Suka Makmue : Polres Nagan Raya melaksanakan pemeriksaan administrasi awal untuk penerimaan anggota Bakomsus Polri (Bintara Kompetensi Khusus) di Aula Bhara Daksa Polres Nagan Raya, Jum’at, 15 November 2024.
Adapun penerimaan Bintara Kompetisi Khusus ini meliputi penerimaan khusus bagi yang berkompetensi khusus seperti di bidang Pertanian, Perikanan, Peternakan, Gizi, dan kesehatan masyarakat. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kelengkapan dan keabsahan dokumen para calon peserta Bakomsus sebelum memasuki tahapan seleksi lebih lanjut di Polda Aceh, dengan melibatkan instansi terkait antara lain Dinas Pendidikan, Dinas Kependudukan dan catatan sipil, Dinas Kesehatan, Kementrian Agama dan instansi terkait lainnya.
Kapolres Nagan Raya, AKBP Rudi Saeful Hadi, S.i.k., dalam sambutannya menjelaskan bahwa Bakomsus memiliki peran penting dalam mendukung kegiatan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Oleh karena itu, proses penerimaan harus dilakukan secara transparan, akuntabel, dan sesuai dengan prosedur yang berlaku.”Pemeriksaan administrasi ini merupakan langkah awal untuk memastikan bahwa setiap peserta memenuhi persyaratan yang ditetapkan. Kami ingin proses ini berjalan dengan jujur dan objektif, sehingga hanya mereka yang benar-benar memenuhi kualifikasi yang akan diterima,” ujar Kapolres.
Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah calon peserta yang telah mendaftar dan mengajukan dokumen administrasi. Tim yang ditunjuk oleh Polres Nagan Raya melakukan pemeriksaan secara teliti terhadap dokumen yang diserahkan, meliputi identitas diri, surat keterangan kesehatan, surat bebas narkoba, dan dokumen pendukung lainnya. Selain pemeriksaan administrasi, pihak Polres Nagan Raya juga memberikan pengarahan kepada calon peserta mengenai tahapan seleksi berikutnya, serta pentingnya menjaga integritas dan komitmen dalam menjalankan tugas Bakomsus sebagai anggota Polri apabila sudah lulus terpilih menjadi anggota Polri ke depan.
Penerimaan Bakomsus ini merupakan salah satu upaya Polri untuk mengoptimalkan peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Nagan Raya. Diharapkan dengan adanya Bakomsus, akan terjalin kerjasama yang lebih erat antara aparat kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.
Kegiatan ini berjalan dengan lancar dan diharapkan dapat menghasilkan calon anggota Bakomsus yang berkualitas dan siap menjalankan tugas-tugas kemasyarakatan di masa yang akan datang. ( red )