Personil Polres Nagan Raya Beserta Jajaran Polsek Secara Serentak melaksanakan Baksos.

Redaksi

- Redaksi

Selasa, 2 April 2024 - 16:07 WIB

50263 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue– Aceh : Dalam upaya menjaga kebersihan dan keteraturan ruang publik, Personil Polres Nagan Raya melaksanakan kegiatan Bersih bersih di Masjid Nurul Iman Desa Cot Kuta Kecamatan Suka Makmue Kabupaten Nagan Raya. Selasa, 02 April 2024.

Dengan mengenakan seragam lengkap, puluhan anggota polisi bersama-sama membersihkan area Masjid Nurul Iman Desa Cot Kuta Kecamatan Suka Makmue Kabupaten Nagan Raya dari berbagai jenis sampah, termasuk plastik, kertas, dan barang-barang lain yang tidak sesuai dengan norma kebersihan dan kebersamaan masyarakat.

Kegiatan pembersihan ini tidak hanya bertujuan untuk menjaga kebersihan fisik masjid, tetapi juga untuk menanamkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan dan keteraturan lingkungan, khususnya di tempat ibadah.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Nagan Raya AKBP Rudi Saeful Hadi, S.ik, dalam keterangannya menyatakan, “Tindakan pembersihan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kita sebagai anggota polisi untuk menjaga kebersihan dan keteraturan di lingkungan masyarakat,apalagi di bulan suci Ramadhan, dan kegiatan kepedulian lingkungan ini dilaksanakan serentak oleh Personil Polsek Jajaran Polres Nagan Raya.

“Kami berharap dengan adanya kegiatan Peduli Lingkungan ini masyarakat akan semakin memahami dan menjadikan kebersihan sebagai budaya yang harus ditanamkan dan dijaga bersama,serta masyarakat akan semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan, terutama di tempat ibadah yang menjadi pusat kegiatan masyarakat melaksanakan ibadah sholat tarawih maupun tadarus selama bulan suci Ramadhan tambah nya.

Masyarakat setempat menyambut positif terhadap kegiatan pembersihan yang dilakukan oleh personil Polri jajaran Polres Nagan Raya. Beberapa masyarakat menyatakan apresiasinya atas kepedulian polisi terhadap kebersihan masjid, Kami sangat mengapresiasi tindakan personil Polri jajaran Polres Nagan Raya yang telah membersihkan masjid kami, Ini menunjukkan bahwa polisi tidak hanya fokus pada tugas-tugas keamanan, tetapi juga memperhatikan kebersihan dan kenyamanan lingkungan tempat ibadah,” ujar salah seorang warga.

Kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk lebih peduli dan proaktif dalam menjaga kebersihan lingkungan, terutama di tempat-tempat ibadah yang menjadi pusat kegiatan keagamaan dan sosial masyarakat. (red)

Berita Terkait

TRK Bupati Nagan Raya Mengunakan Roda Dua Menuju Desa Pedalaman Di Seunagan Timur.
Bupati Nagan Raya Di Dampingi Wabup Tinjau Jembatan Kuala Tripa.
TRK – Sayang Komitmen Terhadap Pemerataan Pembangunan di Seluruh Kecamatan.
TRK Bupati Nagan Raya Sambut Kedatangan Batalion TP 856 Satria Bumi Sakti
Bupati Nagan Raya Sambut Kedatangan Pengusaha Nasional Hashim Djojohadikusumo
TRK Ajak Warga Sambut HUT Nagan Raya Ke 23 Tahun Pada Tanggal 20 -21 Juli Dengan Meriah
Warga Meminta Bupati Nagan Raya Segera Teken Komitmen Dana CSR Tahun 2025.
Camat Seunagan Timur Gelar IKRAR DAMAI Pemilihan Keuchik PAW.

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 18:16 WIB

Tanwir Ayubi Akhirnya Pulang ke Bener Meriah: Korban Pekerja Migran di Kamboja Difasilitasi Pemkab dan Diaspora Gayo

Jumat, 11 Juli 2025 - 23:20 WIB

92 Anggota Damkar Bener Meriah Dipeseujuek

Jumat, 11 Juli 2025 - 02:11 WIB

Pemkab Bener Meriah Fasilitasi Pemulangan Warga yang Terlantar di Kamboja

Kamis, 10 Juli 2025 - 22:04 WIB

Travel Zein Wisata Islami Bener Meriah Berangkatkan 54 Jamaah Umroh

Minggu, 6 Juli 2025 - 18:53 WIB

Kapolres Bener Meriah Resmi Buka Turnamen Sepak Bola Pante Raya Cup II dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-79

Rabu, 2 Juli 2025 - 21:26 WIB

Bener Meriah Gelar Sunat Massal Gratis, Wujud Kepedulian Terhadap Anak Yatim dan Keluarga Kurang Mampu

Rabu, 25 Juni 2025 - 19:44 WIB

Ketua PSSI Bener Meriah Serukan Semangat Kemenangan dan Dukung Penuh Persibamer di Ajang Pra PORA

Rabu, 25 Juni 2025 - 17:07 WIB

Bupati Bener Meriah Bertemu dengan Regional Head of Corn Partnership PT Charoen Pokphand Group Indonesia

Berita Terbaru