Tulang dan Kantong Jenazah Ditemukan di Proyek RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh

Redaksi Bara News

- Redaksi

Selasa, 7 Oktober 2025 - 01:57 WIB

50334 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH BARAT | Tumpukan tulang, kantong jenazah, dan pakaian yang diduga milik manusia ditemukan di lokasi proyek pembangunan di kompleks RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh, Kabupaten Aceh Barat. Temuan ini mengejutkan para pekerja proyek yang saat itu tengah melakukan penggalian tanah, Senin (6/10/2025).

Temuan tersebut segera dilaporkan kepada pihak manajemen rumah sakit dan diteruskan ke Kepolisian Resor Aceh Barat. Menindaklanjuti laporan itu, Tim Identifikasi dan Forensik (Inafis) Polres Aceh Barat langsung dikerahkan ke lokasi guna melakukan penyelidikan awal.

“Masih dalam penanganan tim Inafis,” kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Aceh Barat, AKP Robi Afrizal, saat dikonfirmasi. Ia menyebut belum dapat memberikan keterangan secara rinci dan menyarankan untuk turut meminta informasi dari pihak rumah sakit.

Direktur RSUD Cut Nyak Dhien Meulaboh, dr Ilum Anam, membenarkan adanya temuan tersebut. Ia mengungkapkan bahwa manajemen rumah sakit juga terkejut saat mendapatkan informasi dari pihak pelaksana proyek.

“Kami juga kaget dengan temuan ini,” ujar Ilum Anam.

Ia menduga tulang dan kantong jenazah yang ditemukan berasal dari jasad korban tsunami tahun 2004. Dugaan itu menguat, lantaran ditemukan pula potongan pakaian yang diperkirakan milik korban bencana alam tersebut.

“Saya belum tahu pasti apa saja yang ditemukan tadi, tapi polisi sudah kirim tim Inafis ke lokasi,” jelasnya.

Pembangunan yang tengah berlangsung di kompleks rumah sakit diketahui sedang dalam tahap awal pekerjaan konstruksi. Aktivitas penggalian dilakukan untuk keperluan pondasi bangunan baru. Hingga kini, pihak kepolisian belum memberikan informasi lanjutan mengenai hasil identifikasi atau langkah selanjutnya terkait penemuan tersebut.

Pihak rumah sakit dan kepolisian masih terus berkoordinasi untuk memastikan identitas dan asal usul temuan tersebut, sembari menunggu proses penyelidikan oleh tim forensik. (*)

Berita Terkait

HIMADISTRA CUP II Sukses Digelar: Club Twenty Four (UTU) Juara Usai Kalahkan SMANDA BOSQUE Lewat Drama Adu Penalti
Brimob Polda Aceh Lestarikan Nilai Kepahlawanan Lewat Ziarah dan Bhakti Sosial di Makam Teuku Umar
IPELMAWAR Meulaboh Serukan ORMAWAR Hentikan Kerja Sama dengan Perusahaan Perusak Lingkungan
Semangat Hari Sumpah Pemuda: Komandan Batalyon C Pelopor Peringati Maulid Nabi di Tanah Kelahiran
HIMADISTRA CUP II Resmi Dibuka: 54 Tim Futsal Se-Barat Selatan Aceh Ramaikan GOS Aceh Barat
Bea Cukai Meulaboh dan RRI Gelar Dialog Interaktif “Peluang Ekspor Tanpa Batas di Era Digital”
IPELMAWAR Meulaboh Minta Pemerintah Cabut Izin PT MGK di Krung Woyla
Fasilitas Tambang PT MGK di Aceh Barat Dirusak Warga, Insiden Viral di Media Sosial

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 17:57 WIB

LIRA Desak Dinas Perizinan Aceh Segera Segel Kembali PT HOPSON yang Diduga Masih Tetap Beroperasi

Kamis, 6 November 2025 - 17:28 WIB

KPK Serahkan Tanah Rampasan Negara untuk Pemerintah Aceh: Bukti Nyata Komitmen Antikorupsi

Kamis, 6 November 2025 - 12:46 WIB

Bunda Ana, Istri Mualem Gubernur Aceh, Apresiasi Inovasi Keumamah Katsuobushi PT Suree Aceh

Rabu, 5 November 2025 - 22:20 WIB

Bea Cukai Aceh Gelar Edukasi Kesehatan, Dorong Pegawai Tingkatkan Kepedulian terhadap Pencegahan Kanker dan Tumor

Rabu, 5 November 2025 - 14:58 WIB

Prof. Marniati: Negara Jangan Abai, Tuntaskan Kasus Kematian Pemuda Aceh di Sibolga!

Rabu, 5 November 2025 - 11:09 WIB

Aceh Siap Kirim Pemain ke Eropa! Akademi Sepak Bola ASSIPA-SIS Resmi Dibuka Januari 2026

Rabu, 5 November 2025 - 01:32 WIB

Pelantikan dan Pelatihan Dasar Organisasi serta Rapat Kerja Himabis Periode 2025–2026

Rabu, 5 November 2025 - 01:30 WIB

Pelantikan BEM FKIP & FISIP Universitas Al Washliyah Darussalam Banda Aceh Periode 2025/2026

Berita Terbaru