Mualem – Dek Fadh Sambut Menlu Sugiono di Bandara Iskandar Muda

Redaksi Bara News

- Redaksi

Minggu, 27 Oktober 2024 - 13:01 WIB

50207 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH – Menteri Luar Negeri RI Sugiono, kembali mendarat di Bandara Iskandar Muda, Aceh Besar, Sabtu malam 25 Oktober 2025

Putra kelahiran Aceh Tengah ini, pulang kembali ke tanah air seusai menghadiri KTT BRICS di Rusia.

Sugiono menjadi Utusan Khusus Presiden Prabowo Subianto dan menjadi tugas pertamanya sebagai Menteri Luar Negeri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Juru Bicara Badan Pemenangan Aceh Mualem-Dek Fadh, Mahfudz Y Loethan menyebutkan, kepulangan Wakil Ketua Umum DPP Gerindra ini, disambut hangat oleh calon gubernur Muzakir Manaf (Mualem) dan calon wakil gubernur Fadlulllah (Dek Fadh)

“Mualem dan Dek Fadh tadi sepulang dari acara debat kandidat, langsung bergerak ke Bandara SIM, untuk menyambut Pak Menlu Sugiono, yang baru pulang dari Rusia” Sebut Mahfudz

Dia menyebutkan, Mualem dan Dek Fadh, menemani Sugiono saat pesawat yang ditumpanginya saat melakukan refueling

“Ya, sambil pak Menlu rehat sejenak di Bandara, menunggu pesawat yang ditumpanginya melakukan proses pengisian bahan bakar, Mualem dan Dek Fadh, mengisi waktu tersebut dengan pembicaraan bersama Pak Sugiono” Sebut Mahfudz politisi+ muda partai Gerindra ini.

Mahfudz menyatakan Mualem dan Dek Fadh, dalam kesempatan tersebut terlihat pembicaraan serius juga sesekali-kali penuh canda dan tawa diantara mereka.

“Tadi Mualem juga ikut menitipkan salam hangat kepada Presiden Prabowo Subianto, lewat Sugiono dan mengundang beliau, untuk bisa hadir ke Aceh” Sebut Mahfudz

Selama transit lebih satu jam ini, Sugiono disuguhi Mie Aceh dan aneka cemilan khas Aceh lainnya.

Menlu Sugiono dalam kesempatan ini turut didampingi oleh Juru Bicara Kementerian Luar Negeri  Roy Soemirat.

Seperti diketahui Menlu Sugiono, Selasa 22 Oktober 2024 juga ikut mendarah SIM Blang Bintang, Aceh.

Menurutnya, ini bagian dari pulang kampung dan sekaligus langkah perdana memulai tugas sebagai Menlu.

Berita Terkait

Bea Cukai Aceh Ungkap 4,5 Ton Narkotika Semester Pertama 2025, Separuh dari Total Nasional
Polda Aceh Gelar Kapolda Cup 2025, Total Hadiah Rp60 Juta Diperebutkan
BenQ dan Datascrip Perkuat Pengadaan Digital Berbasis Produk Lokal di Aceh
M Hawanis Ketua LSM Rambu Darat Apresiasi Dinas ESDM Aceh, Sumur Minyak Rakyat Menuju Legalitas
Museum Tsunami Aceh Gelar Pameran Temporer, Ajak Masyarakat Siaga Hadapi Bencana
Penerimaan Bea Cukai Aceh Semester I 2025 Tembus Rp1,13 Triliun, Naik Dua Kali Lipat
KKN USM 2025: Dari Pembekalan Menuju Pengabdian Berdampak
Bea Cukai Aceh Berikan Pembebasan Bea Masuk Lebih dari 1,5 Juta Dolar AS untuk Dukung Investasi Hulu Migas dan Ketahanan Energi Nasional

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 09:02 WIB

Bea Cukai Aceh Ungkap 4,5 Ton Narkotika Semester Pertama 2025, Separuh dari Total Nasional

Jumat, 11 Juli 2025 - 20:03 WIB

BenQ dan Datascrip Perkuat Pengadaan Digital Berbasis Produk Lokal di Aceh

Jumat, 11 Juli 2025 - 11:49 WIB

M Hawanis Ketua LSM Rambu Darat Apresiasi Dinas ESDM Aceh, Sumur Minyak Rakyat Menuju Legalitas

Jumat, 11 Juli 2025 - 01:48 WIB

Museum Tsunami Aceh Gelar Pameran Temporer, Ajak Masyarakat Siaga Hadapi Bencana

Rabu, 9 Juli 2025 - 16:22 WIB

Penerimaan Bea Cukai Aceh Semester I 2025 Tembus Rp1,13 Triliun, Naik Dua Kali Lipat

Selasa, 8 Juli 2025 - 10:31 WIB

KKN USM 2025: Dari Pembekalan Menuju Pengabdian Berdampak

Selasa, 8 Juli 2025 - 01:44 WIB

Bea Cukai Aceh Berikan Pembebasan Bea Masuk Lebih dari 1,5 Juta Dolar AS untuk Dukung Investasi Hulu Migas dan Ketahanan Energi Nasional

Minggu, 6 Juli 2025 - 22:46 WIB

Ribuan Warga Terima Sajikan Bubur Kanji Asyura untuk Warga Dari DPW GR Aceh

Berita Terbaru