Kapolres Gayo Lues Kunjungi Lapas Kelas IIB Blangkejeren, Tinjau Keamanan dan Titik Rawan

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 12 Maret 2025 - 00:44 WIB

501,038 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Blangkejeren – Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, S.H., S.I.K., bersama jajaran, melakukan kunjungan ke Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Blangkejeren dalam rangka meninjau kondisi keamanan dan titik-titik rawan di lingkungan Lapas, Selasa, 11 Maret 2025.

Kunjungan ini disambut langsung oleh Kalapas Kelas IIB Blangkejeren, Dekki Susanto, A.Md.IP., S.H., M.H., beserta jajaran.

Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Gayo Lues dan jajaran melakukan pengontrolan di berbagai area strategis Lapas, termasuk pintu utama (portir), area dalam Lapas, serta tembok luar yang menjadi bagian vital dalam sistem pengamanan. Langkah ini bertujuan untuk memastikan bahwa keamanan dan ketertiban di lingkungan Lapas tetap terjaga dengan baik.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Salah satu fokus utama dalam pengontrolan ini adalah mengantisipasi potensi upaya pelarian yang dapat dilakukan oleh tahanan atau narapidana. Oleh karena itu, titik-titik rawan seperti tembok luar dan akses keluar-masuk menjadi perhatian khusus dalam rangka menutup celah keamanan yang bisa dimanfaatkan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Kapolres Gayo Lues AKBP Setiyawan Eko Prasetiya, menegaskan bahwa sinergi antara Polres Gayo Lues dan pihak Lapas sangat penting dalam menjaga stabilitas keamanan. Kerja sama yang solid diharapkan dapat memperketat langkah-langkah pencegahan guna meminimalisir risiko gangguan keamanan, termasuk potensi pelarian narapidana maupun tindakan kriminal lainnya di dalam Lapas.

“Kami berkomitmen untuk terus bersinergi dengan pihak Lapas dalam meningkatkan pengamanan. Pengontrolan ini menjadi langkah preventif agar kondisi Lapas tetap kondusif dan tidak terjadi gangguan keamanan yang bisa merugikan banyak pihak,” ujar Kapolres Gayo Lues.

Sementara itu, Kalapas Kelas IIB Blangkejeren, Dekki Susanto, mengapresiasi perhatian dari Kapolres dan jajarannya terhadap keamanan Lapas. Ia menegaskan bahwa pihaknya akan terus berkoordinasi dengan Polres Gayo Lues untuk memastikan pengamanan yang maksimal bagi seluruh penghuni dan petugas Lapas.

Dengan adanya kunjungan dan pengontrolan ini, diharapkan keamanan dan ketertiban di Lapas Kelas IIB Blangkejeren semakin diperketat, sehingga segala potensi gangguan dapat dicegah sedini mungkin.

Sumber : Humas Polres Gayo Lues

Berita Terkait

Babinsa Desa Badak Pos Ramil Dabun Gelang dampingi petani bajak sawah gunakan Traktor
Sat Reskrim Polres Gayo Lues Bersama Disperindagkop Lakukan Pengecekan Volume “MINYAK KITA” yang Beredar di Wilayah Gayo Lues
Dalam sepekan Satresnarkoba Polres Gayo Lues berhasil Gagalkan Ratusan Kilogram Ganja Lintas Provinsi
Babinsa Desa Kendawi Pos Ramil Dabun Gelang Bantu Petani Tanam Padi
Personel Polwan Polres Gayo Lues Gelar Bagi Takjil Kepada Pengguna Jalan Yang Tertib Berlalu Lintas
Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa dan Warga Tinjau Irigasi
Sekda Gayo Lues Buka Rakor Penyusunan RPJMK tahun 2025-2029
Pemkab Gayo Lues Gelar Sidak Pasar Jelang Ramadan

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 00:00 WIB

Gelar Reses I Anggota DPRK Agara Abi Hasan Jemput Aspirasi Konstituen Dapil V

Selasa, 18 Maret 2025 - 00:28 WIB

Musrenbang Terakhir Tingkat Kecamatan, Bupati Kembali Ingatkan Tumbuh Untuk Cita-cita Aceh Tenggara

Senin, 17 Maret 2025 - 16:35 WIB

Safari Ramadhan di Semadam Agara Diwarnai Ceramah, Dan Bantuan Anak Yatim

Minggu, 16 Maret 2025 - 16:58 WIB

Akses Jalan Raje Bintang Pulonas Baru Sudah Dibuka

Minggu, 16 Maret 2025 - 07:03 WIB

Dituding Gelembungkan Jumlah Siswa Untuk Dana BOS, Kepsek SMA 1 Lawe Sigala gala Bantah Hal Tersebut.

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:35 WIB

Selama Dua Tahun Lebih Menjadi Kapolres Aceh Tenggara, AKBP R. Doni Sumarsono, S.I.K, M.H: Banyak Prestasi dan Sukses Memberantas Narkoba

Sabtu, 15 Maret 2025 - 23:25 WIB

Safari Ramadhan TIM VI Pemkab Agara Buka Puasa dan Santuni Anak Yatim

Sabtu, 15 Maret 2025 - 18:33 WIB

Satu Lagi Napi Yang Kabur Menyerahkan Diri. Fakhry : Napi Yang Meyerahkan Diri Akan Diperlakukan Secara Manusiawi.

Berita Terbaru