LSM The Teacher Aceh Gelar Program Sosialisasi Pencegahan Stunting di Kampung Jawa

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 3 April 2024 - 00:31 WIB

50496 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh, 2 April 2024 – LSM The Teacher Aceh melaksanakan program sosialisasi pencegahan stunting di Kampung Jawa, Banda Aceh, sebagai bagian dari upaya mereka untuk menanggulangi masalah gizi buruk yang masih menjadi perhatian serius di wilayah tersebut.

Dengan dukungan dari para sukarelawan dan dr. Syah Mahdi, Sp.PD, LSM The Teacher Aceh menggelar serangkaian kegiatan yang meliputi penyuluhan bagi anak Kampung Jawa. Acara ini dirancang untuk meningkatkan pemahaman masyarakat tentang pentingnya gizi seimbang dalam perkembangan anak-anak, serta memberikan strategi praktis dalam mencegah stunting.

Para peserta diajak untuk memahami pentingnya asupan nutrisi yang mencukupi, terutama selama masa perkembangan dan pertumbuhan awal anak-anak. Mereka juga diberikan informasi tentang makanan sehat, cara memasak yang tepat untuk mempertahankan kandungan gizi, menjaga kebersihan dan tanda-tanda awal stunting yang perlu diwaspadai.

“Kami sadar bahwa stunting masih menjadi masalah serius di wilayah kita. Oleh karena itu, kami berkomitmen untuk bekerja sama dengan masyarakat dan pemerintah setempat dalam upaya pencegahan stunting,” kata Fika Anggola, S.Sos, Direktur LSM The Teacher Aceh.

Baca Juga :  Iftar & Santunan Anak Yatim Bersama HIMATARA, Dosen dan Forum Alumni Hukum Tata Negara

Selain itu, program ini juga mencakup pembagian takjil dan buka puasa bersama para relawan, pentingnya kepedulian, kebersamaan dan Saling berbagi dibulan ramadhan.

Dalam upaya untuk mencapai dampak yang lebih luas, LSM The Teacher Aceh juga akan menyediakan layanan konseling dan dukungan bagi keluarga yang membutuhkan, serta memperkenalkan program bantuan gizi bagi balita dan ibu hamil.

Acara ini dihadiri puluhan peserta dari anak-anak termasuk ibu-ibu rumah tangga. Mereka menyambut positif inisiatif LSM The Teacher Aceh dan berharap untuk melihat perubahan positif dalam kesehatan anak-anak mereka serta penurunan angka stunting di wilayah mereka.

Melalui upaya kolaboratif ini, LSM The Teacher Aceh berharap dapat membawa perubahan yang signifikan dalam memerangi stunting dan meningkatkan kesejahteraan anak-anak di wilayah Banda Aceh dan sekitarnya.

Baca Juga :  Asisten Sekda Buka Rakor GTRA di Aceh

Program Sosialisasi Pencegahan Stunting yang dilaksanakan oleh LSM The Teacher Aceh ini di dukung penuh oleh dr. Syah Mahdi, Sp.PD, Direktur RSUD dr. H. Yuliddin Away Tapaktuan Aceh Selatan.

dr. Syah Mahdi, Sp.PD yang juga Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Aceh Selatan ini memiliki rasa kepedulian yang besar terhadap kesehatan anak-anak Aceh agar terhindar dari stunting.

Fika Anggola mengakhiri dengan harapan agar lebih banyak orang yang peduli dan sadar akan pencegahan Stunting
“Kita berharap makin banyak orang yang peduli dan sadar untuk mencegah stunting, seperti yang di lakukan oleh dr. Syah Mahdi, kita harus mencontoh beliau dan salut dengan upaya yang di lakukan” tutupnya. (HS)

Berita Terkait

Pilkada Aceh Aman dan Lancar, Abu Razak Ingatkan Penyelenggara Tidak ‘Memantik Api’
‘Political Attitude’ KSLHA Terhadap Pilkada Aceh 2024
Dek Fadh Center: Perintahkan Kawal Suara Hingga Tuntas Meski Sudah Menang
Menghargai Dedikasi Guru, SMP Islam Cendekia Darussalam Rayakan Momen Hari Guru Nasional
Mualem-Dekfadh Unggul 62 Persen Pilkada Aceh 2024
Muallem – Dek Fadh Unggul 62% Hasil Real Count Sementara
Mualem dan Dek Fadh Gunakan Hak Pilih di Tempat Berbeda, Kata Dek Fad : Pilihlah Dengan Hati Nurani
Dek Fadh Cawagub Aceh Memilih di Pidie

Berita Terkait

Kamis, 28 November 2024 - 19:54 WIB

H Mirwan MS : Kemenangan Pasangan MANIS adalah Kemenangan Seluruh Rakyat Aceh Selatan

Kamis, 28 November 2024 - 18:30 WIB

Forum LSM Kerahkan Relawan Pantau Rekap Suara Tingkat Kecamatan di Pilkada Aceh Selatan

Kamis, 28 November 2024 - 17:23 WIB

Paslon IDAMAN Akui Kemenangan Paslon MANIS di Pilkada Aceh Selatan

Rabu, 27 November 2024 - 22:06 WIB

Hasil Sementara Pilkada Aceh selatan Pasangan MANIS Menang Signifikan, Tim Diimbau Kawal Suara Rakyat

Rabu, 27 November 2024 - 21:39 WIB

Forum LSM Aceh Ajak Masyarakat Aceh Ramai-ramai Pantau Pilkada di Semua Daerah

Rabu, 20 November 2024 - 03:44 WIB

Forum LSM Temukan Indikasi Keterlibatan Aparat dan Tenaga PKH Bermain di Pilkada Aceh Selatan

Rabu, 20 November 2024 - 03:41 WIB

Lautan Massa Sesaki Kampanye Pasangan H Mirwan MS dan H Baital Mukadis di Labuhanhaji Barat

Sabtu, 16 November 2024 - 00:03 WIB

Forum LSM Aceh Minta Usut Tuntas Indikasi Pelanggaran UU ITE yang Marak Terjadi di Aceh Selatan

Berita Terbaru

ACEH JAYA

Usai Kemenangan, Salem Gelar Konferensi Pers

Kamis, 28 Nov 2024 - 18:34 WIB