Seru, SMP IT Cendekia Takengon peringati Isra’ Mi’raj dengan kegiatan Outbound di Danau Lut Tawar

Redaksi Bara News

- Redaksi

Sabtu, 1 Februari 2025 - 17:51 WIB

504,174 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH TENGAH – SMP IT Cendekia Takengon mengadakan kegiatan Outbound, bertempat di danau Lut Tawar tepatnya Wisata Mepar Camping, Sabtu, 1 Februari 2025. Dengan tema “Shalatku Kekuatanku”.

Kegiatan diawali dengan membaca dzikir pagi (Al-Ma’tsurah) dan senam sebagai pemanasan. Setelahnya pembentukan kelompok untuk mempersiapkan yel-yel sebelum memasuki kegiatan inti.

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ustadzah Syamsiah M.Pd selaku kepala sekolah SMP IT Cendekia menyampaikan “Kegiatan ini menjadi sarana bagi ananda untuk melatih fisik dan kekompakan. Karena kegiatan ini dilakukan di bulan peringatan isra’ mi’raj maka tema dan kegiatan kita gabungkan untuk memperdalam pemahaman siswa tentang pentingnya shalat yang diselipkan dalam password dan game yang telah disiapkan oleh ustadz/dzah SMP IT Cendekia Takengon”

“Semoga kegiatan ini menjadi motivasi bagi siswa untuk terus mengasah kemampuan fisik dan wawasan keislaman sehingga menjadi bekal bagi mereka dalam menjalani kehidupan sehari-hari.”ungkapnya

 

Ketua panitia Sapuan Melala juga menyampaikan konsep dari kegiatan Outbound ini “sejak kemarin kami seluruh panitia telah menyiapkan beragam kegiatan untuk dilaksanakan hari ini melalui pos-pos yang sudah disediakan diantaranya Estafet Bola Tali Zig Zag, Lempar Tangkap Gelas Air, Halang Rintang dan wawasan Islam yang diikuti oleh seluruh siswa siswi SMP IT Cendekia Takengon yang berjumlah kurang lebih 280 siswa.”

Acara yang berlangsung sejak pagi sampai siang hari berjalan dengan sukses dan kegiatan ditutup dengan shalat Dzuhur berjamaah. Terlihat para siswa siswi sangat aktif dan kompetitif melewati halang rintang yang sudah disiapkan dan menjadikan momen ini sebagai refreshing bersama teman-teman di alam yang masih asri.

Berita Terkait

Bupati Aceh Tengah Resmi Lepas Keberangkatan Umrah Perdana Azzikra Pasca-Haji di Masjid Agung Ruhama’ Takengon
Cerita “Dari Tagore ke Tagore”: Awal Berpemulon, Akhir Bepemungen
Bardan Sahidi: Menyeruput Kopi Gayo, Menjaga Warisan Budaya Leluhur
Wakil Ketua DPRK Aceh Tengah Terima Tokoh Masyarakat Pameu: Usulan Penolakan Tambang Emas Menguat
Bupati Gayo Lues Sampaikan Aspirasi Warga Terkait Plang TNGL kepada Menteri Kehutanan dan Dubes Inggris
Disambut Presiden Prabowo, Perjuangan TA Khalid Soal Konflik Gajah Aceh Berbuah Hasil
Setelah 26 Tahun Berpisah, Alumni 1999 SLTP Negeri 2 Bebesen Gelar Silaturahmi Perdana Secara Daring dan Sepakati Pembentukan Pengurus Ikatan Alumni
TK IT Az-Zahra Takengon Gelar Pentas Seni dan Wisuda Angkatan XIII, Bunda PAUD Apresiasi Peran Pendidikan Anak Usia Dini

Berita Terkait

Senin, 14 Juli 2025 - 09:02 WIB

Bea Cukai Aceh Ungkap 4,5 Ton Narkotika Semester Pertama 2025, Separuh dari Total Nasional

Jumat, 11 Juli 2025 - 20:03 WIB

BenQ dan Datascrip Perkuat Pengadaan Digital Berbasis Produk Lokal di Aceh

Jumat, 11 Juli 2025 - 11:49 WIB

M Hawanis Ketua LSM Rambu Darat Apresiasi Dinas ESDM Aceh, Sumur Minyak Rakyat Menuju Legalitas

Jumat, 11 Juli 2025 - 01:48 WIB

Museum Tsunami Aceh Gelar Pameran Temporer, Ajak Masyarakat Siaga Hadapi Bencana

Rabu, 9 Juli 2025 - 16:22 WIB

Penerimaan Bea Cukai Aceh Semester I 2025 Tembus Rp1,13 Triliun, Naik Dua Kali Lipat

Selasa, 8 Juli 2025 - 10:31 WIB

KKN USM 2025: Dari Pembekalan Menuju Pengabdian Berdampak

Selasa, 8 Juli 2025 - 01:44 WIB

Bea Cukai Aceh Berikan Pembebasan Bea Masuk Lebih dari 1,5 Juta Dolar AS untuk Dukung Investasi Hulu Migas dan Ketahanan Energi Nasional

Minggu, 6 Juli 2025 - 22:46 WIB

Ribuan Warga Terima Sajikan Bubur Kanji Asyura untuk Warga Dari DPW GR Aceh

Berita Terbaru