Ganda Campuran Soft Tenis Aceh Rebut Emas PON XXI Aceh-Sumut 2024

Redaksi Bara News

- Redaksi

Senin, 16 September 2024 - 20:59 WIB

506,436 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh  – Aceh meraih medali emas di cabang olahraga soft tenis pada Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Keberhasilan ini diraih oleh pasangan ganda campuran Aceh, Maulidan Laksana dan Ella Faradilla, setelah mengalahkan pasangan dari Nusa Tenggara Barat (NTB), Anis Ananta dan Febiyaro Ribbi, dengan skor 5-1 di final. Pertandingan tersebut berlangsung di lapangan tenis Jasdam IM, Neusu, Banda Aceh.

Ketua Umum KONI Aceh, H. Kamaruddin Abu Bakar, yang akrab disapa Abu Razak, mengapresiasi pencapaian ini dan berharap agar para atlet serta ofisial tetap fokus menghadapi pertandingan-pertandingan berikutnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Dengan fokus, kita akan memperoleh semangat lebih untuk terus berprestasi dalam rangkaian lomba di PON XXI ini,” ujarnya kepada Media Center Aceh, Minggu (15/9/2024).

“Alhamdulillah, ini berkat kerja keras semua pihak dalam kontingen Aceh, mulai dari atlet hingga seluruh tim pendukung. Soliditas dan solidaritas yang terjaga telah membawa kita meraih sukses, bahkan melampaui target,” tambah Abu Razak.

Pasangan ganda campuran Aceh tampil prima di hadapan penonton yang memberikan dukungan moral, sehingga berhasil memenangkan pertandingan final dan meraih medali emas. Sementara itu, pasangan dari NTB harus puas dengan medali perak. Medali perunggu diraih oleh pasangan dari Jambi dan Kalimantan Utara.

Ketua Umum Pengurus Provinsi Persatuan Soft Tenis Indonesia (Pengprov Pesti) Aceh, Heri Laksana, menyatakan rasa syukurnya atas capaian medali emas di nomor ganda campuran.

“Capaian ini sesuai dengan target Pesti Aceh, sekaligus menambah perolehan medali emas bagi kontingen Aceh,” kata Heri.

Prestasi ini, lanjutnya, tidak terlepas dari kerja keras para atlet selama masa latihan, serta dukungan dari pelatih, Pengurus Pesti Aceh, KONI Aceh, dan Pemerintah Aceh melalui program Pemusatan Latihan Daerah (Pelatda).

Pada PON XXI, soft tenis mempertandingkan tujuh nomor, yaitu tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, ganda putri, ganda campuran, beregu putra, dan beregu putri, dengan total medali yang diperebutkan sebanyak 7 emas, 7 perak, dan 7 perunggu.

Berita Terkait

Polda Aceh Gelar Kapolda Cup 2025, Total Hadiah Rp60 Juta Diperebutkan
BenQ dan Datascrip Perkuat Pengadaan Digital Berbasis Produk Lokal di Aceh
M Hawanis Ketua LSM Rambu Darat Apresiasi Dinas ESDM Aceh, Sumur Minyak Rakyat Menuju Legalitas
Museum Tsunami Aceh Gelar Pameran Temporer, Ajak Masyarakat Siaga Hadapi Bencana
Penerimaan Bea Cukai Aceh Semester I 2025 Tembus Rp1,13 Triliun, Naik Dua Kali Lipat
KKN USM 2025: Dari Pembekalan Menuju Pengabdian Berdampak
Bea Cukai Aceh Berikan Pembebasan Bea Masuk Lebih dari 1,5 Juta Dolar AS untuk Dukung Investasi Hulu Migas dan Ketahanan Energi Nasional
Ribuan Warga Terima Sajikan Bubur Kanji Asyura untuk Warga Dari DPW GR Aceh

Berita Terkait

Sabtu, 12 Juli 2025 - 18:16 WIB

Tanwir Ayubi Akhirnya Pulang ke Bener Meriah: Korban Pekerja Migran di Kamboja Difasilitasi Pemkab dan Diaspora Gayo

Jumat, 11 Juli 2025 - 23:20 WIB

92 Anggota Damkar Bener Meriah Dipeseujuek

Jumat, 11 Juli 2025 - 02:11 WIB

Pemkab Bener Meriah Fasilitasi Pemulangan Warga yang Terlantar di Kamboja

Kamis, 10 Juli 2025 - 22:04 WIB

Travel Zein Wisata Islami Bener Meriah Berangkatkan 54 Jamaah Umroh

Minggu, 6 Juli 2025 - 18:53 WIB

Kapolres Bener Meriah Resmi Buka Turnamen Sepak Bola Pante Raya Cup II dalam Rangka Hari Bhayangkara ke-79

Rabu, 2 Juli 2025 - 21:26 WIB

Bener Meriah Gelar Sunat Massal Gratis, Wujud Kepedulian Terhadap Anak Yatim dan Keluarga Kurang Mampu

Rabu, 25 Juni 2025 - 19:44 WIB

Ketua PSSI Bener Meriah Serukan Semangat Kemenangan dan Dukung Penuh Persibamer di Ajang Pra PORA

Rabu, 25 Juni 2025 - 17:07 WIB

Bupati Bener Meriah Bertemu dengan Regional Head of Corn Partnership PT Charoen Pokphand Group Indonesia

Berita Terbaru