dalam proses identifikasi.

“Hingga saat ini, 12 dari 15 jenazah telah kami serahkan kepada pihak keluarga. Kami juga memberikan pendampingan penuh kepada keluarga korban,” ungkapnya.

Satgas Operasi Damai Cartenz menegaskan komitmennya untuk melanjutkan proses evakuasi, identifikasi korban, serta pengejaran terhadap KKB yang mengancam keselamatan warga sipil.

(nf/hn/nm)

Berita Terkait

Tiga Jenazah Korban Kekejaman KKB Berhasil Diidentifikasi, Dua Korban Selamat Dievakuasi Setelah Bersembunyi 8 Hari
Tiga Jenazah Korban KKB Diserahkan kepada Keluarga, Dimakamkan di Dekai karena Pertimbangan Medis
Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
Aksi Serangan OPM di Distrik Alama Telah Mencederai Upaya Wujudkan Perdamaian di Papua
Gotong Royong Satgas TNI Perbaiki Sekolah Rimba Disambut Antusias Warga Mumugu

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 00:56 WIB

Mantan Stafsus Bupati Aceh Selatan Apresiasi Program Penertiban Aset Agar Tepat Sasaran

Kamis, 17 April 2025 - 00:53 WIB

DPRK Aceh Selatan Apresiasi Gerak Cepat Bupati dan Dinas Pengairan Aceh Jawab Keluhan Petani di Labuhanhaji Barat

Kamis, 17 April 2025 - 00:50 WIB

Pemkab Aceh Selatan Terima Audiensi Team Yayasan TPTN dan PT. Karunia Rotorindo Tani, Siap Jemput Dana Hibah dan CSR

Kamis, 17 April 2025 - 00:49 WIB

Gerak Bupati H Mirwan Wujudkan Program Ketahanan Pangan

Senin, 14 April 2025 - 23:56 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan Ajak Insan Pers Bersinergi Untuk Kemajuan Aceh Selatan

Senin, 14 April 2025 - 05:42 WIB

Plt Kadis Pertanahan : Bupati Aceh Selatan Sangat Profesional dalam Pengelolaan Aset Daerah

Minggu, 13 April 2025 - 21:11 WIB

Isu Mutasi Pejabat Dinilai sebagai Kontradiksi Pokok Dibalik Polemik Kebijakan Efesiensi Anggaran di Aceh Selatan

Minggu, 13 April 2025 - 04:55 WIB

Dinas Pengairan Aceh Diminta Segera Perbaiki Tanggul Salah Design di Intake Krueng Baru Aceh Selatan

Berita Terbaru