Penjabat Gubernur Achmad Marzuki Bangga Dengan Alumni SMK Rekrut Naker Saat Usia Muda

Redaksi Bara News

- Redaksi

Sabtu, 30 September 2023 - 20:42 WIB

50612 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, saat memberikan sambutan serta arahan pada sosialisasi bagi 102 wirausaha pemula lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) se-Aceh, di Hotel Oasis, Banda Aceh, Rabu, (27/9/2023) malam.

BANDA ACEH – Penjabat Gubernur Aceh, Achmad Marzuki, menyerahkan secara simbolis bantuan peralatan kerja bagi para wirausaha pemula lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), Rabu (27/09/2023). Mereka yang mendapatkan peralatan kerja dari Dinas Koperasi dan UKM Aceh itu berasal dari seluruh Aceh dengan jumlah total 102 orang. “Saya bangga dengan kalian. Kalian adalah orang-orang hebat yang bisa merekrut tenaga kerja pada usia muda. Pekerjaan kalian lebih sulit daripada pegawai yang bekerja biasa-biasa saja,” kata Achmad Marzuki.

Baca Juga :  Peringatan Hari Nusantara, DKP Aceh lakukan Apel Bersama dan Serangkaian Kegiatan Sosial

Achmad Marzuki mengatakan, saat pertama sekali bertugas sebagai gubernur di Aceh, ia berkunjung ke SMK dan bertanya bagaimana para lulusan bisa menciptakan lapangan kerja, sesuai dengan keahlian. “Hari ini, sebanyak seratusan alumnus SMK telah menjadi wirausaha muda dan telah sukses membuka lapangan kerja. Saya yakin kalian bisa menjadi raja di negerimu sendiri,” kata Achmad Marzuki seraya meminta agar pihak perbankan seperti Bank Aceh dan BSI untuk mendukung pertumbuhan UMKM di Aceh.

Baca Juga :  Qurban Indah di Kampung Muallaf, Jantho

Sementara itu, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM Aceh, Azhari, mengatakan, para alumni SMK adalah mereka yang telah mempunyai kompetensi dan keahlian. “Kehadiran mereka bisa menjadi aset Aceh dan Indonesia. Harapan kita semua mereka bisa menjadi pengusaha di masa mendatang,” kata dia.

Azhari menyebutkan, sebanyak 102 alumnus SMK se Aceh tersebut telah membuka lapangan usaha di daerah masing-masing. Di antara usahanya adalah reparasi komputer, kuliner dan tata boga, servis AC, dan perbengkelan. (RED)

 

Berita Terkait

Dek Fadh Cawagub Aceh Memilih di Pidie
Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi
Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024
Memasuki Masa Tenang, Mualem-Dek Fadh Ajak Jaga Kondusivitas Pemilu
Hasil Survei Mualem – Dek Fadh Sulit Dikejar Bustami – Fadhil
Abu Mudi: Ingatkan Pilih Aminullah-Isnaini, Pemimpin Laki-Laki yang Amanah dan Bersinergi dengan Ulama Aswaja
PUSDA Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim di Banda Aceh
YPSM Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H dan Doa Bersama

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 08:40 WIB

Bentuk Karakter Siswa, SD dan SMP Islam Cendekia Darussalam Gelar Camping

Jumat, 15 November 2024 - 07:08 WIB

Menjawab Kerinduan Umat dengan Sosok Pemimpin Ideal

Rabu, 13 November 2024 - 11:32 WIB

Kapolsek Pulo Aceh bersama Unit Propam Gelar Gaktibplin Mendadak Terkait Judi Online Terhadap Seluruh Personil

Minggu, 10 November 2024 - 17:48 WIB

Tanamkan Nilai Keagamaan, Gampong Rumpet Gelar FAS dan Santuni Yatim

Selasa, 5 November 2024 - 16:09 WIB

Penduduk Tercatat, Pertahanan Kuat

Jumat, 1 November 2024 - 00:23 WIB

Calon Wakil Gubernur Aceh Dek Fadh Hadiri Silaturahmi Santri Jeumala Amal

Selasa, 29 Oktober 2024 - 21:01 WIB

PUSDA Yakin Pasangan Adun Mukhlis – Abati Berpotensi Besar Terpilih Kembali di Pilkada Aceh Besar

Kamis, 24 Oktober 2024 - 15:49 WIB

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Hadiri Penutupan PKN Tingkat II Angkatan XVII Tahun 2024

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Dek Fadh Cawagub Aceh Memilih di Pidie

Rabu, 27 Nov 2024 - 14:31 WIB

GAYO LUES

KIP Gayo Lues Musnahkan Surat Suara Rusak Pilkada 2024

Rabu, 27 Nov 2024 - 07:22 WIB